Iriana Jokowi Borong Tas Hingga Daster di Pasar Beringharjo: Harganya Terjangkau, Penjualnya Ramah

Selasa, 31 Januari 2023 13:47 WIB

Iriana Jokowi menyambangi Pasar Beringharjo Yogyakarta Selasa (31/1). Dok.istimewa

TEMPO.CO, Yogyakarta - Ibu Negara Iriana Joko Widodo atau Jokowi menyambangi Pasar Beringharjo di ujung Jalan Malioboro Yogyakarta, Selasa pagi, 31 Januari 2023. Iriana Jokowi didampingi istri Wakil Presiden Wuri Ma’ruf Amin serta anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM).

Tampak pula permaisuri Raja Keraton Yogyakarta Gusti Kanjeng Ratu Hemas, istri Raja Puro Pakualaman Kanjeng Gusti Bendara Raden Ayu Paku Alam X hingga istri Kepala Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta, Novita Widi Prasetijono.

"Tadi kami belanja tas, belanja daster, banyak," kata Iriana usai belanja di Beringharjo.

Iriana mengaku senang belanja di Pasar Beringharjo yang kembali ramai setelah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM resmi dicabut Presiden Jokowi akhir 2022. "Harga-harganya (di Pasar Beringharjo) terjangkau, penjualnya juga ramah-ramah," kata dia.

Iriana pun memuji keberadaan Pasar Beringharjo yang meskipun pasar tradisional, namun tempatnya nyaman. "Tempatnya bersih, enak," kata dia.

Advertising
Advertising

Seorang pedagang Pasar Beringharjo yang dagangannya diborong Iriana, Dini Cahyanti mengaku senang pagi-pagi lapaknya sudah dilarisi rombongan Iriana. "Tadi ibu (Iriana) borong sampai Rp 1 jutaanlebih," ujarnya.

Dini mengatakan Iriana membeli dagangannya seperti kain-kain batik yang harga per meternya Rp 100 ribuan hingga singlet yang harganya Rp 160 ribuan. "Kalau kain ibu presiden beli ada yang lima pieces, tiga pieces, dua pieces, kalau singletnya beli dua," kata dia.

"Harganya kebetulan harga pas, soalnya yang dipilih ibu presiden yang bahannya alusan, yang paling bagus," kata Dini lagi.

Usai dari Pasar Beringharjo, Iriana dan rombongan naik becak kayuh menuju Kampung Sentra Bakpia Pathuk Kota Yogyakarta dan meninjau sejumlah industri bakpia. Rombongan Iriana juga melihat secara langsung proses produksi bakpia.

Pada siang hari, Iriana Jokowi dan rombongan diagendakan melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Magelang Jawa Tengah.

Baca juga: 15 Ribu Wisatawan Datangi Pasar Beringharjo Saat Libur Tahun Baru, Ini Barang yang Diburu

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu

Berita terkait

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

15 jam lalu

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.

Baca Selengkapnya

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

16 jam lalu

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

Meteor terang atau fireball itu bergerak dari selatan ke utara, tak hanya terpantau di langit Yogyakarta tapi juga Solo, Magelang, dan Semarang

Baca Selengkapnya

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

1 hari lalu

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek menggelar syawalan, hadirkan Budaya Yogyakarta antara lain sendratari dan prajurit keraton Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

1 hari lalu

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.

Baca Selengkapnya

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

2 hari lalu

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

Halal Fair 2024 menyajikan nuansa berwisata syariah bersama keluarga, digelar tiga hari di Jogja Expo Center Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

3 hari lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

3 hari lalu

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

Sejumlah partai telah merampungkan penjaringan kandidat untuk Pilkada 2024 di kabupaten/kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca Selengkapnya

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

3 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

4 hari lalu

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

Partai Golkar DIY telah merampungkan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 di lima kabupaten/kota

Baca Selengkapnya

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

6 hari lalu

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

Wisatawan diajak menjelajahi ekosistem sepanjang Sungai Winongo hingga muara Pantai Baros Samas Bantul yang kaya keanekaragaman hayati.

Baca Selengkapnya