Syarat Penumpang Kereta Jarak Jauh Selama PPKM Darurat, Tes GeNose Tak Berlaku

Reporter

Tempo.co

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 3 Juli 2021 18:42 WIB

Calon penumpang kereta api saat memasuki Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa, 2 September 2020. Sementara sisanya, 20 kereta berangkat dari Stasiun Gambir, dan 2 kereta berangkat dari Stasiun Jakarta Kota. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia masih melayani penumpang selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat selama 3 - 20 Juli 2021. Untuk calon penumpang kereta jarak jauh, terdapat sejumlah ketentuan baru yang harus diperhatikan.

"Pada masa PPKM Darurat Jawa - Bali, PT KAI Daop 1 Jakarta melakukan penyesuaian regulasi persyaratan keberangkatan penumpang kereta," kata Eva Chairunisa, Kepala Humas PT KAI Daerah Operasi 1 Jakarta dalam keterangan tertulis, Sabtu 3 Juli 2021.

Berikut syarat yang harus dipenuhi calon penumpang kereta jarak jauh di masa PPKM Darurat:

  • Negatif Covid-19
    Melampirkan surat keterangan bebas Covid-19 berdasakan hasil pemeriksaan RT-PCR yang berlaku 2 x 24 jam atau rapid test antigen dengan hasil negatif yang sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 1 x 24 jam sebelum jadwal keberangkatan.

    Tes GeNose yang selama ini diterapkan kepada calon penumpang kereta tak lagi berlaku hingga ada keputusan selanjutnya. Calon penumpang dapat menjalani rapid test antigen di stasiun seharga Rp 85 ribu.

  • Bukti vaksinasi Covid-19
    Calon penumpang kereta wajib melampirkan bukti telah menjalani vaksinasi Covid-19 dosis pertama dalam bentuk Kartu Vaksinasi, e-sertifikat, maupun bukti elektronik vaksinasi yang menyatakan telah disuntik vaksin Covid-19.

    PT KAI Daop 1 Jakarta menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 di Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen untuk calon penumpang. Adapun syarat calon penumpang yang ingin mendapatkan vaksinasi Covid-19 di stasiun adalah:

    - Berusia lebih dari 18 tahun
    - Belum pernah mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis pertama
    - Menunjukkan kode booking yang sudah dibayar atau tiket kereta yang berlaku
    - Memiliki KTP
    - Datang paling lambat H-1 sebelum jadwal keberangkatan
    - Calon penumpang dalam kondisi sehat, memiliki suhu tubuh normal, yakni tidak lebih dari 37,5 derajat Celcius
    - Ibu hamil bisa mendapatkan vaksinasi Covid-19 setelah mendapat penjelasan dari petugas kesehatan dan bersedia atas pilihannya untuk divaksin

    "Vaksinasi di Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen buka setiap hari pukul 08.00 sampai 12.00 WIB, dengan ketersediaan 100 vaksin per hari," kata Eva.

  • Penumpang dalam kondisi sehat
    Setiap calon penumpang harus dalam kondisi sehat, tidak sedang flu, pilek, batuk, hilang daya penciuman, diare, dan demam. Suhu tubuh tidak lebih dari 37,3 derajat Celsius.

  • Disiplin protokol kesehatan
    Setiap penumpang wajib memakai masker kain tiga lapis atau masker medis yang menutupi hidung dan mulut, menjaga jarak, dan rajin membersihkan tangan. Penumpang juga dianjurkan mengenakan pakaian tertutup, seperti jaket dan atasan lengan panjang.

#CuciTangan #JagaJarak #PakaiMasker #DiamdiRumah

Baca juga:
Terjadi Lonjakan Penumpang Kereta di Stasiun Yogyakarta pada H-1 PPKM Darurat

Advertising
Advertising

Berita terkait

Belajar dari Delay 5 Jam Lion Air Surabaya-Banjarmasin, Apa Saja Hak Penumpang?

7 jam lalu

Belajar dari Delay 5 Jam Lion Air Surabaya-Banjarmasin, Apa Saja Hak Penumpang?

Jika Anda mengalami keterlambatan atau delay seperti penumpang Lion Surabaya-Banjarmasin, ini hak penumpang sesuai Peraturan Menhub

Baca Selengkapnya

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

1 hari lalu

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

Pesawat Lion Air JT 316 rute Surabaya-Banjarmasin delay selama lima jam karena menunggu kedatangan pesawat Lion Air dari Batam.

Baca Selengkapnya

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

1 hari lalu

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

3 hari lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

4 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

4 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

5 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

5 hari lalu

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

Bandara Internasional Al Maktoum akan menggantikan Bandara Internasional Dubai yang masih beroperasi saat ini

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

6 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

7 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya