TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia Outdoor Festival (Indofest) 2024 mulai dibuka pada Kamis, 4 Juli 2024 di Jakarta Convention Center. Acara yang sering disebut sebagai lebaran anak outdoor itu menghadirkan ragam perlengkapan outdoor (luar ruangan) dari produk dalam dan luar negeri.
Chief Executive Officer COS Event Dyson Toba mengatakan, dunia outdoor sudah semakin digemari masyarakat Indonesia. Hal itu dengan semakin banyaknya kegiatan luar ruangan dan banyak kegiatan olahraga lari di setiap pekan.
"Tidak hanya itu, antusiasme masyarakat yang ingin pergi ke gunung-gunung juga meningkat. Itu menunjukkan masyarakat semakin sadar tentang kesehatan dan kegiatan luar ruangan," kata Dyson dalam siaran pers di Jakarta, Kamis, 4 Juli.
Deputi Bidang Penyelenggara Kegiatan dan Event Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Vinsensius Jemadu mengapresiasi Indofest 2024 dan mengatakan setelah pandemi COVID-19 ada perubahan kebiasaan masyarakat dengan kegiatan luar ruangan yang begitu diminati dan melonjak.
"Artinya kegiatan yang dilakukan oleh Indofest sangat tepat dengan menyesuaikan perubahan behavior masyarakat pasca pandemi ini," kata Vinsensius.
Kurangi Sampah Plastik
Indofest 2024 kali ini mengangkat tema GEAR (Green, Equality, Action, Responsibility). Salah satu perhatiannya adalah keberlanjutan atau keberlangsungan lingkungan dengan mulai menumbuhkan kebiasaan sederhana yaitu your trash your responsibility (bertanggung jawab terhadap sampah yang dihasilkan) hingga less waste (minim sampah).
Dengan tema yang diusung, pengunjung yang datang diminta untuk mengurangi sampah dengan cara tidak membeli air kemasan dan membawa botol minum sendiri serta tidak menggunakan kantong plastik.
Dalam "The Weekly Brief With Sandi Uno" di awal pekan ini, Menparekraf/Kabaparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan event ini merupakan salah satu pameran peralatan outdoor terbesar di Asia Tenggara sehingga sangat potensial untuk mendatangkan kunjungan para pecinta aktivitas wisata minat khusus.
"Indofest telah menjadi sorotan dengan julukan ‘Lebaran Anak Outdoor’. Acara ini menarik perhatian aktivis alam, petualang, backpacker, penyedia peralatan petualangan, dan instansi pemerintah," kata Menparekraf Sandiaga.
Selama Indofest, para pecinta alam akan disuguhkan mulai dari musik, talkshow dan lain sebagainya.
ANTARA
Pilihan Editor: Mulai Hari Ini, Jumlah Pendaki ke Gunung Fuji Dibatasi dan Harus Bayar Rp203 Ribu