Festival Baso Aci di Garut, Mau Coba Bakso Kategori Legend?

Reporter

Antara

Editor

Mitra Tarigan

Jumat, 3 Mei 2019 14:54 WIB

Ilustrasi bakso. dok. TEMPO/Arie Basuki

TEMPO.CO, Jakarta - Komunitas pecinta kuliner Garut menggelar Festival Baso Aci atau makanan bakso dari bahan baku tepung pati yang akan berlangsung selama tiga hari di Pendopo Kabupaten Garut, Jawa Barat, pada 3-5 Mei 2019. "Festival Baso Aci itu akan dilaksanakan selama tiga hari menjelang bulan suci Ramadhan. Kegiatan itu untuk mendongkrak perekonomian usaha kecil menengah sekaligus mengusulkan julukan baru bagi Garut sebagai kota bakso aci," kata panitia penyelenggara Festival Baso Aci, Dhani saat jumpa pers di Garut, Kamis 2 Mei 2019.

Baca: Jokowi - Iriana Sepayung Berdua, Ini Jajanan saat Mereka PDKT

Festival tersebut, menurut Dhani, merupakan kegiatan pertama di Garut, bahkan sesuatu yang baru diselenggarakan di Indonesia sehingga akan menjadi daya tarik baru untuk menjadi agenda festival kuliner tahunan.

Dhani mengatakan festival itu bertujuan untuk mengenalkan bakso dari bahan baku tepung aci dan daging yang marak menjadi potensi usaha kuliner di Kabupaten Garut. "Pedagang bakso aci di Garut banyak dan tersebar, bahkan sampai ke gang-gang. Itu menjadi hal menarik bahwa Garut tidak hanya sebagai kota dodol tapi juga bakso aci," katanya.

Dhani mengatakan festival tersebut akan menghadirkan lebih dari 38 pedagang bakso aci untuk dijajakan kepada pengunjung agar menikmati berbagai jenis bakso aci. Panitia penyelenggara, lanjut Dhani, menyajikan tiga kategori penjual bakso aci yakni Kategori Legend atau sudah berjualan lama sampai bertahun-tahun, kemudian Kategori Unik yaitu bakso aci yang dibuat secara unik, dan Kategori Bakso Hits yaitu yang sering dicari atau digemari masyarakat. "Festival Baso Aci ini diikuti beberapa penjual bakso aci ternama di Garut yang dibagi jadi tiga kategori yakni legend, unik, dan hits," katanya.

Dhani berharap jumlah produsen bakso aci di Garut yang melimpah akan menjadi potensi baru dan memiliki nilai jual sebagai wisata kuliner sehingga memberikan dampak positif untuk memajukan pelaku usaha di Garut.

Baca: Intip Cara Bakso Boedjangan Menangkan Hati Pelanggan Anak Muda

Advertising
Advertising

Bakso aci di Garut, menurut Dhani, sudah terkenal ke berbagai daerah, seperti di Bandung dan Jakarta, bahkan sajiannya sudah dikemas lalu dikirim ke luar kota, termasuk ke luar negeri. Pegiat Kuliner Garut Boby mengatakan jumlah penjual bakso aci di Garut mencapai 800 pedagang yang tersebar di beberapa kecamatan di Garut.

Berita terkait

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

3 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

4 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

6 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

13 Bom di Jakarta Menerima Penghargaan Ho Chi Minh City International Film Festival

15 hari lalu

13 Bom di Jakarta Menerima Penghargaan Ho Chi Minh City International Film Festival

Film 13 Bom di Jakarta menerima dua penghargaan bergengsi dari Ho Chi Minh City International Film Festival

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

15 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

17 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

18 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

18 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

21 hari lalu

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

23 hari lalu

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri

Baca Selengkapnya