Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Sejumlah pengunjung mendatangi Solo Indonesia Culinary Festival 2024 yang digelar di halaman parkir sisi timur Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 11 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Sejumlah pengunjung mendatangi Solo Indonesia Culinary Festival 2024 yang digelar di halaman parkir sisi timur Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 11 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Iklan

TEMPO.CO, Solo - Solo Indonesia Culinary Festival (SICF) 2024 yang digelar halaman parkir sisi timur Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, sejak Kamis, 9 Mei 2024 mendapat sambutan positif dari masyarakat. Event tersebut resmi dibuka oleh Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Solo Ferry Septha Indrianto, Kamis malam, sekitar pukul 19.30 WIB dan akan berlangsung hingga Ahad, 12 Mei 2024. 

Dari pantauan Tempo hingga Sabtu, 11 Mei 2024, selama Solo Indonesia Culinary Festival 2024 digelar, pengunjung tak pernah sepi. Rangkaian acara yang diselenggarakan selama SICF 2024 berlangsung cukup menarik minat warga untuk mendatangi event tersebut. 

Hal itu seperti diungkapkan salah satu pengunjung Nur, warga Kota Solo, ketika ditemui Tempo di sela-sela SICF 2024, hari ini.

"Saya baca info event ini (SICF 2024) di IG (Instagram), penasaran, terus datang ke sini bareng keluarga, wisata kuliner. Lumayan banyak jajanan. Pengunjungnya banyak juga," katanya. 

Selain itu, Nur mengatakan yang menarik dalam SICF karena juga diadakan berbagai lomba dan demo membuat aneka masakan. 

Sejumlah stan menawarkan berbagai menu kuliner di ajang Solo Indonesia Culinary Festival 2024 yang digelar di halaman parkir sisi timur Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 11 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Solo Ibu Kota Kuliner

Ketua Kadin Kota Solo, Ferry mengemukakan penyelenggaraan SICF yang memasuki tahun ke-9 ini diharapkan dapat memperkuat Kota Solo sebagai destinasi wisata kuliner. Bersama founder Solo Culinary yang juga ketua panitia SICF 2024, Daryono, Ferry menyatakan tekad untuk merealisasi jargon Kota Solo Ibu Kota Kuliner.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kota Solo sebagai ibu kota kuliner memiliki makna tidak sekadar menjadikan Kota Solo sebagai jujugan kalau ingin makan enak harga terjangkau tapi bagaimana pangan di Kota Solo dikelola sedemikian rupa sehingga memberi multimanfaat. Tidak saja kuliner dijadikan tujuan untuk menikmati makan dengan cita rasa enak, tapi di kulinerlah digantungkan nasib ratusan atau mungkin ribuan pekerja yang terserap dalam industri kuliner di Solo," ujar Ferry. 

Daryono menambahkan tekad untuk mewujudkan itu bertambah kuat menyusul adanya Pakta Milan yang menguatkan Kota Solo sebagai Food Smart City atau Solo sebagai Ibu Kota Kuliner.

Pembagian 1.000 porsi soto

Rangkaian acara SICF 2024 diisi antara lain dengan pembagian 1.000 porsi soto gratis kepada pengunjung. Sejumlah lomba digelar seperti cara cepat makan soto panas. Selain itu ada lomba kreasi menu sarapan pagi dan edukasi tentang menu masakan soto. SICF 2024 juga diwarnai dengan lomba kreasi menu sarapan pagi, edukasi tentang menu masakan soto, dan berbagai kegiatan lainnya.

"Diharapkan festival kuliner menjadi ajang promosi potensi kuliner daerah. Selain itu juga memperkuat branding Solo sebagai Food Smart City," kata Daryono. 

SEPTHIA RYANTHIE 

 Pilihan Editor: Mencicipi Wedangan Khas Solo di Antara Barang-barang Jadul

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Negara Tanpa Malam dengan Tradisi Kuliner Terkenal

1 hari lalu

Asap mengepul saat gunung berapi meletus di dekat Grindavik, Islandia, 16 Maret 2024. Gunung berapi itu memuntahkan lava berwarna oranye terang ke udara yang sangat kontras dengan langit malam yang gelap. Melissa Ezair/via REUTERS
5 Negara Tanpa Malam dengan Tradisi Kuliner Terkenal

Fenomena tanpa malam di 5 negara ini tidak hanya mempengaruhi pola tidur dan aktivitas penduduk, tetapi juga tradisi kuliner mereka.


Kontroversi Festival Kuliner Nonhalal di Surakarta, Ini Tanggapan Pemkot Solo

1 hari lalu

Konsumen membeli makanan di Festival kuliner nonhalal di Mal Solo Paragon Surakarta, Jawa Tengah, Kamis 4 Juli 2024. ANTARA/Aris Wasita
Kontroversi Festival Kuliner Nonhalal di Surakarta, Ini Tanggapan Pemkot Solo

Festival kuliner nonhalal di Solo mendapat sorotan publik lantaran kembali dibuka usai ditutup sementara. Bagaimana respons Pemkot Solo?


10 Makanan Khas Palestina yang Populer dan Wajib Dicoba

3 hari lalu

Makanan khas palestina. Foto: Canva
10 Makanan Khas Palestina yang Populer dan Wajib Dicoba

Makanan khas Palestina memiliki jenis yang beragam dan menggunakan bahan dasar tradisional seperti kacang, minyak zaitun, hingga rempah yang khas.


Pasar Kangen Jogja Digelar Akhir Pekan Ini, Ada Aturan Khusus soal Sampah

4 hari lalu

Perhelatan Pasar Kangen di Markas Polda DIY Maret 2023. (Dok. Istimewa)
Pasar Kangen Jogja Digelar Akhir Pekan Ini, Ada Aturan Khusus soal Sampah

Pasar Kangen Jogja menghadirkan 280 stand kuliner dan barang lawasan pada 4-7 Juli 2024 di Taman Budaya Yogyakarta.


Destinasi Favorit dan Minat Baru Wisatawan Premium di Asia Pasifik

5 hari lalu

Liburan bersama keluarga. (dok. Marriott International Luxury Group)
Destinasi Favorit dan Minat Baru Wisatawan Premium di Asia Pasifik

Studi yang dilakukan Marriott International Luxury Groupmengidentifikasi ekspektasi dan preferensi wisatawan berpenghasilan tinggi di Asia Pasifik


Raline Shah Takjub Melihat Pameran Surakusuma di Pura Mangkunegaran Solo

7 hari lalu

Aktris Raline Shah sambangi Kota Solo dalam acara pembukaan pameran seni rupa bertajuk Surakusuma Mangkunegaran Art Garden yang digelar di Taman Pracima Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah, Sabtu malam, 29 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Raline Shah Takjub Melihat Pameran Surakusuma di Pura Mangkunegaran Solo

Raline Shah kagum dengan karya-karya seni rupa kontemporer dari sejumlah seniman Indonesia dan mancanegara di pameran Surakusuma.


Kisah Raja Batik HM Lukminto Pendiri Sritex, dari Pasar Klewer Bikin Pabrik Tekstil

8 hari lalu

Perintis pabrik textil Sritex, Lukminto. Tempo/Andry Prasetyo.
Kisah Raja Batik HM Lukminto Pendiri Sritex, dari Pasar Klewer Bikin Pabrik Tekstil

Kisah HM Lukminto merintis perusahaan tekstil Sritex cukup menarik. bagaimana ia membangun industri tekstil dimulai dari Pasar Klewer, Solo.


Pura Mangkunegaran Solo Bakal Menggelar Peringatan Malam 1 Sura, Ada Kirab Pusaka Dalem hingga Tapa Bisu

9 hari lalu

Abdi Pura Mangkunegaran membawa pusaka mengikuti upacara Kirab Pusaka Satu Suro di Pura Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah, Selasa, 18 Juli 2023. Kirab pusaka mengelilingi Pura Mangkunegaran tersebut merupakan tradisi menyambut satu Muharram atau tahun baru Jawa satu Suro. ANTARA/Mohammad Ayudha
Pura Mangkunegaran Solo Bakal Menggelar Peringatan Malam 1 Sura, Ada Kirab Pusaka Dalem hingga Tapa Bisu

Peringatan Malam 1 Sura di Pura Mangkunegaran terdiri dari beberapa prosesi, di antaranya kirab pusaka.


Solo Kenalkan Teman Asik Wisata, Sistem Informasi Data Kunjungan Wisatawan Akurat dan Real Time

10 hari lalu

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Solo, Aryo Widyandoko (kiri) mensosialisasikan tentang Teman Asik Wisata di Gedung Sekretariat Bersama Kota Solo di Kepatihan Wetan, Jebres, Solo, Jawa Tengah, Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Solo Kenalkan Teman Asik Wisata, Sistem Informasi Data Kunjungan Wisatawan Akurat dan Real Time

Pemerintah Kota Solo Sistem Informasi Data Akselerasi Data Statistik Kunjungan Wisata atau disingkat Teman Asik Wisata, guna mempermudah dalam pelaporan data jumlah kunjungan wisatawan


Gelar Pameran Sraddha 2024, Museum Radya Pustaka Solo Angkat Kembali Pamor Cerita Panji

11 hari lalu

Pengunjung Museum Radya Pustaka melihat beragam koleksi dalam Pameran Sraddha 2024 yang digelar mulai Selasa, 25 Juni 2024. Pameran akan berlangsung hingga 30 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gelar Pameran Sraddha 2024, Museum Radya Pustaka Solo Angkat Kembali Pamor Cerita Panji

Cerita Panji ditetapkan sebagai Ingatan Kolektif Dunia UNESCO, populer di masa Paku Buwono IV. Kisah ini hadir dalam pameran di Museum Radya Pustaka