Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Asal Usul Cromboloni, Pastry Unik yang Sedang Booming di Berbagai Negara

image-gnews
Cromboloni Monsieur Spoon kini sedang viral di berbagai sosial media. Pastry manis ini memiliki cita rasa unik kombinasi croissant dan bomboloni. Ketahui harganya di sini. Foto: Instagram @monsieurspoon
Cromboloni Monsieur Spoon kini sedang viral di berbagai sosial media. Pastry manis ini memiliki cita rasa unik kombinasi croissant dan bomboloni. Ketahui harganya di sini. Foto: Instagram @monsieurspoon
Iklan

TEMPO.CO, JakartaCromboloni, sebuah varian pastry baru sedang booming. Hidangan perpaduan antara croissant dan bomboloni ini menjadi buah bibir di kalangan pecinta kuliner di berbagai negara termasuk Indonesia. Makanan ini kian viral setelah dan beredar luas di platform TikTok dan Instagram.

Dari manakah asal usul hidangan penutup yang lezat ini, dan siapa otak kreatif di balik kemunculannya? 

Awalnya Bernama Supreme

Meskipun baru viral belakangan ini, namun ternyata cromboloni sebenarnya bukanlah produk baru. Asal usulnya dapat ditelusuri hingga Amerika Serikat, lebih tepatnya di New York.

Dilansir dari Much Butter, Chef Scott Cioe dari Lafayette Grand Cafe & Bakery menciptakan pastry ini pada tahun 2022 dengan nama awal The Supreme atau Supreme Roll.

Ide di balik cromboloni adalah memberikan sentuhan baru pada croissant dan menarik lebih banyak pelanggan ke toko roti. Cioe ingin menciptakan pengalaman croissant dengan sensasi yang berbeda. 

Viral di Indonesia

Meskipun berasal dari New York, cromboloni menjadi viral di Indonesia melalui toko kue Monsieur Spoon. Pada September 2022, bakery ini memperkenalkan cromboloni dan dalam waktu singkat, menu ini mencuri perhatian pecinta kuliner tanah air.

Sekedar informasi, Monsieur Spoon sudah menghadirkan cromboloni sebelum fenomena TikTok. Bakery ini telah merilis produknya pada bulan September 2022 dan menghadirkan tiga varian menarik: Pistachio, Chocolate Suprême, dan Strawberry.

Perpaduan Croissant dan Bomboloni

Nama "cromboloni" diambil dari akronim croissant dan bomboloni. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri karena Chef Scott Cioe ingin menciptakan pengalaman kuliner yang unik dengan sensasi flaky dari pastry renyah khas croissant yang dipadukan dengan isian lembut di dalamnya seperti bomboloni.

Viralnya cromboloni di Indonesia tak lepas dari peran platform media sosial, terutama TikTok. Selebgram dan selebriti seperti Tasya Farasya, Atta Halilintar, dan Aurel Hermansyah menjadi pendorong utama dalam menyebarkan tren ini.

Menurut bake.co.id, video review yang menarik dari para influencer tersebut berhasil mencuri perhatian jutaan pemirsa, dan membuktikan daya tarik unik dari pastry ini.

Dengan kualitas yang terbukti enak dan dukungan dari influencer, cromboloni dari Monsieur Spoon menjadi fenomena kuliner yang tak terhindarkan di Indonesia. Sebuah bukti bahwa keunikan dan kelezatan tetap menjadi kunci utama dalam membangkitkan selera pecinta kuliner Tanah Air.

Pilihan Editor: Asal Usul Bakso, Makanan yang Tercipta dari Bakti Seorang Anak Kepada Ibunya

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

1 hari lalu

Ketua panitia penyelenggara Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Daryono menjelaskan tentang rencana penyelenggaraan festival kuliner tersebut di Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 27 April 2024. SICF 2024 akan digelar di Stadion Manahan Solo, 9-12 Mei mendatang. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024


Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

1 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengunjungi kantor Bea Cukai Bandara Soekarno Hatta pada 27 April 2024. Instagram
Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

Sri Mulyani merespons soal berbagai kasus pengenaan denda bea masuk barang impor yang bernilai jumbo dan ramai diperbincangkan belakangan ini.


Jadi Sorotan usai Viral Sepatu Harga Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31,8 Juta, Begini Penjelasan DHL

3 hari lalu

DHL. Istimewa
Jadi Sorotan usai Viral Sepatu Harga Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31,8 Juta, Begini Penjelasan DHL

DHL buka suara perihal viralnya kasus bea masuk jumbo yang dikenakan untuk sepasang sepatu impor.


Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

4 hari lalu

Tangkapan layar dari video pendek pengguna TikTok @radhikaalthaf ketika curhat soal bea masuk Rp 31,8 juta yang harus dibayar atas sepatu sepak bola yang dibelinya dari luar negeri (Sumber: TikTok)
Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

Ditjen Bea Cukai menanggapi pemberitaan penetapan bea masuk untuk produk sepatu impor yang dibeli oleh konsumen sebesar Rp 31,8 juta.


Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

4 hari lalu

Universitas Padjajaran atau Unpad. unpad.ac.id
Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

Pihak Unpad buka suara soal kabar viral tentang mahasiswa penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar-Kuliah yang diduga pamer kemewahan di akun medsos.


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

10 hari lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


Bikin Turis Indonesia Dikecam, Ini yang Perlu Diketahui dari Pohon Sakura di Jepang

10 hari lalu

Orang-orang menikmati bunga sakura di Tokyo, Jepang, 20 Maret 2023. REUTERS/Androniki Christodoulou
Bikin Turis Indonesia Dikecam, Ini yang Perlu Diketahui dari Pohon Sakura di Jepang

Perilaku sekelompok turis asal Indonesia di Jepang mengundang kecaman luas gara-gara perilakunya terhadap bunga sakura yang sedang bermekaran.


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

12 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

12 hari lalu

Ilustrasi video viral. shutterstock.com
Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.


VIral Tabrak Lari di Bekasi, Pengemudi Yaris Panik Diteriaki Warga Usai Serempetan hingga Tabrak Belasan Kendaraan

12 hari lalu

Ilustrasi Tabrak Lari. pictogram-illustration.com
VIral Tabrak Lari di Bekasi, Pengemudi Yaris Panik Diteriaki Warga Usai Serempetan hingga Tabrak Belasan Kendaraan

Polres Metro Bekasi Kota menyatakan, total ada 2 mobil dan 11 sepeda motor yang menjadi korban tabrak lari akibat pengemudi panik diteriaki warga.