Museum Louvre dan Istana Versailles Tutup setelah Ancaman Bom

Reporter

Editor

Mila Novita

Minggu, 15 Oktober 2023 07:00 WIB

Museum Louvre di Paris, Prancis.[The Week]

TEMPO.CO, Jakarta - Tempat-tempat wisata terkenal di Prancis seperti Museum Louvre dan Istana Versailles, ditutup setelah menerima ancaman bom. Saat ini Prancis memberlakukan siaga tinggi. Kondisi ini terjadi setelah sebuah sekolah diserbu seorang ektremis dan seorang guru ditikam di Arres, Prancis Utara.

“Demi alasan keamanan, Musee du Louvre menutup pintunya hari ini, Sabtu, 14 Oktober,” kata juru bicara museum melalui X.

Usai mengumumkan di media sosial, ia mengatakan kepada wartawan bahwa Museum Louvre mendapat pesan tertulis yang menyebutkan ada risiko bagi museum dan pengunjungnya.

"Kami telah memutuskan... untuk mengevakuasi dan menutupnya pada hari itu, sementara kami melakukan pemeriksaan yang diperlukan," katanya lebih lanjut.

Pihak museum telah berjanji akan mengganti biaya tiket bagi orang-orang yang tidak dapat mengunjunginya pada Sabtu. Mereka belum mengumumkan sampai kapan penutupan ini akan dilakukan.

Advertising
Advertising

Istana versailles sudah sangat terkenal akan keindahanya, dibangun pada masa pemerintahan Louis XIII di tahun 1642. Selain bentuk istananya yang indah, bangunan ini memiliki taman yang tidak kalah indahnya. Dailymail

Bekas istana kerajaan di Versailles juga menerima ancaman bom, kata juru bicara kepolisian nasional. Polisi menutup monumen dari semua sisi, dan menutup akses bawah tanah, ketika wisatawan dan pengunjung lainnya keluar. Video yang diposting online menunjukkan orang-orang pergi, ada yang buru-buru dan ada yang berhenti untuk mengambil foto, ada pula yang tampak bingung dengan apa yang terjadi.

Presiden Prancis Emmanuel Macron telah memerintahkan hingga 7.000 tentara untuk meningkatkan keamanan. Kantor Macron mengatakan tentara akan dimobilisasi pada Senin malam hingga pemberitahuan lebih lanjut sebagai bagian dari operasi berkelanjutan yang secara rutin melakukan patroli di pusat kota besar dan lokasi wisata.

Mengenal Louvre

Louvre atau Museum Louvre (Musée du Louvre), merupakan salah satu museum yang paling banyak dikunjungi di dunia. Museum ini berada di Paris dan merupakan rumah bagi koleksi seni dan artefak bersejarah, mulai dari peradaban kuno hingga abad ke-19. Beberapa karya yang paling terkenal antara lain Mona Lisa karya Leonardo da Vinci, Winged Victory of Samothrace, dan masih banyak lainnya. Koleksi museum meliputi lukisan, patung, seni dekoratif, barang antik, dan banyak lagi.

Mengenal Istana Versailles

Istana Versailles, atau Château de Versailles dalam bahasa Prancis, adalah daya tarik utama lainnya di Paris. Istana yang dibangun untuk Louis XIV ini adalah salah satu istana paling terkenal di dunia, terletak di kota Versailles. Istana ini terkenal dengan makna sejarahnya, arsitekturnya yang menakjubkan, dan tamannya yang indah.

TIMES OF INDIA | NEW YORK TIMES

Pilihan Editor: Bermalam di Hotel Istana Versailles, Rasakan Pengalaman Bak Anggota Kerajaan

Berita terkait

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

1 hari lalu

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

Film 13 Bom di Jakarta tayang di Netflix. Cerita diinspirasi dari kisah nyata yang terjadi pada 2015, kejadin bom di Mal Alam Sutera.

Baca Selengkapnya

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

1 hari lalu

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

Rusia menemukan banyak warga negara Prancis yang tewas di Ukraina.

Baca Selengkapnya

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

3 hari lalu

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

Timnas Indonesia akan satu grup dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru bila lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

4 Wisata Populer di Sekitar Metropolitan Museum of Art New York Tempat Met Gala 2024

3 hari lalu

4 Wisata Populer di Sekitar Metropolitan Museum of Art New York Tempat Met Gala 2024

Dari menjelajahi keindahan alam di Central Park, hingga museum Fable & Lark: Storied Adventure, daerah sekitar Metropolitan Museum of Art New York.

Baca Selengkapnya

Setelah Hagia Sophia, Erdogan Kembali Ubah Bekas Gereja Menjadi Masjid

3 hari lalu

Setelah Hagia Sophia, Erdogan Kembali Ubah Bekas Gereja Menjadi Masjid

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Senin meresmikan masjid yang diubah dari gereja Ortodoks Yunani kuno di Istanbul

Baca Selengkapnya

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

4 hari lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

4 hari lalu

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

Emmanuel Macron mengutuk blokade oleh demonstran pro-Palesitna yang menutup pintu-pintu gerbang masuk ke universitas.

Baca Selengkapnya

Mengintip Isi Metropolitan Museum of Art di New York, Tempat Penyelenggaraan Met Gala setiap Tahun

5 hari lalu

Mengintip Isi Metropolitan Museum of Art di New York, Tempat Penyelenggaraan Met Gala setiap Tahun

Metropolitan Museum of Art tidak hanya dikenal karena koleksi seni yang luar biasa, tapi juga perannya dalam dunia mode seperti untuk Met Gala.

Baca Selengkapnya

Pengunjung Selalu Padat, Lukisan Mona Lisa di Museum Louvre Paris akan Dipindahkan

5 hari lalu

Pengunjung Selalu Padat, Lukisan Mona Lisa di Museum Louvre Paris akan Dipindahkan

Mona Lisa karya seni yang paling banyak dikunjungi di dunia, 10 juta orang datang ke Museum Louvre untuk melihat lukisan itu setiap tahunnya.

Baca Selengkapnya

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

7 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya