Mangkubumi: Putri Mary dari Denmark Jatuh Hati Kuliner Yogyakarta

Rabu, 4 Desember 2019 20:18 WIB

Putri Mahkota Kerajaan Denmark Mary Elizabeth Donaldson (tengah) berfoto dengan Raja Keraton Yogyakarta, Sri Sultan HB X (keempat kanan) dan keluarga saat berkunjung ke Keraton Yogyakarta, Rabu, 4 Desember 2019. Perempuan berusia 47 tahun itu memakai gaun panjang dan serba tertutup. Ia memilih gaun warna biru tua bermotif warna putih. ANTARA/Andreas Fitri Atmoko

TEMPO.CO, Yogyakarta - Putri Mahkota Kerajaan Denmark Mary Elizabeth Donaldson atau Putri Mary menyambangi Keraton Yogyakarta pada Rabu, 4 Desember 2019

Putri Mary hadir bersama rombongan yang terdiri dari Duta Besar Denmark untuk Indonesia Rasmus Abildgaard Kristensen, Menteri Luar Negeri Denmark Rasmus Prehn, Sekretaris Kerajaan Denmark Christine Pii Hansen, juga Direktur Regional United Nations Population Fund (UNFPA) Bjorn Andersson.

Kehadiran Mary disambut para putri dan menantu Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono X, yang telah menunggu di Regol Kamandungan Lor Keraton. Di antaranya ada Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Mangkubumi, GKR Condrokirono, GKR Maduretno, GKR Bendara, Kanjeng Pangeran Hario (KPH) Wironegoro, KPH Purbodiningrat, dan dan KPH Notonegoro.

Sultan Hamengku Buwono X dan permaisuri GKR Hemas menyambut Putri Mary di depan Regol Danapratapa, area Bangsal Srimanganti Keraton, “Kunjungan Putri Mary ini sebagai bentuk silaturahmi saja dan ingin melihat langsung program Unala di Yogya,” ujar putri sulung Sultan HB X, GKR Mangkubumi.

Program Unala merupakan bentukan UNFPA, organisasi yang menginduk di bawah Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Program ini berfokus pada masalah kependudukan termasuk di dalamnya berkaitan dengan persoalan reproduksi, kesehatan ibu dan anak, serta pernikahan.

Advertising
Advertising

Putri Mary yang 10 tahun terakhir ini menjadi ambassador UNFPA pun dalam lawatannya ke Yogyakarta itu, juga menyambangi beberapa tempat yang kegiatannya didukung oleh UNFPA. Di antaranya Kantor Urusan Agama (KUA) dan Puskesmas di Kecamatan Tegalrejo, Kota Yogyakarta.

Selain itu, kunjungan Putri Mary ke Indonesia ini juga untuk menandai peringatan 70 tahun hubungan bilateral antara Indonesia dengan Denmark.

Mangkubumi menuturkan selama berkunjung di Keraton Yogyakarta, Putri Mary pun mengaku terkesan dengan tradisi dan kekhasan kuliner yang ada.

Putri Mary dan Sultan Hamengkubuwono X bertukar cinderamata. Dok. Istimewa

“Beliau menyukai suguhan yang disajikan, beliau juga menyukai musik gamelan,” ujarnya. Pada lawatan ke Keraton Yogyakarta itu, rombongan Putri Mary sempat diajak bersantap siang keluarga Keraton Yogyakarta di Bangsal Manis.

Dalam kunjungan itu juga dilakukan tradisi tukar menukar cinderamata dari Keraton Yogyakarta kepada Kerajaan Denmark, dan sebaliknya bertempat di Bangsal Kencana Keraton Yogyakarta.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

8 jam lalu

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

Halal Fair 2024 menyajikan nuansa berwisata syariah bersama keluarga, digelar tiga hari di Jogja Expo Center Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

18 jam lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

1 hari lalu

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

Sejumlah partai telah merampungkan penjaringan kandidat untuk Pilkada 2024 di kabupaten/kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca Selengkapnya

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

1 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

2 hari lalu

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

Partai Golkar DIY telah merampungkan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 di lima kabupaten/kota

Baca Selengkapnya

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

3 hari lalu

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

Wisatawan diajak menjelajahi ekosistem sepanjang Sungai Winongo hingga muara Pantai Baros Samas Bantul yang kaya keanekaragaman hayati.

Baca Selengkapnya

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

4 hari lalu

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

Masyarakat dan wisatawan diimbau berhati-hati ketika beraktivitas di sekitar tebing pantai Gunungkidul yang memiliki tebing curam.

Baca Selengkapnya

Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

4 hari lalu

Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

JAB Fest tahun ini kami mengusung delapan program untuk mempertemukan seni dengan literasi, digelar di Kampoeng Mataraman Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Mengenang Penyair Joko Pinurbo dan Karya-karyanya

5 hari lalu

Mengenang Penyair Joko Pinurbo dan Karya-karyanya

Penyair Joko Pinurboatau Jokpin identik dengan sajak yang berbalut humor dan satir, kumpulan sajak yang identik dengan dirinya berjudul Celana.

Baca Selengkapnya

Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

5 hari lalu

Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

Museum Benteng Vredeburg tak hanya dikenal sebagai pusat kajian sejarah perjuangan Indonesia tetapi juga destinasi ikonik di kota Yogyakarta.

Baca Selengkapnya