Berkunjung ke Jepang? Inilah Rekomendasi 4 Makanan yang Patut Dicicipi

Senin, 19 September 2022 00:20 WIB

Ilustrasi makanan Jepang. (Pexels/Rajesh TP)

TEMPO.CO, Tokyo -Ketika berkunjung ke Jepang, rasanya akan kurang lengkap tanpa menikmati aneka hidangan kulinernya. Makanan-makanan khas Jepang memiliki cita rasa yang lezat dan unik. Berbagai hidangan, mulai dari sayuran, mie, ikan, daging, hingga nasi siap memanjakan lidah di Negeri Sakura ini.

4 Rekomendasi Utama

Pilihan makanan di Jepang hampir tak ada habisnya hingga sulit memilih yang paling direkomendasikan. Namun, sebaiknya jangan lewatkan untuk mencicipi 4 rekomendasi makanan khas Jepang berikut ini:

Sushi

Sushi adalah salah satu hidangan khas Jepang yang paling populer di dunia. Namun, kebanyakan orang salah mengira bahwa sushi hanyalah ikan mentah. Melansir hotels.com sebaliknya, sushi yang baik adalah kombinasi nasi cuka, ikan mentah, dan sayuran dalam bentuk beraneka ragam. Sushi nigiri adalah jenis yang paling terkenal dengan irisan ikan mentah atau telur atau sayuran yang diletakkan di atas seikat kecil nasi.

Sushi. Ilustrasi

Sashimi

Sekilas, sashimi memiliki bentuk yang mirip dengan sushi. Dilansir matcha-jp.com, sashimi adalah ikan mentah yang diiris menjadi potongan-potongan yang mudah dimakan. Ikan-ikan yang digunakan untuk membuat sashimi yaitu tuna, salmon, mackerel, dab sea brean, Sashimi juga dapat dijumpai dengan variasi kerang, uni, atau bulu babi, dan telur salmon.

Advertising
Advertising

Tempura

Tempura adalah masakan khas Jepang berbahan dasar makanan laut, daging, dan sayuran yang dilapisi adonan perpaduan air dingin, telur dan tepung kue. Tempiura yang dibuat dengan cara digoreng dengan rasa yang gurih dan renyah. Tempura biasanya dihidangkan bersama celupan dengan saus bernama tenstuyu.

Ilustrasi Kuliner Tempura. Foto/Shutterstock.com

Saus ini terbuat dari kaldu dari kombu atau bonito kering, mirin, dan kecap.

Soba

Soba adalah masakan mie yang terbuat dari tepung soba dengan air dan tepung terigu serta dioles tipis. Soba memiliki adonan mie dengan lebar 1 cm-2 cm. Setelah merebus mie dalam air panas, mie itu dimakan dengan dicelupkan ke dalam sup dingin, atau dengan menuangkan sup panas di atasnya. Kuah soba (tsuyu) biasanya dibuat dari kombu atau kaldu bonito kering, dibumbui dengan kecap dan mirin.

Demikian 4 menu masakan Jepang yang wajib dicicip bila berkunjung ke negeri Sakura itu atau sekedar ingin tahu ragam masakan Jepang.

NAOMY A. NUGRAHENI
Baca : Shoji Morimoto, Pria Jepang yang Dibayar untuk Tidak Melakukan Apa-apa


Berita terkait

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

9 jam lalu

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

Serial populer Jepang Shogun akan berlanjut dua musim tambahan

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

1 hari lalu

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

PM Lawrence Wong pada Kamis mulai bekerja, sehari setelah dilantik sebagai perdana menteri keempat Singapura.

Baca Selengkapnya

Ini Perkiraan Gaji TKI di Jepang dan Rincian Upah Minimumnya

3 hari lalu

Ini Perkiraan Gaji TKI di Jepang dan Rincian Upah Minimumnya

Berikut ini perkiraan gaji TKI di Jepang berdasarkan UMR masing-masing prefektur serta untuk pemagang. Ketahui informasinya sebelum mendaftar.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

3 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

3 hari lalu

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

Perhimpunan Alumni dari Jepang (PERSADA) Jawa Barat telah berkontribusi mempromosikan hubungan persahabatan antara Jepang dan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

3 hari lalu

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

Jepang berikan pinjaman 140,699 miliar Yen atau sekitar Rp 14,5 triliun untuk pembanguan MRT di Jakarta. Rencana pembangunan mulai Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

5 hari lalu

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

Senator AS Lindsey Graham melontarkan pernyataan kontroversial terkait agresi Israel di Gaza. Ia menyarankan Israel membom nuklir Gaza

Baca Selengkapnya

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

5 hari lalu

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

Pemerintah Indonesia dan Jepang menandatangani pertukaran nota pinjaman sekitar Rp14,5 triliun untuk proyek MRT Jalur Timur-Barat.

Baca Selengkapnya

Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

5 hari lalu

Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

Sistem pemesanan online untuk jalur paling populer Gunung Fuji diumumkan pada Senin 13 Mei 2024 oleh otoritas Jepang

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

5 hari lalu

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Jepang dan Kementerian Luar Negeri menandatangani pertukaran nota atau E/N senilai Rp14 triliun untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Baca Selengkapnya