Sedap Nian, Kernas dan Tabel Mando Khas Natuna Ini

Minggu, 11 Februari 2018 16:56 WIB

Tabel Mando dan Kernas, cemilan khas Pulau Natuna yang berbahan utama dari ikan. Tempo/Rita Nariswari

TEMPO.CO, Natuna - Natuna, kabupaten yang terdiri dari 272 pulau dan berlokasi di Laut Natuna Utara alias Laut Cina Selatan itu, memiliki beberapa camilan renyah. Salah satunya bernama, kernas. Cemilan ini dikenal sebagai nugget Natuna dan menjadi teman asik dibawa untuk jalan-jalan.

Kernas atau kasam, demikian warga setempat menyebutnya, bukan terbuat dari ayam seperti kebanyakan nugget di kota-kota lain. Kernas terbuat dari ikan tuna atau tongkol. Bahan utama kernas lainnya, adalah sagu butir atau sagu lemak.

Sebelum dicampur ikan, sagu terlebih dulu digoreng tanpa minyak. Setelah beberapa lama diaduk dengan ikan yang sudah dihancurkan. Jangan lupa lupa diberi bumbu, seperti bawang merah, bawang putih, garam, cabe rawit.

Setelah ditambah sedikit air, lantas dibentuk bulat-bulat dan dipipihkan. Kernas pun siap digoreng.

Cemilan ini akan asyik dimakan saat panas-panas dan dicocol saus rasa segar dan pedas. Kernas terasa kriuk-kriuk di mulut.

Advertising
Advertising

Selain di rumah makan, kernas menjadi menu utama di kedai-kedai makanan di Pantai Tanjung, salah satu objek wisata tak jauh dari Ranai, ibukota Natuna. Di sana kernas dijual per buah Rp 1.000, lengkap dengan sausnya.

Selain kernas, satu lagi olahan khas Natuna adalah tabel mando. Anak-anak muda sekarang menyebutnya pizza Natuna. Yang satu ini bahan utamanya juga dari sagu butir dan ikan. Campurannya bisa berupa ikan tongkol,tuna, kepiting, atau gurita.

Tabel mando dimasak seperti membuat martabak, hanya menggunakan minyak sedikit dan dipanggang hingga matang. Santaplah selagi karena bila sudah dingin menjadi keras.

ANTARA

Artikel lain: Menjajal Sajian Ayam Bekakak, Menu Makan Khas Ubud

Berita terkait

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

4 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

8 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

17 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

18 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

19 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

20 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

23 hari lalu

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

25 hari lalu

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

32 hari lalu

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.

Baca Selengkapnya

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

35 hari lalu

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.

Baca Selengkapnya