Wabah Corona, Pramugari Qatar Airways Pakai Baju Hazmat

Reporter

Tempo.co

Editor

Rini Kustiani

Selasa, 19 Mei 2020 21:00 WIB

Awak kabin maskapai penerbangan Qatar Airways memakai alat pelindung diri lengkap saat melayani penumpang. Foto: Qatar Airways

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan Qatar Airways menerapkan protokol kesehatan baru di dalam pesawat.

Awak kabin pesawat Qatar Airways akan melayani penumpang dengan mengenakan alat pelindung diri secara lengkap untuk mencegah penyebaran virus corona. Para pramugari dan pramugara mengenakan baju hazmat, masker, kacamata pelindung, dan sarung tangan.

"Awak kabin akan menggunakan alat pelindung diri sekali pakai selama penerbangan," tulis Qatar Airways dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo, Selasa 19 Mei 2020. Di balik baju hazmat itu, para awak kabin tetap makai seragam seperti biasa.

Sementara awak kabin memakai alat pelindung diri secara lengkap, para penumpang tetap wajib memakai masker atau penutup wajah. Penumpang diharapkan membawa masker sendiri agar sesuai dengan ukuran dan kenyamanan masing-masing.

Awak kabin maskapai penerbangan Qatar Airways memakai alat pelindung diri lengkap saat melayani penumpang. Foto: Qatar Airways

Bagi penumpang di kelas bisnis Qsuite, makanan akan disajikan pada nampan untuk menggantikan penyajian di meja. Ada pula peralatan makan dalam kemasan sebagai alternatif peralatan makan individual. Untuk penumpang kelas ekonomi, semua makanan dan peralatannya disajikan dengan terbungkus rapat seperti biasa.

Advertising
Advertising

Qatar Airways juga menyediakan botol berisi cairan hand sanitizer di lorong pesawat untuk memudahkan penumpang dan awak kabin yang membutuhkan. Penumpang yang terbang di kelas bisnis dapat menikmati privasi lebih karena terdapat partisi antar-penumpang dan pintunya bisa tertutup rapat. Penumpang juga dapat memilih indikator 'Do Not Disturb atau DND' pada suite pribadi mereka untuk membatasi interaksi dengan awak kabin.

Chief Executive Qatar Airways Group, Akbar Al Baker mengatakan semua langkah ini dilakukan untuk memastikan keselamatan dan kesehatan penumpang serta awak kabin dari virus corona. "Kami mempertahankan standar higienitas dalam menerbangkan banyak orang pulang ke rumah dengan selamat," kata Akbar Al Baker. "Dalam situasi sepert ini keselamatan adalah prioritas utama kami."

Berita terkait

Bagaimana Pramugari dan Pilot Tidur saat Penerbangan Jarak Jauh?

11 hari lalu

Bagaimana Pramugari dan Pilot Tidur saat Penerbangan Jarak Jauh?

Penerbangan jarak jauh butuh awak kabin yang lebih banyak karena pramugari dan pilot punya waktu istirahat.

Baca Selengkapnya

Kasus Korupsi APD di Kemenkes, KPK Panggil Saksi Lain untuk Konfirmasi Keterangan Politikus PDIP Ihsan Yunus

16 hari lalu

Kasus Korupsi APD di Kemenkes, KPK Panggil Saksi Lain untuk Konfirmasi Keterangan Politikus PDIP Ihsan Yunus

KPK mengatakan terdapat bukti mark up harga pada kasus korupsi APD di Kemenkes. Harga pengadaan APD sangat jauh dari kewajaran.

Baca Selengkapnya

Alasan Lampu Kabin Diredupkan saat Pesawat Lepas Landas dan Mendarat

25 hari lalu

Alasan Lampu Kabin Diredupkan saat Pesawat Lepas Landas dan Mendarat

Sebenarnya lampu di kabin pesawat diredupkan tidak terjadi di setiap penerbangan, tapi ada alasan khususnya

Baca Selengkapnya

Tertarik Menjadi Pramugari? Ini 5 Hal yang Sering Disalahpahami Banyak Orang

36 hari lalu

Tertarik Menjadi Pramugari? Ini 5 Hal yang Sering Disalahpahami Banyak Orang

Seorang pramugari mengatakan banyak kesalahpaman tentang profesi pramugari

Baca Selengkapnya

Mau Duduk di Kursi Dekat Pintu Darurat Pesawat, Penumpang Harus Siap Melakukan Ini

37 hari lalu

Mau Duduk di Kursi Dekat Pintu Darurat Pesawat, Penumpang Harus Siap Melakukan Ini

Meski punya ruang kaki lebih luas, duduk di kursi ini disertai dengan peringatan yang mungkin membuat penumpang pesawat berpikir ulang.

Baca Selengkapnya

4 Benda Paling Kotor di Pesawat Menurut Awak Kabin, Jangan Sentuh Sembarangan

40 hari lalu

4 Benda Paling Kotor di Pesawat Menurut Awak Kabin, Jangan Sentuh Sembarangan

Dari meja baki hingga kartu petunjuk keselamatan, pramugari menyebutkan beberapa benda paling kotor di pesawat berdasarkan pengalaman mereka.

Baca Selengkapnya

Ada Tanda Segitiga di Kabin Pesawat, Apa Artinya?

49 hari lalu

Ada Tanda Segitiga di Kabin Pesawat, Apa Artinya?

Tanda segitiga itu berguna bagi pramugari saat musim dingin. Bagi penumpang itu jadi tanda posisi terbaik untuk melihat keluar pesawat.

Baca Selengkapnya

Pramugari Bagi Saran Tetap Enegerik Selama Penerbangan Jarak Jauh

56 hari lalu

Pramugari Bagi Saran Tetap Enegerik Selama Penerbangan Jarak Jauh

Menurut seorang pramugari saat penerbangan jarak jauh sebaiknya tidak langsung makan saat di pesawat

Baca Selengkapnya

Pramugari Ingatkan Bahaya Pakai Sabuk Pengaman pada Pergelangan Kaki

57 hari lalu

Pramugari Ingatkan Bahaya Pakai Sabuk Pengaman pada Pergelangan Kaki

Pramugari dan pakar perjalanan menanggapi video viral yang menggunakan sabuk pengaman kursi pesawat untuk pergelangan kaki

Baca Selengkapnya

Penumpang Mengaku Disuruh Bayar ketika Ingin Pinjam Pulpen di Pesawat

5 Maret 2024

Penumpang Mengaku Disuruh Bayar ketika Ingin Pinjam Pulpen di Pesawat

Penumpang itu akhirnya membeli pulpen untuk mengisi formulir kedatangan di pesawat.

Baca Selengkapnya