Menyingkap Potensi Pulau Moyo, Destinasi Pesohor Dunia

Senin, 20 Januari 2020 09:23 WIB

Film Savages yang diperankan Salma Hayek, Blake Lively, John Travolta, dan Taylor Kitsch. Penggarapan film mengambil lokasi syuting di Pulau Moyo, Nusa Tenggara Barat. melty.fr

TEMPO.CO, Mataram - Pulau Moyo memang samar-samar di kuping para wisatawan nusantara. Pasalnya, pulau ini memang eksklusif. Tapi pesohor dunia banyak yang diam-diam berlibur di sana.

Menurut Sekretaris Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sumbawa Muhammad Irfan, Pulau Moyo sudah menjadi komoditas internasional setelah hadirnya hotel Amanwana yang merupakan hotel eksklusif, "Di sana, para pesohor dunia pernah datang menginap," katanya.

Salah satu tokoh yang selalu dikenang adalah Lady Diana, yang menentramkan diri di pulau itu pada 1993, karena rumah tangganya dengan Pangeran Charler, calon Raja Inggris itu, sedang tak harmonis.

Pulau Moyo sangat pantas jadi destinasi wisata eksklusif, dengan spot wisata yang komplit dari laut hingga hutan tropis. Untuk menyambanginya, wisatawan harus menggunakan perahu motor carteran, dengan lama perjalanan sekitar 1,5 jam dari Pantai Jembatan Polak yang lebih populer disebut Pantai Jempol di kota Sumbawa Besar. Dari dermaga Pantai Jembatan Polak, perahu motor menuju Labuan Aji di Pulau Moyo.

Tempat bersantai sambil menikmati keindahan alam di Amanwana Resort , Labuhan Aji, pulau Moyo, Sumbawa, (4/11). Pulau Moyo merupakan tempat berlibur yang menawarkan keindahan laut dan biotanya, juga hutan yang masih alami. TEMPO/Rully Kesuma

Di sana, siap menunggu ojek yang dapat digunakan menuju lokasi Air Terjun Mata Jitu yang berjarak sekitar 15 - 30 menit melalui jalan rabat yang ongkosnya antara Rp50.000- Rp100.000. Di pulau itu, terdapat villa dan resort eksklusif yang privat.

Pulau Moyo terletak sekitar 5 km bagian utara Pulau Sumbawa dengan luas kurang lebih 30.000 hektar, panjang 27 kilometer dan lebar 20 kilometer dan panjang garis pantai 88 kilometer.
Untuk mendukung pemanfaatan Pulau Moyo sebagi objek wisata alam, dikeluarkanlah Surat Keputusan Menteri Kehutanan Nomor : 308/Kpts-II/1986 tanggal 29 September 1986. Surat itu menegaskan sebagian Pulau Moyo sebagai Taman Buru dan Taman Wisata Alam Laut. Luasan untuk Taman Buru mencapai 22.460 Ha dan Taman Wisata Alam Laut seluas 6.000 Ha di sekitar Taman Buru tersebut.
Kawasan Taman Wisata Alam Laut terbentang dari Pantai Stema ke arah selatan hingga Tanjung Boko. Dengan iklim tropis, perbukitan Pulau Moyo ditutupi oleh hutan tropis setengah kering.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam Nusa Tenggara Barat (BKSDA NTB) Ari Subiantoro, menyebutkan bahwa Pulau Moyo telah diusulkan menjadi taman nasional bersama Pulau Satonda di sebelah timur atau di ujung utara Kabupaten Dompu.
Dua destinasi ini, bila digabung bisa menjadi taman wisata yang luar biasa. Bayangkan saja, terdapat 205 jenis tumbuhan dari 70 famili yang hidup di Pulau Moyo. Juga tercatat 70 jenis burung di antaranya 15 jenis burung dan empat jenis mamalia yang dilindungi.
Keindahan bawah laut di Pulau Moyo. Dok. BKSDA Nusa Tenggara Barat
Sementara di lautan, hasil survei di Moyo - Satonda terdapat 64 spesies karang dan 193 spesies ikan karang. Keragaman karang keras tertinggi yaitu acropora, montipora, dan porites.
"Juga ada pemantauan kakatua jambul kuning," ucap Ari Subiantoro. Burung-burung itu berada di lokasi Aik Manis di area seluas 7,85 hektar
SUPRIYANTHO KHAFID
Advertising
Advertising

Berita terkait

Desa Welora Berpotensi Menjadi Destinasi Wisata Bahari Berkelanjutan

37 hari lalu

Desa Welora Berpotensi Menjadi Destinasi Wisata Bahari Berkelanjutan

Desa Welora di Maluku Barat Daya selama ini dikenal sebagai destinasi wisata selam wisatawan dalam negeri maupun mancanegara

Baca Selengkapnya

Profil Elizabeth Debicki, Aktris Pemeran Putri Diana Penerima Golden Globe Awards 2024

8 Januari 2024

Profil Elizabeth Debicki, Aktris Pemeran Putri Diana Penerima Golden Globe Awards 2024

Elizabeth Debicki menerima penghargaan sebagai aktris pendukung terbaik serial televisi di Golden Globe Awards 2024

Baca Selengkapnya

Tips Aman Saat Bertemu Ular Laut Ketika Wisata Bahari

7 Januari 2024

Tips Aman Saat Bertemu Ular Laut Ketika Wisata Bahari

Bermain ke pantai atau wisata bahari seperti snorkeling punya potensi bertemu ular laut. Begini tips aman saat bertemu hewan berbisa itu.

Baca Selengkapnya

Tim Dosen ITB Kenalkan Bahasa Inggris untuk Wisata Bahari di Karimunjawa

29 November 2023

Tim Dosen ITB Kenalkan Bahasa Inggris untuk Wisata Bahari di Karimunjawa

Pelatihan bahasa Inggris itu menggaet siswa kelas 9 SMPN 1 Karimunjawa dan siswa kelas 12 SMKN 1 Karimunjawa, serta warga dan guru sekolah.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Pantai Ciamik di Sumbawa Barat

21 November 2023

Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Pantai Ciamik di Sumbawa Barat

Kabupaten Sumbawa Barat adalah satu dari 9 kabupaten/kota, berada di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat yang ada di ujung barat Pulau Sumbawa

Baca Selengkapnya

6 Pulau Terpencil di Indonesia yang Keindahannya Bak Surga Tersembunyi

12 Oktober 2023

6 Pulau Terpencil di Indonesia yang Keindahannya Bak Surga Tersembunyi

Banyak pulau terpencil yang sudah menjadi destinasi wisata untuk mereka yang ingin menyepi sejenak dari keramaian.

Baca Selengkapnya

Simulasi Liburan Ke Karimunjawa Selama 3 Hari

5 September 2023

Simulasi Liburan Ke Karimunjawa Selama 3 Hari

Terletak sekitar 80 kilometer dari Semarang, Karimunjawa menawarkan keajaiban bawah laut dengan pantai berpasir putih.

Baca Selengkapnya

Daftar Wisata Bahari Terkenal di Indonesia yang Bisa Dijadikan Rujukan Liburan

28 Agustus 2023

Daftar Wisata Bahari Terkenal di Indonesia yang Bisa Dijadikan Rujukan Liburan

Bukan hanya terumbu karang yang indah dan luasnya bibir pantai, Indonesia memiliki beraneka ragam spesies laut yang jadi daya tarik wisata bahari.

Baca Selengkapnya

Menparekraf Sebut Perlunya Tingkatkan Wisata Bahari

5 Juli 2023

Menparekraf Sebut Perlunya Tingkatkan Wisata Bahari

Menparekraf mengatakan Indonesia memiliki banyak peluang untuk meningkatkan potensi wisata bahari dan wisata olahraga. Ini harapannya.

Baca Selengkapnya

Kemenparekraf Galakkan Pariwisata Berkelanjutan, Apa Saja yang Jadi Andalan?

3 Juli 2023

Kemenparekraf Galakkan Pariwisata Berkelanjutan, Apa Saja yang Jadi Andalan?

Menparekraf menyebut pariwisata berkelanjutan menjadi tren wisata yang menarik wisatawan saat ini, baik domestik maupun internasional.

Baca Selengkapnya