Hadiri Puncak Festival Pesona Meti Kei 2021, Sandiaga Beri Bantuan Lampu LCD

Reporter

Antara

Jumat, 29 Oktober 2021 08:37 WIB

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga S. Uno (tengah) menyapa masyarakat sambil bertelanjang kaki dan didampingi Bupati Maluku Tenggara M. Thaher Hanubun (dua kanan) saat puncak Festival Pesona Meti Kei 2021 di Pantai Ngur Bloat Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku, Kamis (28/10/2021). (ANTARA/FB Anggoro)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno hadir dalam puncak acara Festival Pesona Meti Kei 2021 di Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku, Kamis, 28 Oktober 2021. Ia pun ikut menikmati keindahan Pantai Ngurbloat yang menjadi lokasi acara.

Didampingi oleh Bupati Maluku Tenggara M Thaher Hanubun, Sandiaga melepaskan alas kaki untuk merasakan pasir putih halus di pantai itu sambil berjalan menuju panggung acara. Rombongan Sandiaga diarak dengan tarian tradisional dan bentangan bendera merah putih yang dipegang oleh anak-anak Pulau Kei.

Setibanya di panggung acara, Sandiaga bersama Bupati Thaher menandatangani prasasti Anugerah Desa Wisata Indonesia untuk desa wisata Ohoi Ngilngof. Ia berjanji untuk memenuhi permintaan warga Ohoi Ngilngof yang meminta adanya penambahan lampu penerangan di destinasi wisata Pantai Ngurbloat.

"Terdapat permintaan dari teman-teman Desa Wisata Ngilngof, maka kami beri lampu LCD sebanyak 30 unit dan lampu sorot, mudah-mudah bisa digunakan untuk malam hari," kata Sandiaga.

Sandiaga juga menyerahkan bantuan 30 tempat sampah untuk digunakan secara berkelanjutan di tempat wisata tersebut. "Apa yang diberikan ini mudah-mudahan dapat dimanfaatkan dengan baik untuk destinasi wisata di Ngilngof," kata dia.

Bupati Thaher berharap kehadiran Sandiaga dapat membantu membangun Maluku Tenggara khususnya di sektor pariwisata. "Semoga kehadiran Pak Sandiaga bisa memajukan pariwisata dan investasi lainnya," ujarnya.

Advertising
Advertising

Festival Pesona Meti Kei 2021 telah berlangsung sejak 21 Oktober lalu dan diisi beragam kegiatan yang menampilkan pesona wisata dan budaya Kepulauan Kei. Salah satu yang paling menarik adalah adanya tradisi wer warat yang merupakan tradisi menangkap ikan secara tradisional suku Kei.

Tradisi itu biasanya dilaksanakan saat terjadi meti, yaitu sebuah fenomena alam saat air laut surut sehingga masyarakat bisa menangkap ikan dengan mudah. Itu juga yang mendasari gelaran Festival Pesona Meti Kei 2021.

Baca juga: Melihat Potensi Wisata Maluku Tenggara Lewat Festival Pesona Meti Kei 2021

Berita terkait

Melihat Alek Bakajang, Tradisi yang Mempererat Persaudaraan di Kabupaten Lima Puluh Kota

11 hari lalu

Melihat Alek Bakajang, Tradisi yang Mempererat Persaudaraan di Kabupaten Lima Puluh Kota

Alek Bakajang diyakini masyarakat sudah dilakukan sejak ratusan tahun yang lalu, biasanya dilaksanakan tiga hari setelah Idulfitri.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Tradisi Lomban Setiap Bulan Syawal di Jepara

14 hari lalu

Asal-usul Tradisi Lomban Setiap Bulan Syawal di Jepara

Tradisi Lomban setiap bulan Syawal di jepara telah berlangsung sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

14 hari lalu

Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

Seblang merupakan salah satu tradisi adat suku Osing di Banyuwangi dalam mengejawantahkan rasa syukurnya.

Baca Selengkapnya

Mengintip Bakdo Sapi di Boyolali, Tradisi Nenek Moyang yang Digelar setiap Akhir Lebaran

14 hari lalu

Mengintip Bakdo Sapi di Boyolali, Tradisi Nenek Moyang yang Digelar setiap Akhir Lebaran

Tradisi Bakdo Sapi digelar di akhir perayaan Lebaran, bertepatan dengan kupatan atau syawalan

Baca Selengkapnya

Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

20 hari lalu

Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

Lebaran Topat tahun ini akan digelar pada hari Rabu, 17 April 2024

Baca Selengkapnya

Berbagai Tradisi Lebaran di Luar Negeri, dari Arab Saudi hingga Senegal

23 hari lalu

Berbagai Tradisi Lebaran di Luar Negeri, dari Arab Saudi hingga Senegal

Setiap negara punya tradisi unik dalam merayakan hari raya Idulfitri atau Lebaran. Di Indonesia, Lebaran dirayakan pada 10 April 2024.

Baca Selengkapnya

Asal-Usul Tradisi Membangunkan Sahur di Indonesia

35 hari lalu

Asal-Usul Tradisi Membangunkan Sahur di Indonesia

Asal-usul tradisi membangunkan sahur di Indonesia diyakini telah eksis sejak Islam masuk ke Tanah Air dan memiliki sebutan berbeda di setiap daerah.

Baca Selengkapnya

Pesona Wae Rebo, Desa di Atas Awan yang Diakui Dunia

40 hari lalu

Pesona Wae Rebo, Desa di Atas Awan yang Diakui Dunia

Wae Rebo, desa di perbukitan Pulau Flores, NTT dinobatkan sebagai salah satu kota kecil tercantik di dunia oleh The Spector Index, serta diakui UNESCO

Baca Selengkapnya

Ramadan di Yogyakarta Diwarnai Kasus Antraks, Tradisi Berbahaya Ini Diminta Dihilangkan

47 hari lalu

Ramadan di Yogyakarta Diwarnai Kasus Antraks, Tradisi Berbahaya Ini Diminta Dihilangkan

Kasus suspek antraks di Sleman dan Gunungkidul, Yogyakarta, itu diduga kembali terjadi karena adanya tradisi purak atau brandu yang berbahaya.

Baca Selengkapnya

Rangkaian Tradisi Hari Raya Nyepi yang Sakral dan Penuh Makna

52 hari lalu

Rangkaian Tradisi Hari Raya Nyepi yang Sakral dan Penuh Makna

Nyepi bermakna sebagai hari kebangkitan, pembaharuan, toleransi, hingga kedamaian. Kenali tradisi Hari Raya Nyepi dalam berikut ini.

Baca Selengkapnya