Wisata Jip Gunung Merapi, Enggan Terima Turis dari Zona Merah

Selasa, 30 Juni 2020 22:31 WIB

Jip-jip wisata di Kawasan Merapi yang biasa digunakan untuk memandu wisata kini harus dikandangkan karena Corona. TEMPO/Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Yogyakarta - Komunitas pelaku wisata jip lereng Gunung Merapi atau populer dikenal Jip Lava Tour mulai ujicoba beroperasi per 1 Juli 2020.

Namun, dalam operasional awal ujicoba ini, asosiasi itu menyatakan masih beroperasi sangat terbatas dan hanya memberikan pelayanan kepada wisatawan lokal sekitaran Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Belum untuk wisatawan dari zona merah Covid-19.

“Untuk wisatawan yang berasal dari daerah dengan sebaran kasus corona tinggi seperti Surabaya atau Jakarta, mohon maaf, sementara belum dilayani,” ujar Ketua Asosiasi Jip Wisata Lereng Merapi Wilayah Barat, Dardiri, pada Selasa 30 Juni 2020.

Baca: Ini Rute dan Tarif Baru New Normal Wisata Jip Merapi Yogyakarta

Dardiri menuturkan, sebelum wisatawan menggunakan jasa layanan jip Lava Tour, para anggota asosiasi sepakat untuk memeriksa identitas asal tinggalnya. Jika diketahui dari zona merah Corona, maka pelayanan tak akan dilakukan.

Advertising
Advertising

“Fokus kami saat ujicoba ini pelayanan ke wisatawan lokal, masih seputaran DI Yogyakarta,” ujarnya.

Sebagai tahap awal ujicoba, akan beroperasi 100 armada jip Lava Tour. Mereka yang beroperasi berasal dari empat komunitas dari total 29 komunitas jip lereng Merapi, yang selama ini memberi layanan wisatawan.

“Armada yang beroperasi hanya mereka yang benar-benar sudah siap menjalankan protokol kesehatan,” katanya.

Dardiri merinci protokol kesehatan yang dimaksud bagi pelaku wisata jip Lava Tour, antara lain kapasitas penumpang dan protokol standar seperti cuci tangan, pengecekan suhu juga lokasi tempat istirahat.

“Jumlah penumpang yang naik ke Jip kami kurangi, jika biasanya bisa sampai lima orang tapi nanti maksimal hanya tiga sampai empat orang saja,” kata dia.

Sedangkan soal tarif selama masa ujicoba masih sama seperti saat kondisi normal. “Jalurnya untuk ujicoba ini ada penambahan berupa jalan alternatif dan prinsipnya hanya sedikit melewati kawasan pemukiman," katanya.

Kepala Dinas Pariwisata Sleman Sudarningsih sebelumnya menyatakan sejumlah destinasi di lereng Merapi sudah siap menggelar ujicoba terbatas. Antara lain kawasan Tlogo Putri Kaliurang dan Lava Tour.

Ilustrasi wisata Jip. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah

Sudarningsih menuturkan untuk wisatawan dari luar DIY diberlakukan syarat khusus. Seperti membawa surat bukti berupa negatif Covid-19 melalui rapid test atau swab, khususnya yang berasal dari zona merah.

“Dari ujicoba itu nanti dievaluasi kembali. Kalau ditemukan pelanggaran protokol, kami tak menutup kemungkinan untuk menutup kembali destinasi,” ujarnya.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Nekat Susuri Jalur Jip Lava Tour, Mobil Wisatawan Terjebak di Sungai Lereng Merapi

10 hari lalu

Nekat Susuri Jalur Jip Lava Tour, Mobil Wisatawan Terjebak di Sungai Lereng Merapi

Sebuah mobil berjenis sport utility vehicle (SUV) milik wisatawan terjebak di jalur jip wisata Lava Tour sungai Kalikuning lereng Gunung Merapi, Sleman Yogyakarta pada Minggu 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita dari Kampung Arab Kini

11 hari lalu

Cerita dari Kampung Arab Kini

Kampung Arab di Pekojan, Jakarta Pusat, makin redup. Warga keturunan Arab di sana pindah ke wilayah lain, terutama ke Condet, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran Hampir Selesai, Sleman Siapkan Sederet Event untuk Dongkrak Jumlah Wisatawan

18 hari lalu

Libur Lebaran Hampir Selesai, Sleman Siapkan Sederet Event untuk Dongkrak Jumlah Wisatawan

Sleman menggelar sejumlah atraksi, mulai dari kesenian tradisional hingga pentas musik pada 13 hingga 15 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pasar Takjil Lereng Gunung Merapi Disiapkan Jadi Embrio Festival Kuliner Libur Lebaran

33 hari lalu

Pasar Takjil Lereng Gunung Merapi Disiapkan Jadi Embrio Festival Kuliner Libur Lebaran

Pasar takjil di Kaliurang lereng Gunung Merapi akan diubah menjadi Festival Kuliner Kaliurang selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Banyak Jalur Rawan di Sleman Yogyakarta, Jembatan Lereng Merapi Diusulkan Dihapus dari Google Maps

35 hari lalu

Banyak Jalur Rawan di Sleman Yogyakarta, Jembatan Lereng Merapi Diusulkan Dihapus dari Google Maps

Pemudik dan wisatawan diminta cermat memilih jalur yang aman saat ke Sleman, Yogyakarta, tak semata mengandalkan Google Maps.

Baca Selengkapnya

Awan Hujan Minim, Kondisi Perairan Selatan Yogyakarta Juga Diprediksi Lebih Ramah Pekan Ini

44 hari lalu

Awan Hujan Minim, Kondisi Perairan Selatan Yogyakarta Juga Diprediksi Lebih Ramah Pekan Ini

Wisatawan yang berencana melancong ke Yogyakarta pekan ini diprediksi dapat menikmati kondisi cuaca yang lebih cerah dibanding pekan lalu.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Merapi: Jarak Luncur Awan Panas Melebihi Kebiasaan

59 hari lalu

Erupsi Gunung Merapi: Jarak Luncur Awan Panas Melebihi Kebiasaan

Gunung Merapi kembali mengeluarkan awan panas. Tiga dari tujuh awan panas guguran tadi sore jarak luncurnya melampaui 2.000 meter.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Merapi Kembali Mengeluarkan Awan Panas

59 hari lalu

Erupsi Gunung Merapi Kembali Mengeluarkan Awan Panas

Gunung Merapi kembali erupsi dan mengeluarkan awan panas guguran sebanyak tujuh kali pada Senin sore. Awan panas menuju arah barat daya.

Baca Selengkapnya

Libur Akhir Pekan di Lereng Merapi, Perhatikan Catatan BPPTKG dan Rekomendasi Daerah Aman

2 Maret 2024

Libur Akhir Pekan di Lereng Merapi, Perhatikan Catatan BPPTKG dan Rekomendasi Daerah Aman

Destinasi destinasi di lereng Merapi menjadi salah satu favorit wisatawan saat berakhir pekan.

Baca Selengkapnya

Sambut Hari Raya Nyepi 1946 Caka, Upacara Giri Kerti Digelar Di Kaliurang

24 Februari 2024

Sambut Hari Raya Nyepi 1946 Caka, Upacara Giri Kerti Digelar Di Kaliurang

PHDI menggelar Upacara Giri Kerti untuk menyambut Hari Raya Nyepi 1946 Caka, di Kaliurang Park, Hargobinangun, Pakem, Sleman

Baca Selengkapnya