Libur Natal dan Tahun Baru, Destinasi Wisata di Yogyakarta Akan Tetap Buka

Senin, 22 November 2021 20:35 WIB

Kawasan Hutan Pinus Mangunan di Bantul, Yogyakarta, masih tutup hingga pertengahan Juni 2020 akibat pandemi Covid-19. Pengelola destinasi wisata di hutan pinus itu membenahi berbagai fasilitas dan ornamen menyambut new normal. Foto: TEMPO | Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Yogyakarta - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta belum mengetahui bagaimana ketentuan pembatasan pergerakan masyarakat selama libur Natal dan tahun baru nanti. Yang jelas, saat libur tersebut, pemerintah pusat menerapkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 3.

Saat ini status di DI Yogyakarta adalah PPKM Level 2. Artinya, kegiatan masyarakat sudah lebih longgar dan seluruh destinasi wisata sudah buka. Sementara saat berlaku PPKM Level 3 beberapa waktu lalu, Pemerintah DI Yogyakarta menerapkan pembatasan ketat dan terukur untuk pergerakan orang dan aktivitas wisata.

Sekretaris DI Yogyakarta, Kadarmanta Baskara Aji mengatakan belum tahu bagaimana aturan dari pemerintah pusat tentang perbedaan PPKM Level 2 dengan PPKM Level 3 selama libur Natal dan tahun baru. "Yang kami tahu, pemerintah daerah berwenang mengatur sendiri kondisi di wilayahnya selama PPKM Level 3," kata Aji pada Senin, 22 November 2021.

Ketentuan PPKM Level 3 yang berisi instruksi penutupan destinasi wisata dan penyekatan perbatasan, menurut Aji, kemungkinan akan sulit dilakukan. Yang bisa terlaksana, kata dia, adalah mengetatkan aktivitas masyarakat di destinasi wisata supaya tidak terjadi kerumunan.

Advertising
Advertising

"Kalau saat libur Natal dan tahun baru kami harus kembali seperti PPKM Level 4 dan PPKM Level 3, yakni menutup semua destinasi wisata, apa mungkin dilakukan? Sosialisasi kepada wisatawan untuk tidak datang ke Yogyakarta saja tidak mudah," kata Aji. "Nanti malah masyarakat sak karepe dewe (semaunya sendiri)."

Aji menjelaskan, penutupan destinasi wisata saat ini hanya mungkin terjadi apabila kawasan wisata tersebut masih berstatus zona merah Covid-19. Adapun kasus Covid-19 yang berkembang saat ini di Yogyakarta kebanyakan berasal dari hasil tracing di sekolah-sekolah, bukan sektor pariwisata.

Yang penting, Aji melanjutkan, ada pengaturan dan disiplin protokol kesehatan di destinasi wisata, hotel, dan biro travel. Jika kasus Covid-19 sudah melandai seperti saat ini, maka, menurut dia, tak perlu menutup destinasi wisata.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul, Yogyakarta, Kwintarto Heru Prabowo meminta para pelaku usaha pariwisata tak terlalu khawatir dengan rencana PPKM Level 3 yang akan berlaku selama libur Natal dan tahun baru nanti. "Jangan khawatir, destinasi wisata tetap buka meski dengan pembatasan," kata Kwintarto.

Pembatasan tersebut, menurut dia, misalkan dengan meniadakan berbagai acara atau kegiatan yang dapat memicu kerumunan di malam pergantian tahun. Contoh, tidak ada pesta kembang api dan aktivitas sejenisnya.

Ketua Koperasi Notowono yang mengelola sejumlah destinasi wisata, seperti Hutan Pinus Mangunan Bantul, Yogyakarta, Purwo Harsono pasrah dengan rencana PPKM Level 3 saat libur Natal dan tahun baru. "Kami berharap tidak ada penutupan destinasi wisata lagi karena kami sudah menjalankan protokol kesehatan untuk staf, kawasan, dan wisatawan," kata dia.

#pakaimasker #jagajarak #cucitanganpakaisabun #hindarikerumunan #vaksinasicovid-19

Baca juga:
Wisatawan di Yogyakarta Mulai Blusukan ke Desa Wisata, Aktivitas Wisata Merata

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

2 jam lalu

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.

Baca Selengkapnya

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

2 jam lalu

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

Sultan Hamengku Buwono X memberi pesan khusus kepada abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di acara Syawaan.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Mendukung Perempuan Mengejar Kesempatan di Berbagai Bidang

13 jam lalu

Pentingnya Mendukung Perempuan Mengejar Kesempatan di Berbagai Bidang

Masyarakat perlu mendukung perempuan dalam mengejar kesempatan dan kesuksesan di berbagai bidang, termasuk di menjadi pemandu wisata perempuan.

Baca Selengkapnya

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

18 jam lalu

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

Yogyakarta International Airport saat ini masih belum memiliki asrama haji untuk embarkasi.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

19 jam lalu

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

Salah satu beleid paling disorot terutama tentang pungutan sekolah di Yogyakarta, yang akan diubah istilahnya menjadi dana partisipasi.

Baca Selengkapnya

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

1 hari lalu

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

PHRI DIY merespon soal penetapan Bandara YIA sebagai bandara internasional satu-satunya di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

1 hari lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

1 hari lalu

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

Beredar surat permohonan maaf seorang dosen UPN Veteran Yogyakarta (UPNVYK) terkait dugaan kekerasan seksual kepada seorang mahasiswi kampus tersebut.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

1 hari lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

1 hari lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya