Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Cara ke Genting Highlands Malaysia, Bisa Pakai Bus hingga Taksi

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Ketahui cara ke Genting Highland, Malaysia.  Foto: Canva
Ketahui cara ke Genting Highland, Malaysia. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaJika berkunjung ke Malaysia, Genting Highlands adalah salah destinasi wisata keluarga yang bisa Anda datangi.

Tempat ini menawarkan berbagai wahana hiburan, pusat perbelanjaan, pemandangan pegunungan yang cantik hingga berbagai macam pertunjukan internasional yang sayang untuk dilewatkan. 

Genting Highlands terletak di puncak pegunungan Titiwangsa yang berada di perbatasan negara bagian Pahang dan Selangor. 

Ada 3 cara ke Genting Highlands yang dapat dilakukan, berikut informasinya untuk Anda.

Cara Menuju Genting Highlands

3 transportasi di bawah ini dapat digunakan jika ingin berkunjung ke Genting Highlands, Malaysia di antaranya sebagai berikut.

1. Lewat Bus

Bus adalah transportasi yang bisa digunakan wisatawan ke Genting Highlands. Jika berada di Kuala Lumpur, Anda bisa menggunakan bus dari beberapa terminal, seperti KL Sentral, Pudu Sentral, dan Terminal Bersepadu Selatan (TBS).

Pilihan yang paling nyaman adalah naik bus dari KL Sentral yang menjadi pusat transportasi utama di Kuala Lumpur.

Untuk mengakses Genting Highlands, pengunjung bisa naik bus Genting Express yang menyediakan layanan bus langsung dari beberapa kota di Malaysia, seperti Kuala Lumpur Johor, Bharu, dan Penang menuju ke Genting Highlands.

Perjalanan menggunakan bus Genting Express membutuhkan waktu kurang lebih satu jam lamanya dengan tarif MYR 10-15 atau sekitar Rp30-50 ribu.

Selain bus Genting Express, pengunjung juga bisa menaiki bus lain seperti Skyway Cable Car Bus.

2. Lewat Taksi

Pilihan transportasi lainnya untuk Genting Highlands adalah naik taksi dari Kuala Lumpur. Anda tak perlu khawatir karena taksi tersedia di seluruh kota yang tarifnya tergantung pada jarak perjalanan dan waktu tempuh.

Untuk ke Genting Highlands menggunakan taksi, Anda perlu menyiapkan budget sekitar MYR 100-150, atau jika dirupiahkan sekitar Rp300-500 ribu.

Taksi akan langsung mengantar wisatawan ke tempat tujuan tanpa perlu menunggu waktu lama seperti bus. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Akan tetapi Anda harus menyiapkan uang yang lebih banyak karena tarif taksi lebih mahal daripada bus.

3. Lewat Transportasi Pribadi

Satu lagi cara ke Genting Highlands adalah lewat transportasi pribadi. Wisatawan bisa berkendara dengan mengambil jalan Tol Korak atau jalan Genting Sempah (Bentong) untuk sampai ke Genting Highlands.

Adapun waktu tempuh yang dibutuhkan yakni sekitar satu jam tergantung kondisi lalu lintas. Tersedia tempat parkir luas untuk memarkir kendaraan dengan biaya sekitar MYR 5-10 per hari.

Jika tidak bisa mengemudi, Anda juga bisa memesan transportasi pribadi dari Kuala Lumpur ke Genting Highlands.

Beberapa perusahaan travel menyediakan layanan ini dan dipesan secara online atau langsung melalui hotel.

Memesan transportasi pribadi cukup efisien karena wisatawan akan dijemput dari hotel atau lokasi yang sudah ditentukan. Setelah itu, Anda akan langsung diantar ke Genting Highlands.

Terakhir, masalah biaya akan ditentukan pihak travel tergantung dari jumlah penumpang dan jenis kendaraan yang digunakan.

Harga Tiket Genting Highlands

Genting Highlands menyediakan beberapa wahana menyenangkan seperti ripley's adventureland, genting skyward theme park, skytropolis funland indoor theme park, dan banyak lagi.

Tarif setiap wahana pun bervariasi. Untuk menikmatinya, Anda perlu menyiapkan budget sekitar Rp300-500 ribu.

Demikianlah informasi mengenai cara mudah ke Genting Highlands dan harga tiketnya. Semoga membantu, ya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: 8 Lokasi Syuting Lovely Runner yang Bisa Dikunjungi saat ke Korea

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Malaysia dan Cina Akan Lakukan Penelitian Bersama soal Pelindungan Panda

5 hari lalu

Bei Bei, seekor panda raksasa yang lahir di A.S. pada tahun 2015 dan dipindahkan ke Cina pada tahun 2019, memakan daun bambu di Ya'an Bifengxia, Pusat Konservasi dan Penelitian Panda Raksasa Cina, selama tur media di Ya'an, Sichuan provinsi, Cina 12 Juni 2024. REUTERS/Tingshu Wang
Malaysia dan Cina Akan Lakukan Penelitian Bersama soal Pelindungan Panda

Diplomasi panda, praktik pengiriman panda raksasa dari Cina ke berbagai negara lain sebagai alat diplomasi dan konservasi, telah mempererat hubungan bilateral Cina dengan Malaysia.


Malaysia Sepakat Atasi Sengketa Laut Cina Selatan lewat Dialog

5 hari lalu

Perdana Menteri Cina Li Qiang berjabat tangan dengan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim saat pertemuan mereka di Putrajaya, Malaysia, 19 Juni 2024. Syazrul Azis/Department of Information Malaysia/Handout via REUTERS
Malaysia Sepakat Atasi Sengketa Laut Cina Selatan lewat Dialog

Malaysia sepakat untuk mengatasi masalah Laut Cina Selatan bersama-sama dengan negara-negara ASEAN lain melalui jalur dialog.


Jadi Duta Wisata Malaka, Fan Bingbing Ditargetkan Bisa Datangkan 1 Juta Turis dari Cina

5 hari lalu

Jonker Walk, salah satu destinasi bersejarah di Malaka, Malaysia (visitmelaka.com.my)
Jadi Duta Wisata Malaka, Fan Bingbing Ditargetkan Bisa Datangkan 1 Juta Turis dari Cina

Fan Bingbing mengatakan Malaka adalah tujuan wisata yang unik, tidak seperti tempat wisata kebanyakan.


Malaysia dan Cina Tandai 50 Tahun Hubungan dengan Ekspor Durian

7 hari lalu

Perdana Menteri Cina Li Qiang berjabat tangan dengan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim saat pertemuan mereka di Putrajaya, Malaysia, 19 Juni 2024. Syazrul Azis/Department of Information Malaysia/Handout via REUTERS
Malaysia dan Cina Tandai 50 Tahun Hubungan dengan Ekspor Durian

Cina dan Malaysia menandatangani sejumlah kesepakatan, memperbarui pakta kerja sama ekonomi selama lima tahun dan mengizinkan ekspor durian segar.


Demi Turunkan Harga Telur, Malaysia Kucurkan Subsidi Ratusan Miliar

7 hari lalu

Ilustrasi telur mentah. Foto: Freepik.com
Demi Turunkan Harga Telur, Malaysia Kucurkan Subsidi Ratusan Miliar

PM Malaysia Anwar Ibrahim mengatakan subsidi telur sebesar RM100 juta, dibandingkan dengan alokasi 2023 yang hanya RM27 juta


PM Anwar Ibrahim: Malaysia akan Mulai Proses Bergabung dengan BRICS

8 hari lalu

Mantan Deputi Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim melambaikan tangan sebelum naik mobil setelah keluar dari Rumah Sakit Rehabilitasi Cheras, Kuala Lumpur, Malaysia, 16 Mei 2018. Anwar sebenarnya harus menjalani hukuman penjara selama 5 tahun karena dianggap terbukti melakukan sodomi. REUTERS/Lai Seng Sin
PM Anwar Ibrahim: Malaysia akan Mulai Proses Bergabung dengan BRICS

Perdana Menteri Anwar Ibrahim mengatakan Malaysia telah memutuskan untuk bergabung dengan BRICS. KTT BRICS 2024 dijadwalkan pada Oktober 2024 di Rusia


Taman Wisata Jungleland Sediakan Tiket Promo Spesial Idul Adha, Terakhir Besok

8 hari lalu

Sejumlah pengunjung bermain wahana Discovery di Jungleland Adventure Theme Park, kawasan Sentul City, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 29 Desember 2018. ANTARA
Taman Wisata Jungleland Sediakan Tiket Promo Spesial Idul Adha, Terakhir Besok

Taman wisata Jungleland menyediakan tiket promo spesial Idul Adha. Jungleand menyediakan 34 wahana bermain khusus anak-anak hingga orang dewasa.


Anwar Ibrahim Sedekah 42 Ekor Sapi untuk 29 Masjid dan 13 Surau

9 hari lalu

 Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim menyampaikan pernyataan upaya pengiriman bantuan kemanusiaan bagi rakyat Palestina dalam sidang parlemen diikuti secara daring di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (16/10/2023). ANTARA/Virna P Setyorini/aa.
Anwar Ibrahim Sedekah 42 Ekor Sapi untuk 29 Masjid dan 13 Surau

Anwar Ibrahim sedekah uang Rp394 juta dan 42 ekor sapi di hari Idul Adha untuk 29 masjid dan 13 surau.


Influencer Malaysia Promosikan Prostitusi Online, Orang Indonesia Terlibat

10 hari lalu

Ilustrasi Prostitusi online. cnbc.com
Influencer Malaysia Promosikan Prostitusi Online, Orang Indonesia Terlibat

Kepolisian Malaysia menangkap lima influencer yang mempromosikan prostitusi online, video seks, dan obat stimulan seks di media sosial.


27 Influencer Ditahan, Diduga Terlibat Sindikat Judi Online Malaysia

10 hari lalu

Ilustrasi judi online. Pixlr Ai
27 Influencer Ditahan, Diduga Terlibat Sindikat Judi Online Malaysia

Kepolisian Malaysia menahan 27 influencer berusia antara 21 dan 35 tahun yang diduga telah mempromosikan judi online. PM Anwar Ibrahim menuntut TikTok