Hari Imlek, 4.000 Wisatawan Diperkirakan Tiba di Stasiun Yogyakarta

Jumat, 12 Februari 2021 07:01 WIB

Petugas memeragakan cara menggunakan kantong nafas GeNose C19 kepada calon penumpang di Stasiun Senen, Jakarta, Rabu 3 Februari 2021. Tahap awal, KAI menyediakan layanan pemeriksaan GeNose C19 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, dan Stasiun Tugu Yogyakarta. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Yogyakarta - Badan Promosi Pariwisata Daerah atau BPPD Yogyakarta memperkirakan ribuan penumpang akan tiba di stasiun Yogyakarta di hari Imlek, Jumat 12 Februari 2021. "Kami perkirakan ada empat ribuan penumpang kereta api turun di Yogyakarta hari Jumat ini," kata Ketua BPPD Yogyakarta, Gusti Kanjeng Ratu Bendara saaat berkunjung ke Stasiun Tugu Yogyakarta, Kamis 11 Februari 2021.

Bendara menuturkan, pariwisata Yogyakarta sebenarnya sudah mulai bergerak naik sejak akhir Desember 2020. Namun grafik kunjungan wisata kembali merosot memasuki awal 2021, terutama setelah muncul kebijakan wajib rapid test antigen bagi wisatawan. "Banyak wisatawan menunda perjalanan karena keberatan dengan rapid test antigen," ucapnya.

Wisatawan keberatan karena jika pergi berombongan, maka biaya yang harus dikeluarkan untuk membayar rapid test antigen terbilang tinggi. Misalkan satu keluarga yang terdiri dari empat orang perlu merogoh kocek sekitar Rp 1 juta untuk membayar rapid test antigen.

Bendara menambahkan, saat ini wisatawan tak perlu khawatir dengan biaya tes Covid-19 karena sudah ada metode baru bernama Genose, temuan Universitas Gadjah Mada atau UGM. Tak seperti rapid test antigen yang mengambil sampel lendir melalui hidung atau rapid test antigen yang mengambil sampel darah, Genose mengambil sampel dari embusan napas. Pengambilan sampel embusan napas melalui Genose ini tidak sakit dan lebih murah. Harga tes Covid-19 ini sekitar Rp 80 ribu.

Badan Promosi Pariwisata Daerah atau BPPD Yogyakarta bersama PT KAI Daop 6 mengecek suasana kedatangan penumpang di Stasiun Tugu Yogyakarta menjelang libur Imlek, Kamis 11 Februari 2021. TEMPO | Pribadi Wicaksono

Advertising
Advertising

Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Supriyanto mengatakan sejak Jumat, 5 Februari 2021, PT Kereta Api Indonesia (Persero) meluncurkan layanan pemeriksaan Genose C19 di Stasiun Yogyakarta dan Stasiun Solo Balapan. Hasil tes Covid-19 negatif -baik melalui rapid test antigen atau Genose, menjadi syarat sebelum bepergian sesuai surat edaran dari Satgas Covid-19 dan Kementerian Perhubungan.

Supriyanto menjelaskan, calon penumpang kereta jarak jauh dapat menggunakan layanan Genose di stasiun dengan biaya Rp 20 ribu. Yang penting, tunjukkan tiket atau kode booking kepada petugas. Calon penumpang dilarang merokok, makan, dan minum selain air putih selama 30 menit sebelum menjalani pemeriksaan Genose.

Petugas akan memandu calon penumpang kereta yang menjalani tes Genose. Caranya, embuskan napas dari hidung ke kantong udara sebanyak dua kali, dan satu kali tiupan dari mulut sampai kantong udara penuh. Hasil pemeriksaan Genose berlaku selama tiga hari daan dapat digunakan di seluruh stasiun keberangkatan kereta api jarak jauh. Jika tes Covid-19 menunjukkan hasil positif, maka calon penumpang dilarang naik keret dan biaya tiket akan kembali penuh.

Sepanjang libur hari Imlek dan setelahnya, Bendara menyatakan pariwisata Yogyakarta disiplin menerapkan protokol kesehatan 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak fisik, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas. "Selama momentum libur panjang seperti ini harus ada kesadaran dari masyarakat juga untuk menekan laju penyebaran Covid-19," ucapnya.

Baca juga:
Libur Imlek, Yogyakarta Larang ASN Pergi ke Luar Kota

Berita terkait

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

2 jam lalu

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.

Baca Selengkapnya

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

3 jam lalu

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

Sultan Hamengku Buwono X memberi pesan khusus kepada abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di acara Syawaan.

Baca Selengkapnya

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

19 jam lalu

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

Yogyakarta International Airport saat ini masih belum memiliki asrama haji untuk embarkasi.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

19 jam lalu

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

Salah satu beleid paling disorot terutama tentang pungutan sekolah di Yogyakarta, yang akan diubah istilahnya menjadi dana partisipasi.

Baca Selengkapnya

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

1 hari lalu

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

PHRI DIY merespon soal penetapan Bandara YIA sebagai bandara internasional satu-satunya di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

1 hari lalu

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

Beredar surat permohonan maaf seorang dosen UPN Veteran Yogyakarta (UPNVYK) terkait dugaan kekerasan seksual kepada seorang mahasiswi kampus tersebut.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

2 hari lalu

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.

Baca Selengkapnya

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

2 hari lalu

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

Meteor terang atau fireball itu bergerak dari selatan ke utara, tak hanya terpantau di langit Yogyakarta tapi juga Solo, Magelang, dan Semarang

Baca Selengkapnya

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

3 hari lalu

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek menggelar syawalan, hadirkan Budaya Yogyakarta antara lain sendratari dan prajurit keraton Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

3 hari lalu

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.

Baca Selengkapnya