5 Ide Menghabiskan Libur Akhir Tahun yang Tak Sekadar Jalan-jalan

Reporter

Tempo.co

Minggu, 4 Desember 2022 10:09 WIB

Ilustrasi mengisi liburan dengan membuat kerajinan tangan. Dok. Zenius

TEMPO.CO, Jakarta - Libur akhir tahun sebentar lagi tiba. Sebagian orang mungkin sudah ada yang merencanakan untuk berlibur menghabiskan momen pergantian tahun.

Liburan tak hanya menghabiskan waktu dengan bersantai, tapi ada beragam aktivitas lain yang seru dan bisa dilakukan. Berikut rekomendasinya:

Jelajah olahraga ekstrim

Bagi para pecinta olahraga, khususnya olahraga ekstrem, cobalah jajal wisata yang menyajikan wahana ekstrem untuk mengisi liburan. Contohnya, panjat tebing sambil menikmati panorama indah Tebing Lembah Harau di Payakumbuh, Sumatera Barat.

Pilihan lainnya, coba keseruan naik paralayang di Bukit Paralayang Puncak atau skydiving di Megamas, Sulawesi Utara sambil menyaksikan pemandangan mengagumkan Taman Laut Bunaken dari ketinggian. Kalau ke Bali, jangan lewatkan mencoba bungee jumping. Beberapa lokasi bungee jumping populer di Bali seperti Seminyak, Kuta dan Gianyar.

Advertising
Advertising

Jelajah alam

Alam selalu bisa menjadi 'tempat pelarian' yang menanangkan. Dan Indonesia memiliki kekayaan keindahan alam yang luar biasa di berbagai daerah.

Sejumlah destinasi wisata alam yang bisa dipilih antara lain alam bawah laut Raja Ampat di Papua atau pemandangan Kawah Ijen di Jawa Timur.

Jika mencari wisata petualangan, menyusuri hutan hujan tropis atau melihat lebih dekat berbagai satwa langka di destinasi ekowisata unggulan yang ada di Indonesia bisa menjadi pilihan

Jelajah budaya

Indonesia tak hanya kaya dengan alam, tapi juga budaya. Libur akhir tahun bisa menjadi momentum tepat untuk mempelajari budaya. Caranya, kunjungi museum atau desa-desa wisata yang masih menerapkan budaya tradisional.

Beberapa rekomendasinya, seperti kampung batik, desa tenun, kampung pempek serta desa wisata lainnya. Situs bersejarah seperti Candi Borobudur atau Candi Prambanan serta peninggalan bersejarah lainnya juga bisa dikunjungi.

Berburu pakaian dengan diskon

Bila tidak ada rencana berlibur ke luar kota, berburu diskon bisa memjadi ide yang bagus untuk libur akhir tahun. Terlebih, berbagai gerai dan toko hingga pusat perbelanjaan biasanya menggelar promo akbir tahun bagi pecinta mode.

NABILA RAMADHANTY PUTRI DARMADI

Baca juga: Destinasi Musim Dingin Paling Banyak Dicari Versi Airbnb, Juaranya Kuta Bali

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu

Berita terkait

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

5 hari lalu

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

Kecelakaan maut di Subang menambah daftar kecelakaan yang membawa rombongan anak sekolah yang tengah melakukan liburan atau study tour.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

13 hari lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

17 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

18 hari lalu

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini

Baca Selengkapnya

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

27 hari lalu

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

29 hari lalu

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

30 hari lalu

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

30 hari lalu

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

Oceanarium BXSea Bintaro menyediakan sedikitnya 37 akuarium, 44 display, dan 10 terrarium yang bisa dikunjungi.

Baca Selengkapnya

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

31 hari lalu

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

Yogyakarta adalah destinasi wisata yang memukau dan layak dikunjungi. Kekayaan budaya dan ragam kulinernya yang enak menjadi alasan terbaik untuk berlibur ke kota ini.

Baca Selengkapnya

Gejala Post Holiday Blues dan 5 Kiat Mengurangi Risikonya

31 hari lalu

Gejala Post Holiday Blues dan 5 Kiat Mengurangi Risikonya

Suasana liburan yang terbawa saat memulai rutinitas bekerja mempengaruhi perasaan atau gangguan emosi. Kondisi itu menandakan post holiday blues

Baca Selengkapnya