Libur Imlek, Wisatawan yang Kena Parkir dan Jajan Nuthuk Bisa Lapor ke Sini

Sabtu, 21 Januari 2023 06:06 WIB

Atraksi Naga Batik Raksasa sepanjang 165 meter di acara puncak Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta, Malioboro Imlek Carnival di Yogyakarta, Sabtu 16 Februari 2019. TEMPO | Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Yogyakarta - Elemen warga yang terhimpun dalam Forum Pemantau Independen (Forpi) Kota Yogyakarta membuka layanan aduan bagi wisatawan jika menemukan kasus parkir dan jajan nuthuk selama masa libur dan cuti bersama Imlek 21-23 Januari 2023.

Parkir dan jajan nuthuk atau menaikkan tarif gila-gilaan menjadi fenomena yang seringkali berulang di masa libur panjang di Yogyakarta sehingga dinilai perlu pengawasan berbagai pihak. "Bagi warga dan wisatawan yang menemukan adanya oknum juru parkir atau pedagang yang nuthuk harga, bisa dilaporkan kepada kami untuk kami teruskan ke pihak terkait yang berwenang," kata Baharuddin Kamba, aktivis Forpi Kota Yogyakarta, Jumat, 20 Januari 2023.

Layanan aduan itu bisa disampaikan ke nomor whatsapp Forpi di 081393132707 disertai bukti-bukti seperti karcis parkir maupun struk belanja.

Dalam liburan long weekend Imlek tahun ini, menurut Kamba, jangan sampai menjadi aji mumpung untuk nuthuk harga. "Kami meminta Pemerintah Kota Yogyakarta bergerak dan merespon cepat untuk menindak tegas oknum juru parkir dan pedagang kaki lima yang nakal dari cara menaikkan tarif saat libur cuti bersama ini," kata dia.

Permintaan ini bukan tanpa alasan. Sebab, juru parkir dan maupun PKL yang menaikkan tarif parkir di luar ketentuan masih sering ditemukan saat momen libur panjang, seperti momen lebaran, Natal, Tahun Baru maupun long weekend.

Advertising
Advertising

"Fenomena nuthuk kalau dibiarkan terus menerus merusak citra Yogyakarta sebagai tujuan wisata favorit, meski sanksi yang diberikan selama ini tidak menimbulkan efek jera bagi yang melanggar," kata Kamba.

Hampir setiap momen libur panjang seperti long weekend, Forpi Kota Yogyakarta menerima aduan warga atau wisatawan terkait tarif parkir yang tidak sesuai dengan aturan. Forpi Kota Yogyakarta pun mendorong adanya kanal-kanal informasi terkait tarif parkir yang mudah dibaca oleh pengunjung dipasang tempat-tempat wisata, seperti kawasan Malioboro.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restauran Indonesia (PHRI) DI Yogyakarta Deddy Pranowo Eryono mencatat okupansi hotel pada masa cuti bersama Imlek cukup bagus. "Okupansi hotel di DIY masih tinggi sejak awal Januari hingga masa cuti bersama imlek ini, masih sekitar 85-90 persen," kata dia. Reservasi paling banyak di hotel bintang sementara untuk hotel non bintang sekitar 60-80 persen.

Baca juga: 7 Tradisi Imlek yang Populer di Indonesia

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

8 jam lalu

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.

Baca Selengkapnya

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

9 jam lalu

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

Sultan Hamengku Buwono X memberi pesan khusus kepada abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di acara Syawaan.

Baca Selengkapnya

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

1 hari lalu

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

Yogyakarta International Airport saat ini masih belum memiliki asrama haji untuk embarkasi.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

1 hari lalu

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

Salah satu beleid paling disorot terutama tentang pungutan sekolah di Yogyakarta, yang akan diubah istilahnya menjadi dana partisipasi.

Baca Selengkapnya

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

1 hari lalu

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

PHRI DIY merespon soal penetapan Bandara YIA sebagai bandara internasional satu-satunya di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

1 hari lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

1 hari lalu

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

Beredar surat permohonan maaf seorang dosen UPN Veteran Yogyakarta (UPNVYK) terkait dugaan kekerasan seksual kepada seorang mahasiswi kampus tersebut.

Baca Selengkapnya

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

2 hari lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

2 hari lalu

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.

Baca Selengkapnya

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

2 hari lalu

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

Meteor terang atau fireball itu bergerak dari selatan ke utara, tak hanya terpantau di langit Yogyakarta tapi juga Solo, Magelang, dan Semarang

Baca Selengkapnya