Ubud Peringkat ke-6 Destinasi Wisata Internasional bagi Solo Traveler

Reporter

Antara

Editor

Mila Novita

Kamis, 30 Juni 2022 18:36 WIB

Persawahan di Ubud Bali.

TEMPO.CO, Jakarta - Ubud, Bali, terpilih sebagai sebagai kota destinasi internasional terbaik keenam bagi para pelancong perorangan atau solo travellers menurut Forbes Advisor UK.

Pemeringkatan tersebut dilakukan Forbes Advisor UK bersama tiga pakar perjalanan perorangan independen yakni Adventurous Kate, Vicky Flip Flop Travels, dan Global Grasshopper. Mereka menganalisis 40 kota di seluruh dunia dengan 12 metrik pemeringkatan termasuk jumlah hostel, tingkat kejahatan lokal, dan rata-rata biaya makan.

Tjokorda Gde Bayuputra Sukawati selaku Ketua Yayasan Bina Wisata Ubud mengatakan, pihaknya yakin bahwa kerja sama antara yayasan dan Gojek telah menjadi faktor penting yang mendorong Ubud berada di posisi tersebut.

"Kerja sama yang telah dilakukan selama ini, selain untuk membuka lapangan pekerjaan baru, yang tidak kalah penting adalah menyediakan layanan transportasi berbasis teknologi yang mengedepankan kemudahan, kenyamanan dan keamanan bagi wisatawan dalam bermobilisasi baik di dalam maupun di luar kawasan Ubud," katanya, dikutip dari siaran pers yang diterima ANTARA di Jakarta, Kamis, 30 Juni 2022.

"Oleh karena itu, kami menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang telah terjalin selama ini dan berharap kerja sama ini dapat senantiasa dikembangkan untuk terus memajukan Ubud sebagai primadona pariwisata nasional dan internasional," dia menambahkan.

Sebagai informasi, Gojek dan Yayasan Bina Wisata Ubud telah menandatangani Perjanjian Kerja Sama terkait Pemanfaatan Layanan Aplikasi Gojek dalam rangka pengembangan kawasan Ubud yang dilakukan oleh Gede Manggala, Head of Indonesia Regional Gojek, dengan Tjokorda Gde Bayuputra Sukawati, Ketua Yayasan Bina Wisata Ubud di Museum Puri Lukisan Ubud.

Dalam kerjasama tersebut, Gojek membuka pendaftaran mitra GoRide dengan lokasi, titik jemput, dan proses operasional yang telah disepakati dengan pihak yayasan. Di samping itu, Gojek turut mendukung pengembangan kewirausahaan terpadu bagi pengembangan potensi keterampilan dan kemandirian berusaha secara kolaboratif. Gojek juga menghadirkan rangkaian kegiatan, mulai dari onboarding, sampai pelatihan dan pembinaan usaha.

Gede Manggala mengatakan, dia sangat senang saat mendengar Ubud terpilih sebagai destinasi wisata internasional terbaik keenam bagi solo traveler.

Menurutnya, hal itu merupakan pencapaian besar karena parameter yang digunakan pasti sangat ketat, terlebih dilakukan di kota-kota destinasi para pelancong di seluruh dunia. Oleh karena itu, dia mengatakan pihaknya gembira karena dapat berpartisipasi memberikan layanan transportasi di bidang kepariwisataan di Bali, khususnya Ubud.

“Dalam aspek transportasi inilah, salah satu titik temu tersebut terjadi dan Gojek menjadi layanan online pertama yang dapat beraktivitas secara resmi di kawasan Ubud. Kami memiliki ekosistem yang lengkap, baik transportasi, layanan pesan antar makanan atau yang lebih dikenal dengan GoFood, logistik, dan sebagainya. Di samping itu, kami juga memiliki digital payment, salah satunya GoPay yang menjadi bagian dari GoTo Financial serta Tokopedia dimana ketiganya menjadi bagian dari GoTo," kata Gede.

ANTARA

Baca juga: Pilihan Destinasi Wisata di Ubud Bali untuk Delegasi G20

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.




Advertising
Advertising

Berita terkait

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

2 jam lalu

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

Kejati Bali membuka peluang berkoordinasi dengan Majelis Desa Adat Bali usai menetapkan Bendesa Adat Berawa sebatersangka pemerasan investor.

Baca Selengkapnya

Bendesa Adat Tersangka Pemerasan Investor, Kejati Bali Bakal Periksa Pihak Lain

4 jam lalu

Bendesa Adat Tersangka Pemerasan Investor, Kejati Bali Bakal Periksa Pihak Lain

Kejati Bali akan mengembangkan penyidikan perkara tersangka berinisial KR, Bendesa Adat yang memeras investor agar mendapat rekomendasi.

Baca Selengkapnya

Selain Mepamit, Rizky Febian dan Mahalini Jalani Upacara Adat Ini Sebelum Menikah

5 jam lalu

Selain Mepamit, Rizky Febian dan Mahalini Jalani Upacara Adat Ini Sebelum Menikah

Rizky Febian dan Mahalini menjalani beberapa rangkaian prosesi adat menjelang pernikahannya. Begini penjelasan dari pihak label musiknya.

Baca Selengkapnya

6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

10 jam lalu

6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

Pemberitaan tentang tingkat kriminalitas di India membuat banyak pelancong yang berpikir ulang untuk melakukan solo traveling ke sana.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

11 jam lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

12 jam lalu

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

Kejaksaan Tinggi membuka peluang mengembangkan kasus dugaan pemerasan Bendesa Adat di Bali.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

13 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

Tersangka kasus mayat dalam koper di Bali berupaya menghilangkan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

14 jam lalu

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

Selain di Bekasi, kasus pembunuhan mayat dalam koper juga terjadi di Kuta, Bali

Baca Selengkapnya

Awal Mei 2024, Dua Event Internasional Digelar di Nusa Dua Bali

22 jam lalu

Awal Mei 2024, Dua Event Internasional Digelar di Nusa Dua Bali

Nusa Dua Bali jadi lokasi Asia Pacific Media Forum (APMF) 2024 dan The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment In Tourism in Asia Pacific 2024.

Baca Selengkapnya

Kronologi OTT Bendesa Adat Bali yang Diduga Peras Investor Rp10 Miliar

1 hari lalu

Kronologi OTT Bendesa Adat Bali yang Diduga Peras Investor Rp10 Miliar

Seorang Bendesa Adat Berawa di Bali berinisial KR diduga memerasa pengusaha demi memberikan rekomendasi izin investasi

Baca Selengkapnya