Pertama Setelah 3 Tahun, Kapal Pesiar Asing Kembali Berlabuh di Jepang

Reporter

Tempo.co

Kamis, 2 Maret 2023 12:04 WIB

Ilustrasi Kapal Pesiar

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah kapal pesiar asing berlabuh di pelabuhan Shimizu Prefektur Shizuoka pada Rabu, 1 Maret 2023 dan menjadi kapal pertama yang tiba di Jepang setelah tiga tahun penangguhan pelayaran akibat pandemi Covid-19. Kapal pesiar Amadea itu pun menjadi yang pertama dari 212 kapal yang dijadwalkan tiba di negara itu pada 2023.

Amadea, dioperasikan oleh perusahaan Jerman Phoenix Reisen GmbH, dengan sekitar 500 penumpang dan 300 awak, berlabuh sekitar pukul 8 pagi waktu setempar dalam cuaca cerah dengan pemandangan Gunung Fuji di dekatnya. Disambut dengan penampilan kendang taiko oleh para musisi, termasuk beberapa dari daerah setempat.

Penumpang yang mengenakan masker, mulai turun setelah pukul 09.00 setelah selesainya pemeriksaan kesehatan di atas kapal. Seorang wanita Jerman berusia 69 tahun yang bepergian dengan suaminya mengatakan dia tersentuh oleh pemandangan gunung ikonik Jepang dan dia berharap untuk mengunjungi kuil.

Kapal seberat 29.000 ton yang berangkat dari Saipan di Kepulauan Mariana Utara pada 25 Februari, dijadwalkan meninggalkan Shizuoka menuju Tokyo pada Rabu malam.

Pada 2019, sebelum dimulainya pandemi, kapal pesiar melakukan 1.932 kunjungan pelabuhan di Jepang dan membawa serta sekitar 2,15 juta turis yang menghabiskan sekitar 80,5 miliar Yen (Rp 8,9 triliun).

Advertising
Advertising

Pada November 2022, Pemerintah Jepang memutuskan untuk membuka kembali pelabuhan untuk kapal pesiar karena khawatir negara itu akan kehilangan pangsa pasar wisatawan kapal pesiar yang menguntungkan. Di sisi lain, negara-negara di Eropa dan Amerika Utara telah membuka pelayaran kembali sekitar Juni 2021.

Faktor kunci di balik keputusan pemerintah adalah pedoman yang dibuat oleh asosiasi industri, dengan Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, Transportasi dan Pariwisata juga terlibat dalam penyusunan langkah-langkah tersebut. Mereka menentukan persyaratan termasuk status vaksinasi pelancong, setiap penumpang yang terinfeksi dikarantina dan dokter kapal memutuskan apakah perjalanan dapat dilanjutkan.

Penerimaan kapal pesiar asing di Jepang ditangguhkan pada Maret 2020 menyusul penularan virus Corona massal di Diamond Princess, yang menyebabkan ribuan orang dikarantina di Yokohama pada Februari 2020. Penularan juga menyebabkan 13 dari lebih dari 700 awak dan penumpang yang terinfeksi meninggal.

Sebelum menerima kapal pesiar asing, pemerintah meminta otoritas lokal untuk membahas dan mencapai kesepakatan dengan operator kapal serta otoritas kesehatan dan bea cukai setempat atas tanggapan terhadap infeksi virus corona. Sebuah survei Kyodo News baru-baru ini menunjukkan frekuensi kedatangan kapal pesiar asing dapat segera mendekati yang terlihat sebelum pandemi, dengan 89 kedatangan diperkirakan terjadi di 23 dari 42 pelabuhan utama Jepang pada Maret tahun ini, dibandingkan dengan 125 kunjungan pelabuhan di 42 lokasi pada Maret 2019.

JAPAN TODAY | KYODO NEWS

Pilihan Editor: Diamond Princess, Kapal Pesiar yang Sempat Jadi Episentrum Covid-19 Kembali Berlayar

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

9 jam lalu

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior

Baca Selengkapnya

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

1 hari lalu

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

1 hari lalu

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

PM Lawrence Wong pada Kamis mulai bekerja, sehari setelah dilantik sebagai perdana menteri keempat Singapura.

Baca Selengkapnya

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

1 hari lalu

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

Sepanjang tahun 2024, peluang melihat aurora borealis akan semakin meningkat di beberapa destinasi tertentu

Baca Selengkapnya

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

1 hari lalu

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

Waktu terbaik untuk menjelajahi Malaga adalah musim semi dan musim gugur, untuk hindari kerumunan musim panas.

Baca Selengkapnya

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

1 hari lalu

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

Aktivitas peledakan tambang emas itu sempat membuat wisatawan Pantai Pulau Merah berhamburan karena mengira ada gempa.

Baca Selengkapnya

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

2 hari lalu

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

Menikmati sensasi aroma kopi menyeruak ke dalam cabin serta tenda-tenda kemping yang ada di Riversides Dusun Camp

Baca Selengkapnya

Orang Tua Calon Taruna STIP Ajukan Keberatan Keputusan Kemenhub Tak Buka Penerimaan Tahun Ini

2 hari lalu

Orang Tua Calon Taruna STIP Ajukan Keberatan Keputusan Kemenhub Tak Buka Penerimaan Tahun Ini

Alasan Menhub meniadakan penerimaan taruna STIP tahun ini adalah untuk memutus rantai tradisi tidak baik antara senior dan junior.

Baca Selengkapnya

Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

3 hari lalu

Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

Terlihat kepulan asap kecokelatan dari kejauhan yang berasal dari lokasi peledakan tambang emas.

Baca Selengkapnya

Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

3 hari lalu

Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

Pantai Prassa, Kimolos, Yunani, air terjernih di dunia menyimpan pesona tak tertandingi

Baca Selengkapnya