Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Tempat Wisata Gratis di Bogor untuk Liburan Akhir Pekan

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Ada banyak tempat wisata di Bogor yang bisa Anda kunjungi untuk perayaan tahun baru. Ada pilihan wisata alam hingga perkotaan. Foto: Wikimedia Commons
Ada banyak tempat wisata di Bogor yang bisa Anda kunjungi untuk perayaan tahun baru. Ada pilihan wisata alam hingga perkotaan. Foto: Wikimedia Commons
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMenikmati akhir pekan dengan pergi liburan merupakan cara refreshing dari penat setelah melakukan rutinitas harian selama satu pekan. 

Namun, terkadang banyak orang yang berpikir ulang karena budget untuk liburan lumayan menguras dompet. Bagi Anda warga Bogor dan sekitarnya, jangan khawatir, sebab ada tempat wisata gratis di Bogor yang dapat menjadi pilihan liburan akhir pekan.

Liburan di tempat wisata gratis tentunya lebih hemat, karena Anda tidak perlu mengeluarkan budget yang banyak. Cukup siapkan dana transportasi dan biaya makan. 

Terlebih bagi Anda yang domisili di Bogor dan sekitarnya, ada 10 rekomendasi tempat wisata gratis yang wajib masuk dalam wishlist Anda. Nah, apa saja itu? simak ulasan berikut.

10 Rekomendasi Tempat Wisata Gratis di Bogor

Berikut ini adalah 10 rekomendasi tempat wisata gratis di Bogor yang wajib Anda kunjungi untuk mengisi liburan akhir pekan.

1. Taman Sempur

Berlokasi di dekat Lapangan Basket RT.01/RW.01, Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Taman Sepur dapat dijadikan sebagai destinasi wisata gratis untuk mengisi akhir pekan Anda. 

Tidak hanya sebagai destinasi rekreasi, banyak juga yang menjadikan Taman Sempur sebagai tempat berolahraga. Jadi, tidak usah heran jika banyak orang yang jalan santai atau jogging setiap harinya.

Di Taman Sempur juga terdapat beberapa kuliner yang dapat Anda nikmati. Banyak pedagang makanan dan minuman di area tersebut, jadi Anda tidak perlu takut kelaparan.

2. Warso Farm

Jika Anda ingin merasakan wisata gratis sambil menikmati buah durian, Warso Farm adalah jawabannya.

Destinasi bertema agrowisata ini wajib untuk Anda kunjungi, terutama bagi pecinta buah durian. Terdapat 1.500 pohon dari beragam varietas lokal atau unggul.

Untuk mengakses lokasi wisata Warso Farm tidak dipungut biaya alias gratis. Namun, Jika Anda mencoba memetik buah sendiri, barulah Anda harus membayar biaya tambahan.

Jangan khawatir, karena selain bisa menikmati buah durian, Anda akan ditemani dengan pemandangan alam yang indah dan juga sensasi sejuk dari pohon-pohon yang ada di kawasan tersebut.

3. Puncak Pass Farm Petik Strawberry

Sama seperti Warso Farm yang menawarkan destinasi agrowisata, Puncak Pass Farm Petik Strawberry juga demikian. 

Bedanya, Warso Farm menawarkan durian, sedangkan Puncak Pass Farm Petik Strawberry seperti namanya. Di sana terdapat banyak Strawberry yang bisa Anda Petik.,

Destinasi wisata tersebut menawarkan pengalaman berkebun sendiri dan memetik buah strawberry.

Tidak ada biaya masuk yang dikenakan untuk pengunjung. Anda baru membayar ketika memetik strawberry yang dihitung berdasarkan berapa banyak yang Anda Petik.

4. Vihara Buddha Dharma & Pho Sat

Bagi Anda yang ingin melakukan wisata di tempat religi, Vihara Buddha Dharma & Pho Sat dapat menjadi salah satu pilihan.

Anda akan melihat patung Buddha tidur dengan panjang 18 meter dan tinggi 3,75 meter yang menjadi daya tarik utama wisata tersebut.

Lokasi Vihara Buddha Dharma & Pho Sat terletak di Jalan PWRI, Kampung Jati, Kecamatan Tajur Halang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

5. Kehutanan Cifor

Untuk destinasi wisata yang menawarkan pemandangan alam den sensasi sejuk, Anda bisa memilih berkunjung di Kehutanan Cifor.

Destinasi wisata tersebut terletak di Jalan Cifor Rawajaha No. 58, Situgede, Kecamatan Bogor Bar, Kota Bogor Jawa Barat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kehutanan Cifor menawarkan pemandangan alam sejuk dan menenangkan berkat banyaknya pohon rindang dan menjulang tinggi. JIka Anda sedang mencari ketenangan, maka tempat ini wajib masuk dalam wishlist Anda

6. Istana Bogor

Tidak lengkap rasanya ke Bogor tanpa mengunjungi Istana Bogor. Wisata gratis ini mempunyai daya tarik berupa suasana yang sejuk dan melihat bangunan khas Belanda.

Umumnya, masyarakat yang ingin jalan-jalan atau melihat Istana Bogor diperbolehkan untuk masuk, meski tidak semua tempat dapat diakses.  

Istana bogor memiliki spot foto menarik dengan nuansa taman dan pepohonan. Anda tentu bisa mengakses tempat tersebut secara cuma-cuma.

7. Pura Parahyangan Agung

Pura Parahyangan Agung adalah tempat ibadah bagi umat Hindu yang juga dibuka sebagai tujuan wisata religi.

Anda bisa berfoto dengan banyak spot menarik yang ditawarkan tanpa harus membayar biaya masuk. Lokasi Pura Parahyangan Agung terletak di di Desa Tamansari, Kaki Gunung Salak, Bogor.

Namun, jangan lupa untuk mematuhi segala aturan yang ada karena destinasi wisata ini merupakan tempat ibadah.

8. Taman Kencana

Sebagai salah satu peninggalan kolonial Belanda, Taman Kencana dapat menjadi destinasi wisata yang menarik. Hingga saat ini, tempat tersebut masih terawat dan dikelola dengan baik.

Anda bisa jalan-jalan di Taman Kencana, bercengkrama, hingga kulineran dengan jajanan di sekitar taman.

Taman Kencana beralamat di Jalan Taman Kencana, Babakan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

9. Taman Corat-Coret

JIka Anda adalah penggemar mural, maka destinasi wisata gratis ini tidak boleh dilewatkan. Sesuai namanya, Anda akan melihat banyak coretan seni mural atau grafiti di sana. 

Banyak pengunjung yang memanfaatkan mural tersebut sebagai latar belakang foto karena keren dan estetik.

Selain melihat mural, Anda juga dapat berjalan santai atau pun duduk di sekitar taman yang dipenuhi tanaman hijau.

Lokasi Taman Corat-Coret berada di Jl. Pandu Raya, Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat.

10. Taman Heulang

Satu lagi destinasi wisata gratis yang dapat Anda kunjungi di Bogor, yakni Taman Heulang. Terdapat banyak fasilitas menarik yang bisa dimanfaatkan seperti area gym, playground hingga piknik.

Menariknya lagi, banyak pedagang pedagang makanan sehingga Anda dapat berkuliner. Catat, lokasinya berada di Jl Heulang, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat.

Nah, itulah dia 10 rekomendasi wisata gratis di Bogor. Selamat mencoba!

AULIA ULVA

Pilihan Editor: 7 Glamping di Bogor yang Murah dengan View Menarik

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi dan Menlu Singapura Bahas Rencana Lawatan PM Lee ke Indonesia

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi usai mendampingi Presiden Jokowi bertemu Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan di Istana Kepresiden Jakarta, Jumat, 26 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi dan Menlu Singapura Bahas Rencana Lawatan PM Lee ke Indonesia

Kunjungan PM Singapura Lee Hsien Loong untuk bertemu Presiden Jokowi diagendakan digelar pada Senin, 29 April 2024, di Istana Bogor.


Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

2 hari lalu

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo. Foto : Dok/Andri
Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.


11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

5 hari lalu

Orang-orang berjalan di Lapangan Naqsh-e Jahan, setelah laporan serangan Israel ke Iran, di Provinsi Isfahan, Iran 19 April 2024. Rasoul Shojaie/IRNA/WANA
11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

Isfahan merupakan salah satu tujuan wisata utama dan salah satu kota bersejarah terbesar di Iran.


Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

7 hari lalu

Ratusan warga Kabupaten Bogor dan Kota Tangerang Selatan menutup akses menuju kantor BRIN, Kamis 18 April 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

Warga Bogor dan Tangsel memprotes rencana BRIN menutup jalan yang selama ini berada di kawasan lembaga riset itu.


Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

7 hari lalu

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana, Sendi Ferdiansyah siap maju sebagai Calon Wali Kota Bogor. Foto: Isitimewa
Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.


Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

7 hari lalu

Penutupan akses jalan di depan kantor BRIN di Jalan Raya Serpong-Parung gagal dilakukan, Kamis 11 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.


Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

8 hari lalu

Penutupan akses jalan di depan kantor BRIN di Jalan Raya Serpong-Parung gagal dilakukan, Kamis 11 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

Pengusaha di Jalan Serpong-Parung di dekat kantor BRIN mengeluh. Pasalnya, omset mereka berturun drastis sejak dibuat jalan Lingkar Baru.


Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

9 hari lalu

Ratusan warga Kabupaten Bogor dan Kota Tangerang Selatan menutup akses menuju kantor BRIN, Kamis 18 April 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

Ratusan warga Bogor dan Tangsel menggelar aksi menolak rencana penutupan jalan BRIN. Dianggap bisa mematikan rezeki warga.


Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

9 hari lalu

Konferensi pers di Markas Polres Bogor, Cibinong, Kabupaten Bogor, menghadirkan tersangka pelaku KDRT, Jumat 17 November 2023. Kasus ini terungkap setelah viral di media sosial seorang suami mencari istri, Dokter Qory, yang pergi meninggalkan rumah. Dok. Polres Bogor
Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

Suami dokter Qory itu juga mendapat hukuman tambahan berupa konseling kejiwaan.


Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

10 hari lalu

Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

Tersedia promo liburan hingga Rp 2 juta khusus liburan ke Jabodetabek