Terlepas Jadi Tidaknya Cuti Bersama Desember 2020, Masyarakat Akan Tetap Liburan

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Minggu, 29 November 2020 16:35 WIB

Ilustrasi liburan keluarga (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah belum menentukan cuti bersama Desember 2020. Banyak orang menantikan keputusan ada tidaknya atau berapa banyak hari libur di bulan Desember 2020 karena akan berdampak pada agenda liburan, terutama di akhir tahun.

Terlepas dipangkas atau tidak cuti bersama Desember 2020, sebuah survei dari biro perjalanan Pegipegi menyebutkan masyarakat akan tetap liburan menjelang akhir tahun. "Mereka bakal berlibur sembari menyambut pergantian tahun," kata Busyra Oryza, Corporate Communications Manager Pegipegi dalam keterangan tertulis, Minggu 29 November 2020.

Survei Pegipegi yang berlangsung pada 9 - 16 November ini melibatkan 1.490 pelanggan di seluruh Indonesia. Berikut lima fakta tentang perilaku liburan masyarakat di akhir tahun 2020.

  1. Tetap liburan
    Sebanyak 75 persen responden tetap merencanakan liburan di akhir 2020. Mereka ingin merayakan perpisahan dengan tahun 2020 yang kelam karena pandemi Covid-19 dan menyambut tahun baru dengan penuh harapan. Semangat untuk tetap liburan ini tercermin dari peningkatan pemesanan hotel dan tiket pesawat seperti pada masa liburan di bulan Oktober 2020 lalu.

    "Masyarakat sudah mulai percaya diri untuk kembali bepergian," kata Busyra Oryza. Keyakinan bahwa kondisi sudah relatif aman ini ditunjang oleh infrastruktur di destinasi wisata yang sudah menyediakan dan menerapkan protokol kesehatan. Dengan begitu, wisatawan merasa lebih aman dan nyaman.

  2. Fasilitas penunjang
    Survei Pegipegi juga menunjukkan beberapa faktor yang membuat masyarakat yakin untuk kembali berwisata di masa pandemi Covid-19. Sebanyak 66 persen responden meyakini penerapan dan ketaatan terhadap protokol kesehatan menjadi kunci utama untuk mencegah infeksi Covid-19.

    Para responden juga percaya destinasi wisata dan tempat menginap yang dituju telah menerapkan protokol kesehatan. Terlebih jika tubuh dalam kondisi sehat saat berwisata, maka keyakinan akan aman dari infeksi Covid-19 akan semakin kuat. Para responden juga menyatakan liburan menjadi bagian dari penyegaran yang bermanfaat untuk kesehatan.

  3. Cara liburan
    Sebanyak 45 persen responden yang berniat liburan di akhir pekan akan memilih naik kendaran pribadi ketimbang transportasi umum. Disusul moda transportasi pesawat terbang (30 persen), staycation di hotel dalam kota (11 persen), ke luar kota dengan naik kereta (10 persen), dan ke luar kota naik bus atau travel (4 persen). Data itu menunjukkan masyarakat akan memilih destinasi wisata yang dekat dengan tempat tinggal mereka.

  4. Pemesanan tiket perjalanan
    Sebanyak 60 persen responden memilih memesan tiket perjalanan pergi pulang sekaligus. Sementara sisanya memilih untuk memesan tiket satu kali jalan. Dari data internal Pegipegi, pada libur panjang di akhor Oktober 2020, sebagian besar masyarakat memilih memesan tiket perjalanan secara mendadak atau kurang dari seminggu sebelum berangkat.

  5. Masih ada yang menunda liburan
    Dari 1.490 responden survei Pegipegi itu, sebanyak 25 persen dari mereka belum berencana bepergian pada akhir tahun nanti. Mereka belum tahu kapan akan berwisata lagi, ada juga yang memilih menunda liburan hingga pertengahan hingga akhir 2021. Mereka akan travelling setelah gelombang liburan reda dan menunggu saat yang tepat, misalkan ketika nanti sudah ada vaksin. Intinya, masih ada kekhawatiran akan keamanan dan keselamatan saat bepergian di masa pandemi Covid-19.

Berita terkait

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

23 jam lalu

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

Pemerintah menetapkan cuti bersama pada Jumat, 10 Mei 2024, menyusul libur perayaan Kenaikan Isa Almasih pada, Kamis, 9 Mei 2025.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 9 Jember Sediakan 37 Ribu Tempat Duduk untuk Libur Cuti Bersama

2 hari lalu

KAI Daop 9 Jember Sediakan 37 Ribu Tempat Duduk untuk Libur Cuti Bersama

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 9 Jember tempat duduk tambahan selama libur kenaikan Isa Al Masih yang dirangkai dengan cuti bersama 8-12 Mei

Baca Selengkapnya

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

2 hari lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

Survei Pilwalkot Bogor 2024: Elektabilitas Sekpri Iriana Jokowi Buntuti Petahana Dedie A Rachim

5 hari lalu

Survei Pilwalkot Bogor 2024: Elektabilitas Sekpri Iriana Jokowi Buntuti Petahana Dedie A Rachim

Ada sejumlah tokoh yang didagang mau dalam Pilwalkot Bogor 2024, termasuk Sekpri Iriana Jokowi dan eks Wakil Wali Kota Bogor.

Baca Selengkapnya

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

6 hari lalu

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

Partai Golkar menerapkan aturan ketat bagi para kandidat yang akan diusung sebagai calon kepala daerah dalam kontestasi Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

6 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

7 hari lalu

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini

Baca Selengkapnya

Kalender Mei 2024 Lengkap, Total Ada 5 Tanggal Merah dan Cuti Bersama

8 hari lalu

Kalender Mei 2024 Lengkap, Total Ada 5 Tanggal Merah dan Cuti Bersama

Berikut ini rincian kalender Mei 2024 lengkap dengan jadwal tanggal merah dan cuti bersama. Total ada 5 hari libur yang bisa Anda manfaatkan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Cuti Bersama dan Tanggal Merah Mei 2024, Banyak Long Weekend

8 hari lalu

Jadwal Cuti Bersama dan Tanggal Merah Mei 2024, Banyak Long Weekend

Jadwal cuti bersama dan tanggal merah Mei 2024 cukup banyak. Anda bisa langsung menentukan waktu liburan dengan tepat. Ini tanggalnya.

Baca Selengkapnya

Google Form, Apa Saja Fungsinya?

14 hari lalu

Google Form, Apa Saja Fungsinya?

Google Form platform online yang memungkinkan pengguna untuk membuat formulir, survei, kuis, dan polling

Baca Selengkapnya