Menyeruput Egg Coffe Khas Vietnam, Sajian Menarik Wisatawan di Ho Chi Minh

Reporter

Malini

Editor

Dwi Arjanto

Rabu, 16 Agustus 2023 08:50 WIB

Ilustrasi wanita minum kopi. Freepik.com/Racool Studio

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi wisatawan yang berkunjung ke Vietnam, misalnya Ibu Kota Ho Chi Minh, akan banyak menemukan bar hingga kafe yang ramai pengunjung.

Terutama sepanjang Jalan Duong Nguyen Sieu di Ho Chi Minh, Vietnam, wisatawan bisa mencoba berjalan kaki menyusuri ingar bingar malam hari di kota terpadat tersebut. Banyak warga lokal, terutama anak muda.

Egg coffe telah menjadi favorit bagi pengunjung lokal maupun mancanegara. Menikmati satu tegukan minuman ini akan memberikan kesenangan yang luar biasa. Vietnam menjadi salah satu negara di Asia yang terkenal akan kopi.

Mengutip dari Antara, Ce Phe Trung atau 3T Egg Coffee pada malam hari, adalah salah satu kafe yang sangat terkenal sebagai tempat anak muda Vietnam menghabiskan malam Minggu. Menu spesial yang direkomendasikan adalah egg coffee.

Egg coffee atau yang lebih dikenal dengan nama kopi telur merupakan minuman khas tradisional Vietnam yang dibuat dari campuran kopi, telur, gula, dan susu kental manis.

Advertising
Advertising

Kopi dengan campuran foam atau busa dari kuning telur di atasnya. Seperti dilansir dari PergiKuliner, penggunaan telur dalam kopi masih terasa asing di telinga serta lidah sehingga menjadikan kopi ini termasuk dalam golongan jenis kopi unik asal Vietnam. Di negara asalnya, kopi telur ini dijuluki dengan nama cha phe trung.

Meskipun disediakan sedotan, pengunjung lebih memilih meminum kopi Vietnam langsung dari gelas agar dapat merasakan paduan telur dan kopi dalam sekali teguk.

Rasa telur pada egg coffee Vietnam tidak terlalu amis dan cukup pas berpadu dengan kopi dan susu. Di atas bagian atas, terdapat taburan bubuk kopi yang semakin menambah kenikmatan. Rasanya yang creamy, lembut dan manis akan membuat hari lebih semangat.

Pilihan editor: Menyusuri Terowongan Sepanjang 250 Kilometer Peninggalan Perang di Vietnam

Berita terkait

Topan Yagi di Vietnam Menewaskan 4 Orang

2 jam lalu

Topan Yagi di Vietnam Menewaskan 4 Orang

Topan Yagi di Vietnam memancing terjadinya tanah longsor dan jatuhnya korban jiwa.

Baca Selengkapnya

Topan Yagi Bergerak ke Vietnam

18 jam lalu

Topan Yagi Bergerak ke Vietnam

Topan Yagi adalah badai paling dahsyat yang berupa hujan lebat, kilat dan angin kencang.

Baca Selengkapnya

Rosan Roeslani: Listrik Berbasis Fosil Jadi Alasan Tesla Urung Investasi di RI

4 hari lalu

Rosan Roeslani: Listrik Berbasis Fosil Jadi Alasan Tesla Urung Investasi di RI

Menteri Investasi Rosan Roeslani mengungkapkan tenaga listrik berbasis energi fosil menjadi salah satu alasan Tesla mengurungkan niatnya investasi.

Baca Selengkapnya

Namibia Cabut Izin Berlabuh Kapal Pembawa Kargo Militer ke Israel

8 hari lalu

Namibia Cabut Izin Berlabuh Kapal Pembawa Kargo Militer ke Israel

Kapal itu mengangkut bahan peledak RDX ke Israel di tengah serangan Gaza, kata media Namibia

Baca Selengkapnya

Alasan Thailand jadi Destinasi Liburan Favorit Turis Cina di Asia Tenggara

10 hari lalu

Alasan Thailand jadi Destinasi Liburan Favorit Turis Cina di Asia Tenggara

Negara-negara Asia Tenggara secara aktif bersaing untuk menarik turis Cina yang kembali bebas traveling setelah pembatasan akibat pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Asal Vietnam Mencuri Ikan di Perairan Natuna

16 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Asal Vietnam Mencuri Ikan di Perairan Natuna

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP menangkap kapal asal Vietnam yang mencuri ikan di perairan Natuna.

Baca Selengkapnya

PSDKP Tangkap Kapal Vietnam Pelaku Pencurian Ikan di Laut Natuna Utara

17 hari lalu

PSDKP Tangkap Kapal Vietnam Pelaku Pencurian Ikan di Laut Natuna Utara

Petugas Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan KKP menangkap kapal Vietnam pelaku pencurian ikan.

Baca Selengkapnya

Objek Wisata Unik di Vietnam, dari Terowongan hingga Jalan Kereta Mepet Rumah

17 hari lalu

Objek Wisata Unik di Vietnam, dari Terowongan hingga Jalan Kereta Mepet Rumah

Tempat-tempat unik ini menawarkan perspektif yang berbeda tentang Vietnam, memadukan sejarah, budaya, dan alam yang berkesan.

Baca Selengkapnya

Sempat Dihalang-halangi Aparat Vietnam, PSDKP Berhasil Tangkap 1 Kapal Illegal Fishing di Laut Natuna

17 hari lalu

Sempat Dihalang-halangi Aparat Vietnam, PSDKP Berhasil Tangkap 1 Kapal Illegal Fishing di Laut Natuna

Laporan nelayan Natuna terkait maraknya kapal ikan asing di Laut Natuna Utara, berhasil membuat aparat Indonesia turun ke lapangan menggelar patroli.

Baca Selengkapnya

Thailand Paling Banyak Didatangi Wisatawan Asing di Asia Tenggara

19 hari lalu

Thailand Paling Banyak Didatangi Wisatawan Asing di Asia Tenggara

Thailand mendapatkan kunjungan wisatawan asing sebanyak 17,5 juta selama semester pertama, sedangkan Indonesia sekitar 6,4 juta.

Baca Selengkapnya