Buka Puasa Segar di Jakarta, Segelas Kopi Almond nan Ringan

Selasa, 29 Mei 2018 10:01 WIB

Kopi susu almond di Xcoffee, Tendean, Jakarta Selatan. Tempo/Francisca Christy Rosana

TEMPO.CO, Jakarta - Beragam varian kopi mulai bermunculan. Setelah ramai kopi alpukat, kini mulai banyak diperbincangkan kopi almond. Salah satu penggagasnya adalah Xcoffee, kafe yang belakangan hits karena merilis donat Indomie.

“Sebetulnya kopi almond sudah kami ciptakan setahun lalu. Tapi memang hits belakangan,” kata pemilik Xcoffee, Carina Lukito, saat ditemui Tempo di kafenya di Hotel Neo Tendean, Tendean, Jakarta Selatan, Senin, 28 Mei.

Baca juga: Seduhan Kopi Nusantara Membikin Publik Vietnam Ketagihan

Ide kopi almond muncul lantaran Carina ingin menciptakan varian minuman yang sehat dengan bahan utama kopi. Mengingat, kopi selama ini banyak digandrungi oleh orang Indonesia. Apalagi Indonesia terkenal sebagai negara penghasil biji kopi terbesar setelah Brasil.

Namun, tak semua orang bisa menikmatinya dengan sajian kopi original atau kopi hitam karena berbagai alasan.

Advertising
Advertising

Kopi almond dianggap lebih ringan dan memiliki kandungan kalori yang lebih kecil. “Almond juga banyak mengandung vitamin E. Jadi, cocok untuk kesehatan kulit,” ujar Carina.

Tak heran bila kopi almond ini banyak digandrungi oleh kaum ibu-ibu. Utamanya ibu-ibu yang tergabung dalam komunitas senam. “Banyak konsumen saya itu ibu-ibu senam,” ucapnya.

Tempo menjajal kopi almond di kedai milik Carina pada Senin sore. Dari penampilannya, kopi ini tanpa seperti kopi susu biasa atau lebih mirip latte. Hanya, warnanya lebih cerah.

Saat dihirup rasanya lebih ringan. Aroma kopi tidak terlalu mendominasi, namun pahit aslinya tak hilang. Ada tekstur gilingan kasar almond yang tertinggal saat regukan kopi itu tertelan melewati lidah dan tenggorokan.

Pada bagian akhir, pahit yang dirasakan tak cuma dari kopi, tapi juga dari biji almond. Namun, pahit yang menempel di lidah bukan pahit yang mencekat. Melainkan pahit segar.

Carina menjelaskan adapun kopi dengan susu, maka susu almond yang dipakai untuk campuran kopi itu adalah susu almond murni. Tentu bukan sari atau perasa buatan. “Kami ambil langsung dari penyuplai susu almond di Jakarta,” ujarnya. Campuran susu almond murni itu ditandai dengan dari tekstur kasar dan ampas yang tertinggal pada gelas kopi.

Adapun komposisi yang dipakai ialah 1:6 untuk segelas kopi susu almond ukuran 12 oz. Artinya, 1 untuk campuran kopi espresso dan 6 untuk campuran susu almond. Kopi yang digunakan ialah house bland dari beragam campuran kopi dalam negeri. “Namun timbangannya tidak bisa dijabarkan. Itu rahasia,” ujar Carina.

Segelas kopi susu almond dibanderol RP 30 ribu. Umumnya, konsumen memesan melalui ojek daring. Sebab, kafe milik Carina ini berkonsep take away.

Artikel lain: Kuncir Tanduk Rusa yang Ngetren pada Remaja Tambrauw, Papua

Berita terkait

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

10 hari lalu

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.

Baca Selengkapnya

Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

32 hari lalu

Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

Minum kopi sebelum penerbangan tak hanya meningkatkan risiko kembung, tapi juga menyebabkan dehidrasi yang berujung pada rasa mual dan sakit kepala.

Baca Selengkapnya

Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

38 hari lalu

Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

Menu andalan Blewah Tea dengan taburan Blewah Jelly yang terbuat dari ekstrak buah asli

Baca Selengkapnya

Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

41 hari lalu

Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

Penderita epilepsi diminta tidak minum kopi berlebihan untuk menghindari kejang. Pasalnya, kafein justru dapat meningkatkan frekuensi kejang.

Baca Selengkapnya

Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

46 hari lalu

Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

Ahli gizi dari RS Cipto Mangunkusumo Kencana Fitri Hudayani SST, M.Gz memberi tips mengonsumsi teh atau kopi yang pasa saat puasa.

Baca Selengkapnya

Organisasi Ini Minta Wisatawan di Bali Tidak Minum Kopi Luwak, Kenapa?

51 hari lalu

Organisasi Ini Minta Wisatawan di Bali Tidak Minum Kopi Luwak, Kenapa?

People for the Ethical Treatment of Animals atau PETA meminta wisatawan di Bali menghindari minum kopi luwak setelah melakukan penyelidikan.

Baca Selengkapnya

Dukung Kebahagiaan Keluarga Indonesia, Kapal Api Gelar Mudik Gratis

54 hari lalu

Dukung Kebahagiaan Keluarga Indonesia, Kapal Api Gelar Mudik Gratis

Selain mudik gratis, peserta juga mendapatkan asuransi perjalanan dan fasilitas lainnya.

Baca Selengkapnya

Hari Kopi Nasional, Investigasi PETA Ungkap Luwak Bali Tetap Dieksploitasi Demi Cita Rasa

55 hari lalu

Hari Kopi Nasional, Investigasi PETA Ungkap Luwak Bali Tetap Dieksploitasi Demi Cita Rasa

Investigasi terbaru PETA merekam bagaimana luwak di Bali masih terus dieksploitasi demi cita rasa kopi luwak.

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula

1 Maret 2024

7 Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula

Tidak hanya menyajikan kenikmatan, kopi hitam tanpa gula memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang menarik. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Ini Efek Samping Sering Minum Kopi Hitam Tanpa Gula

1 Maret 2024

Ini Efek Samping Sering Minum Kopi Hitam Tanpa Gula

Meskipun kopi hitam memberikan sejumlah manfaat kesehatan, penting untuk mengonsumsinya dengan bijak.

Baca Selengkapnya