Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal Car Free Night di Yogyakarta saat Malam Tahun Baru

image-gnews
Malioboro Yogyakarta menjadi satu area yang dilalui garis imajiner Sumbu Filosofis. (Dok. Pemkot Yogyakarta)
Malioboro Yogyakarta menjadi satu area yang dilalui garis imajiner Sumbu Filosofis. (Dok. Pemkot Yogyakarta)
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Wisatawan yang berniat melewatkan pergantian malam tahun baru 31 Desember di Kota Yogyakarta, perlu mengetahui sejumlah titik yang bakal diterapkan kebijakan bebas kendaraan bermotor atau car free night.

Direktur Direktorat Lalu Lintas Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Komisaris Besar Polisi Alfian Nurrizal membeberkan sejumlah titik yang sudah pasti diberlakukan car free night adalah titik yang diprediksi paling banyak mobilitas manusia. Kawasan itu antara lain Jalan Malioboro, Titik Nol Kilometer, dan Tugu Yogyakarta.

Waktu car free night

Car free night Yogyakarta berlaku di waktu yang berbeda-beda di ketiga kawasan itu. "Car free night di kawasan Jalan Malioboro dimulai dari Pos Teteg hingga Titik Nol Kilometer dari pukul 18.00 WIB hingga pukul 01.00 dini hari," kata Alfian Kamis 28 Desember 2023.

Adapun untuk area Tugu Yogyakarta atau Pal Putih, car free night baru diberlalukan mulai pukul 22.00 WIB.

"Untuk area Tugu, car free night baru diberlakukan mulai pukul 22.00 untuk memudahkan akses pengguna jalan agar tidak terlalu crowded," kata dia.

Alfian membeberkan car free night diterapkan tak hanya untuk mengurai kepadatan dan kemacetan terjadi di satu titik.

"Kebijakan ini juga untuk menekan potensi polusi udara akibat padatnya pengguna kendaraan bermotor sekaligus mengantisipasi adanya kelalaian saat berkendara yang dapat menyebabkan kecelakaan dalam situasi crowded," kata dia.

Car free night, kata Alfian, diterapkan setelah ada kajian bahwa setiap malam tahun baru, kawasan Tugu, Malioboro, dan Titik Nol selalu padat masyarakat hingga saling berdesakan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Alfian mengungkap selama libur Natal tahun ini sudah lebih dari 1 juta orang berkunjung ke Malioboro. Wisatawan masuk ke Yogya melalui enam pintu masuk yakni Prambanan, Tempel, Jalan Wates, Jalan Congot, hingga Semin, dan Rongkop.

"Di daerah Malioboro saja, mulai 22-27 Desember dikunjungi 1.207.575 orang," katanya.

Jumlah kendaraan meningkat

Adapun Kepala Bidang Pengendalian dan Operasi Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Yogyakarta, Hary Purwanto menuturkan ratusan ribu kendaraan tercatat masuk ke Yogyakarta per hari sepanjang masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024.

"Selama libur Nataru ini setiap harinya ada 134.038 kendaraan yang masuk ke Yogyakarta," kata dia.

Jika dibandingkan libur lebaran 2023 lalu, tingkat kenaikan rata-rata kendaraan yang masuk ke Yogyakarta pada Nataru ini mengalami peningkatan hingga 5 persen. Libur panjang Idul fitri lalu, rata-rata kendaraan yang masuk berada di angka 127.459 per hari.

PRIBADI WICAKSONO

Pilihan Editor: Tim Saber Pungli Yogya Mulai Pantau, Begini Tarif Resmi Parkir dan Tips Hindari Jebakan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

28 menit lalu

Yogyakarta International Airport atau bandara YIA di Kulon Progo. Dok. Istimewa
Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.


Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

12 jam lalu

Gubernur DIY Sri Sultan HB X . Tempo/Pribadi Wicaksono
Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

Sejumlah partai telah merampungkan penjaringan kandidat untuk Pilkada 2024 di kabupaten/kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).


Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

13 jam lalu

Perhelatan menyambut Jogja Fashion Week 2024 Kamis (2/5). Tempo/Pribadi Wicaksono
Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.


Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

1 hari lalu

Logo Partai Golkar
Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

Partai Golkar DIY telah merampungkan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 di lima kabupaten/kota


Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

3 hari lalu

Spot wisata Kano Maritim Mangrove Baros di Bantul Yogyakarta. Dok. Pemda DIY
Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

Wisatawan diajak menjelajahi ekosistem sepanjang Sungai Winongo hingga muara Pantai Baros Samas Bantul yang kaya keanekaragaman hayati.


Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

3 hari lalu

Proses evakuasi korban jatuh ke jurang di tebing Pantai Ngluwo Gunungkidul, Ahad, 28 April 2024 (Dok. Istimewa)
Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

Masyarakat dan wisatawan diimbau berhati-hati ketika beraktivitas di sekitar tebing pantai Gunungkidul yang memiliki tebing curam.


Aktivis Laporkan Pj Wali Kota Yogyakarta ke Gubernur DIY hingga Ombudsman, Ini Alasannya

3 hari lalu

Koalisi Pegiat HAM dan Anti Korupsi (KPH Aksi Yogyakarta) melaporkan Penjabat (Pj) Walikota Yogyakarta Singgih Rahardjo karena dugaan sejumlah pelanggaran jelang masa pemilihan kepala daerah atau pilkada. Tempo/Pribadi Wicaksono
Aktivis Laporkan Pj Wali Kota Yogyakarta ke Gubernur DIY hingga Ombudsman, Ini Alasannya

Koalisi Pegiat HAM dan Anti Korupsi melaporkan Pj Wali Kota Yogyakarta Singgih Rahardjo ke Gubernur DIY, Mendagri, KPK dan Ombudsman


Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

3 hari lalu

Kampoeng Mataraman Yogyakarta. Dok. Istimewa
Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

JAB Fest tahun ini kami mengusung delapan program untuk mempertemukan seni dengan literasi, digelar di Kampoeng Mataraman Yogyakarta.


Mengenang Penyair Joko Pinurbo dan Karya-karyanya

4 hari lalu

Sastrawan Joko Pinurbo. Dok.TEMPO/Suryo Wibowo
Mengenang Penyair Joko Pinurbo dan Karya-karyanya

Penyair Joko Pinurboatau Jokpin identik dengan sajak yang berbalut humor dan satir, kumpulan sajak yang identik dengan dirinya berjudul Celana.


Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

5 hari lalu

Salah satu sudut Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta yang tengah direvitalisasi hingga Juni 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

Museum Benteng Vredeburg tak hanya dikenal sebagai pusat kajian sejarah perjuangan Indonesia tetapi juga destinasi ikonik di kota Yogyakarta.