Imbas Erupsi Gunung Merapi, 3 Destinasi Wisata Alam Ini Tutup, Mana Saja?

Rabu, 15 Maret 2023 11:15 WIB

Sejumlah wisatawan menggunakan jasa Jeep Lava Tour Merapi di kawasan Kalikuning, Cangkringan, Sleman, D.I Yogyakarta, Sabtu, 7 November 2020. Hingga Sabtu (7/11), Jeep Lava Tour Merapi tetap beroperasi dengan rute di luar zona lima km dari puncak Gunung Merapi menyusul naiknya status Gunung Merapi dari Waspada (level II) menjadi Siaga (level III). ANTARA/Andreas Fitri Atmoko

TEMPO.CO, Jakarta - Imbas erupsi Gunung Merapi, sejumlah objek wisata di Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) ditutup. Adapun tiga wisata yang terdampak untuk tutup sementara yaitu Objek Wisata Alam Jurang Jero, Objek Wisata Alam Tlogo Muncar, dan Objek Wisata Alam Kalikuning-Plunyon. Keputusan ini mulai berlaku pada Ahad, 12 Maret 2023 yang disampaikan oleh Muhammad Wahyudi, Kepala Balai TNGM dalam keterangan tetulis bernomor PG. 04 /BTNGM/TU/Ren/03/2023.

Ketiganya dikenal sebagai destinasi wisata yang patut dikunjungi ketika berwisata kawasan Gunung Merapi. Kabar penutupan Objek Wisata Alam di TNGM pun menuai perhatian masyarakat, salah satunya mengenai profil ketiga objek wisata tersebut.

Objek Wisata Alam Jurang Jero

Jurang Jero adalah nama hutan pinus yang ada di kawasan Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM). Pengunjung bisa menikmati keindahan alam lorong hutan pinus dan gagahnya gunung teraktif di Indonesia di perbatasan wilayah Jateng - DI Yogyakarta. Dilansir magelangkab.go.id, salah satu wahana yang patut dicoba saat datang ke Jurang Jero adalah berkeliling menggunakan armada Jeep dii kawasan Jurang Jero yang terdiri atas hutan pinus, Kali Putih, dan suasana alam khas pegunungan.

Tlogo Muncar

Advertising
Advertising

Dikutip visitingjogja.jogjaprov.go.id, Tlogo Muncar adalah sebutan untuk sebuah air terjun yang berada di lereng Gunung Merapi. Hal ini membuat destinasi wisata yang satu ini memiliki pemandangan hijau nan asri dengan udara yang sejuk. Tlogo Muncar berada di ketinggian 878 mdpl dengan tinggi air terjun mencapai 40 meter. Airnya mengalir dari mata air yang berada pada kaki gunung Merapi

Kali Kuning-Pluyon

Tempat wisata ini berlokasi di lereng Gunung Merapi tepatnya Kedungsriti, RT.01/RW.06, Umbulharjo, Cangkringan, Sleman. Pluyon menawarkan pengalaman wisata berupa pemandangan Kali Kuning yang dipenuhi bukit tinggi di kanan dan kirinya. Tempat ini menjadi salah satu spot pilihan untuk menyaksikan Gunung Merapi.

Pilihan Editor: Taman Nasional Gunung Merapi Tutup Tiga Objek Wisata Rawan Terdampak Erupsi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

17 jam lalu

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

Partai Golkar DIY telah merampungkan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 di lima kabupaten/kota

Baca Selengkapnya

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

2 hari lalu

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

Wisatawan diajak menjelajahi ekosistem sepanjang Sungai Winongo hingga muara Pantai Baros Samas Bantul yang kaya keanekaragaman hayati.

Baca Selengkapnya

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

2 hari lalu

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

Masyarakat dan wisatawan diimbau berhati-hati ketika beraktivitas di sekitar tebing pantai Gunungkidul yang memiliki tebing curam.

Baca Selengkapnya

Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

2 hari lalu

Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

JAB Fest tahun ini kami mengusung delapan program untuk mempertemukan seni dengan literasi, digelar di Kampoeng Mataraman Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Mengenang Penyair Joko Pinurbo dan Karya-karyanya

3 hari lalu

Mengenang Penyair Joko Pinurbo dan Karya-karyanya

Penyair Joko Pinurboatau Jokpin identik dengan sajak yang berbalut humor dan satir, kumpulan sajak yang identik dengan dirinya berjudul Celana.

Baca Selengkapnya

Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

4 hari lalu

Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

Museum Benteng Vredeburg tak hanya dikenal sebagai pusat kajian sejarah perjuangan Indonesia tetapi juga destinasi ikonik di kota Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

5 hari lalu

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

Keluarga sastrawan Joko Pinurbo alias Jokpin tampak begitu terpukul atas berpulangnya sang penyair pada usia 61 tahun, Sabtu pagi 27 April 2024 di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

6 hari lalu

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

7 hari lalu

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

Dengan meningkatnya jumlah pengunjung selama masa liburan, tekanan terhadap lingkungan alam Kawah Ijen juga meningkat.

Baca Selengkapnya

Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

7 hari lalu

Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

Di Indonesia sumpah jabatan presiden pertama kali dilaksanakan pada tahun 1949. Yogyakarta dipilih karena Jakarta tidak aman.

Baca Selengkapnya