Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Kegiatan Seru di Jakarta Aquarium untuk Liburan Akhir Pekan

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Pengunjung menyentuhkan tangannya ke bintang laut (Asteroidea) di Jakarta Aquarium dan Safari, Jakarta, Selasa 3 Mei 2022. Warga Jakarta dan sekitarnya memanfaatkan libur lebaran untuk berekreasi bersama keluarga ke tempat-tempat wisata di Ibu Kota. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Pengunjung menyentuhkan tangannya ke bintang laut (Asteroidea) di Jakarta Aquarium dan Safari, Jakarta, Selasa 3 Mei 2022. Warga Jakarta dan sekitarnya memanfaatkan libur lebaran untuk berekreasi bersama keluarga ke tempat-tempat wisata di Ibu Kota. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Iklan

TEMPO.CO, JakartaJakarta Aquarium adalah wahana rekreasi keluarga yang cocok dijadikan pilihan untuk mengisi libur akhir pekan. 

Daya tarik utama dari tempat rekreasi ini adalah keberadaannya sebagai akuarium raksasa dalam mall pertama di Indonesia. 

Jakarta Aquarium tidak hanya menawarkan hiburan semata, tetapi juga menyediakan pengalaman wisata edukatif yang dapat dinikmati oleh pengunjung segala usia.

Terdapat beragam kegiatan menarik yang dapat dilakukan pengunjung di Jakarta Aquarium. Tidak hanya terbatas pada mengamati keindahan berbagai biota laut dari dalam akuarium, namun pengunjung juga bisa berinteraksi langsung seperti menyentuh dan memberi makan ikan. 

Berikut beberapa kegiatan seru yang bisa dinikmati di Jakarta Aquarium untuk liburan akhir pekan bersama keluarga. 

Kegiatan Seru di Jakarta Aquarium

1. Melihat Atraksi Hewan

Di Jakarta Aquarium, pengunjung bisa melihat pertunjukan dari para hewan yang lucu. Pengunjung bisa melihat pertunjukan berang-berang di terowongan kaca. 

Tak hanya itu, pengunjung bisa bisa melihat atraksi dari Penguin Humboldt Amerika Selatan dan berkesempatan memberi makan satwa-satwa tersebut. 

Jangan lupa untuk selalu mengikuti jadwal pertunjukan agar tidak ketinggalan melihat atraksi hewan yang menghibur dan menggemaskan.

2. Berinteraksi dengan Hewan Secara Langsung di Touch Pool

Kegiatan seru selanjutnya yang bisa dilakukan di Jakarta Aquarium adalah menjelajahi wahana Touch Pool. Wahana ini merupakan salah satu spot favorit di kalangan wisatawan

Melalui Touch Pool atau Kolam Sentuh, pengunjung diajak untuk berinteraksi langsung dengan berbagai biota laut. Berbagai jenis biota laut, seperti teripang, tiram, dan bintang laut, dapat disentuh secara langsung di dalam wahana ini.

3. Berpetualang Bawah Air dengan Aqua Trekking

Bagi para pecinta petualangan, Jakarta Aquarium menawarkan atraksi menarik yang disebut Aqua Trekking. 

Di sini pengunjung bisa merasakan pengalaman menyelam di bawah laut selama 15 menit. Meskipun tidak memiliki lisensi menyelam, tapi Anda tetap bisa menjalani petualangan bawah air dengan kegiatan sea trekking.

Di wahana Aqua Trekking ini, pengunjung dapat menjelajahi dunia bawah laut bersama dengan ikan pari dan ikan hiu di dalam akuarium. 

Jangan khawatir, saat menyelam pengunjung akan diberikan helm seatrek dan diajak untuk menelusuri akuarium dengan pegangan di dalam tangki utama.

4. Create Your Own Fish

Setelah puas menikmati jelajah melihat biota laut, pengunjung bisa mencoba wahana edukasi bernama Create Your Own Fish. Wahana ini sangat cocok untuk anak-anak karena akan membawa mereka untuk berkreasi menciptakan gambar biota laut.

Di wahana ini, pengunjung dapat mewarnai gambar dan kemudian mencetaknya menggunakan printer 3D. Hasil karya akan diproyeksikan di layar dan menciptakan efek seolah-olah gambar tersebut hidup.

5. Menyaksikan Pertunjukan Pearl of The South Sea

Kegiatan seru di Jakarta Aquarium lainnya yang tidak boleh dilewatkan adalah menonton pertunjukan teater Pearl of The South Sea. 

Pertunjukan ini menceritakan kisah tentang sebuah kerajaan di Selatan Pulau Jawa yang diadaptasi dari cerita rakyat Indonesia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk membuat pengalaman semakin memukau, pertunjukan ini dilengkapi dengan efek asap, musik, dan pencahayaan, sehingga menciptakan atmosfer yang menampilkan trik ilusi.

6. Makan Malam Dengan Nuansa Bawah Laut

Selain menjadi wisata anak-anak dan keluarga, Jakarta Aquarium juga cocok dikunjungi bersama pasangan. Di sini pengunjung bisa menikmati makan malam romantic dengan suasana seperti di bawah laut. 

Pengalaman ini bisa dirasakan di Anemone Private Dining. Dengan mengusung konsep alam bawah laut, pengunjung dapat menyantap makan malam sembari melihat ikan-ikan yang menggemaskan.

Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka Jakarta Aquarium

Tiket Jakarta Aquarium terbagi menjadi dua jenis yaitu regular dan premium. Selain itu, harga tiket untuk anak-anak dan dewasa pun berbeda. Berikut adalah harga tiket Jakarta Aquarium terbaru 2024.

1. Weekday Regular

-      Dewasa : Rp142.500

-      Anak-Anak Rp109.250

2. Weekday Premium

-      Dewasa: Rp190.000

-      Anak-anak Rp142.500

3. Weekend Regular

-      Dewasa: Rp166.250

-      Anak-anak: Rp142.500

4. Weekend Premium

-      Dewasa: Rp213.750

-      Anak-anak: Rp166.250

Lokasi Jakarta Aquarium: Mall Neo SOHO di Jalan Letjen S. Parman No.28, Jakarta Barat.

Jam Buka: Setiap hari mulai pukul 10.00-21.00 WIB

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: Rekomendasi 6 Destinasi Wisata Edukasi di Jakarta untuk Libur Sekolah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Peneliti BRIN Ungkap Keunggulan Susu Ikan Dibanding yang Lain

4 hari lalu

Pekerja tengah mengemas susu ikan di Unit pengolahan susu ikan milik PT Berikan Protein di Bekasi, Jawa Barat, 18 September 2024. Susu ikan ini hadir dalam dua varian rasa yaitu Coklat dan Stroberi dengan merek dagang Surikan. TEMPO/Tony Hartawan
Peneliti BRIN Ungkap Keunggulan Susu Ikan Dibanding yang Lain

Susu ikan diklaim memiliki berbagai keunggulan dari beberapa susu lain, seperti kambing, sapi, unta, dan kedelai. Simak kata peneliti BRIN.


7 Bahan Makanan Alami yang Dapat Membunuh Pertumbuhan Sel Kanker

4 hari lalu

Ilustrasi kanker (pixabay.com)
7 Bahan Makanan Alami yang Dapat Membunuh Pertumbuhan Sel Kanker

Makanan alami tidak hanya memberikan nutrisi penting bagi tubuh, tetapi juga berperan sebagai pejuang dalam melawan penyakit, termasuk kanker.


Pelabuhan Patimban Datang, Nelayan Terpuruk

6 hari lalu

Rasja 65 tahun, nelayan di desa Patimban, duduk merajut jaring di lantai teras rumahnya usai pulang melaut yang hasil tangkapannya kurang dari 1  kg. Sumber: Suci Sekar | Tempo.co
Pelabuhan Patimban Datang, Nelayan Terpuruk

Buangan material dari pembangunan Pelabuhan Patimban di perairan sekitar pantai memaksa para nelayan harus melaut lebih jauh.


Daftar Tanggal Merah Oktober 2024, Ada 4 Hari Libur

11 hari lalu

Ketahui daftar tanggal merah dan cuti bersama usai lebaran yang bisa digunakan untuk mempersiapkan liburan bersama keluarga. Foto: Canva
Daftar Tanggal Merah Oktober 2024, Ada 4 Hari Libur

Bagi Anda yang berencana liburan, berikut ini daftar tanggal merah di bulan Oktober. Ada 4 tanggal merah yang bisa dimanfaatkan.


Jenis Ikan Ini Berevolusi Tumbuhkan Kaki-kaki Mirip Kepiting, Fungsi Mirip Lidah Manusia

12 hari lalu

Ikan Prionotus carolinus. Newscientist.com/Anik Grearson
Jenis Ikan Ini Berevolusi Tumbuhkan Kaki-kaki Mirip Kepiting, Fungsi Mirip Lidah Manusia

Penelitian juga mengungkap susunan gen yang mendorong evolusi kaki unik jenis ikan sea robin ini.


Terkini: Anggaran untuk IKN hingga Agustus Tembus Rp 18,9 Triliun; Lowongan Kerja di Freeport Indonesia dan BSI

20 hari lalu

Pengunjung berada di Sumbu Kebangsaan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu 31 Agustus 2024. Komisi V DPR menyetujui usulan tambahan anggaran yang diusulkan Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono senilai Rp20,32 triliun untuk pembangunan IKN pada 2025 untuk bidang bina marga, cipta karya, hingga pembangunan rumah. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Terkini: Anggaran untuk IKN hingga Agustus Tembus Rp 18,9 Triliun; Lowongan Kerja di Freeport Indonesia dan BSI

Hingga akhir Agustus 2024, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara untuk Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara telah mencapai Rp 18,9 triliun.


KKP Gagalkan Ikan Ilegal dari Malaysia ke Indonesia

20 hari lalu

Personel Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) memeriksa kapal ikan asing yang diamankan di Pelabuhan Pangkalan PSDKP Batam, Kepulauan Riau, Rabu, 21 Agustus 2024. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil mengamankan satu unit KIA berbendera Vietnam yang melakukan penangkapan ikan secara ilegal di WPPNRI 711 perairan Laut Natuna. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
KKP Gagalkan Ikan Ilegal dari Malaysia ke Indonesia

Ditjen PSDKP Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menggagalkan masuknya ikan secara ilegal dari Malaysia ke Indonesia.


Jokowi Buka Ekspor Pasir Laut, Pengamat: Mengingkari Janji Pelestarian Laut

25 hari lalu

Jokowi Kembali Izinkan Ekspor Pasir Laut, Pengamat Soroti Minimnya Diskusi dengan Nelayan dan Warga Lokal
Jokowi Buka Ekspor Pasir Laut, Pengamat: Mengingkari Janji Pelestarian Laut

Pembukaan ekspor pasir laut yang dilakukan oleh pemerintahan Presiden Jokowi dianggap sebagai pengingkaran janji Jokowi untuk melestarikan laut.


KKP Klaim Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Revolusi Tata Kelola Kesehatan

25 hari lalu

Prabowo Subianto. ANTARA/Walda Marison/aa.
KKP Klaim Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Revolusi Tata Kelola Kesehatan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengklaim program makan bergizi gratis Prabowo Subianto sebagai revolusi tata kelola kesehatan masyarakat.


Kementerian Kelautan Dorong Susu Ikan untuk Program Makan Bergizi Gratis

26 hari lalu

Relawan TKN Fanta First Voters membagikan susu dan coklat gratis kepada warga di Jalan Thamrin, Jakarta, Jumat, 29 Desember 2023. Pembagian susu yang dilakukan oleh TKN Fanta bidang pemilih muda ini merupakan bagian dari program kampanye pasangan nomor urut 2 Prabowo-Gibran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Kementerian Kelautan Dorong Susu Ikan untuk Program Makan Bergizi Gratis

Program susu ikan ini diklaim sebagai satu gerakan mengurangi stunting di Indonesia.