Tutup Setahun Akibat Pandemi, Objek Wisata di Minahasa Tenggara akan Buka Lagi

Reporter

Antara

Senin, 8 Maret 2021 16:21 WIB

Pemandangan keindahan pantai Lakban di Teluk Buyat, Kecamatan Ratatotok, Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, 1 Desember 2015. Keindahan pantai lakban memang menjadi daya tarik wisatawan yang berkunjung ke Minahasa Tenggara. TEMPO/M IQBAL ICHSAN

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara akan mengizinkan sejumlah tempat wisata kembali buka untuk umum setelah hampir setahun ditutup akibat pandemi Covid-19.

"Sejumlah tempat wisata di Minahasa Tenggara sudah bisa dibuka kembali untuk umum," kata Ketua Satuan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Minahasa Tenggara Yani Rolos, Senin, 8 Maret 2021.

Menurut Yani, pembukaan sejumlah objek wisata tersebut berdasarkan pertimbangan ekonomi masyarakat, khususnya di sektor pariwisata yang terdampak langsung akibat pandemi. "Langkah ini diambil guna peningkatan perekonomian masyarakat. Kami membuka ruang bagi masyarakat pelaku usaha kecil yang ada di setiap objek wisata," ujarnya.

Meski akan diizinkan dibuka, Yani mengatakan pembukaan sejumlah objek wisata tersebut harus tetap menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat. "Satgas membuka seluruh objek wisata namun harus tetap penerapan protokol kesehatan yang sangat ketat. Meski untuk kabupaten Minahasa Tenggara angka penambahan kasus terkonfirmasi COVID-19 mulai bisa dikendalikan," kata dia.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Minahasa Tenggara Sartje Taogan mengatakan pihaknya telah menyampaikan kepada pengelola objek wisata untuk menyiapkan fasilitas penunjang protokol kesehatan. "Semua standar penerapan protokol kesehatan kami wajib kepada pengelola ketika membuka objek wisata," ujarnya.

Setiap objek wisata di Minahasa Tenggara, kata Sartje, harus menyiapkan alat pengukur suhu tubuh, dan hand sanitizer, serta wajib melakukan penyemprotan disinfektan secara rutin. "Penanggung jawab objek wisata harus memberikan rasa nyaman, aman dan sehat. Artinya harus memerhatikan disiplin penerapan protokol kesehatan,” ujarnya.

Baca juga: Taman Pintar Yogyakarta Sediakan Bus Antar Jemput Wisatawan, Ini 4 Syaratnya

Berita terkait

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

21 jam lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

5 hari lalu

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

Menariknya tidak hanya ibu kota India yang megah tapi juga beberapa daerah terpencil yang memikat hati wisatawan mancanegara

Baca Selengkapnya

Patung Yesus Bukit Sibea-bea Danau Toba Jadi Tujuan Favorit Turis Lintas Agama, Tertinggi di Dunia

5 hari lalu

Patung Yesus Bukit Sibea-bea Danau Toba Jadi Tujuan Favorit Turis Lintas Agama, Tertinggi di Dunia

Patung Yesus Bukit Sibea-bea menjadi salah satu tempat destinasi favorit di kawasan Danau Toba

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

5 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

6 hari lalu

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.

Baca Selengkapnya

NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

7 hari lalu

NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

Sebagai tujuan wisata nasional berkomitmen menjaga destinasi tetap bersih dan nyaman.

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

9 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

9 hari lalu

5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

Sebelum mulai road trip, buat perencanaan dengan matang agar perjalanan lancar dan berkesan

Baca Selengkapnya

Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

9 hari lalu

Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

Kincir angin Moulin Rouge telah berputar selama 135 tahun, dan yang pertama menyala saat pembukaan pada 1889

Baca Selengkapnya

Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

11 hari lalu

Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

Timnas Tajikistan berhasil lolos 8 besar Piala Asia U-23 2024. Di manakah letak negara ini, destinasi wisata apa saja yang ditawarkannya?

Baca Selengkapnya