Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Istana Gyeongbokgung Korea Dirusak Aksi Vandalisme

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Tembok luar istana Gyeongbokgung, Korea, yang dirusak orang tak dikenal. (allkpop)
Tembok luar istana Gyeongbokgung, Korea, yang dirusak orang tak dikenal. (allkpop)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tembok luar Istana Gyeongbokgung dirusak aksi vandalisme pada Sabtu 16 Desember 2023 dini hari. Pihak kepolisian menyelidiki dan mengindentifikasi pelaku aksi vandalisme, serta berusaha memperbaiki tembok dari coretan.

Kantor Polisi Seoul Jongno menerima laporan aksi vandalisme itu  dari seorang warga yang berjalan melalui area tersebut sekitar pukul 02.20, Sabtu. Pelaku membuat grafiti yang dilukis dengan cat semprot berwarna merah dan biru.

Tulisannya antara lain film gratis dalam bahasa Korea dan alamat web ke situs streaming ilegal. Tulisan-tulisan itu terdapat di kedua sisi dinding luar gerbang barat istana atau Yeongchumun, serta di dinding luar di luar Museum Istana Nasional Korea.

Kantor Polisi Seoul Jongno mengatakan pihaknya telah berupaya melacak tersangka dengan menganalisis rekaman CCTV.  Polisi mengatakan tersangka mulai menyemprotkan cat ke dinding sekitar pukul 01.50.

Istana Gyeongbokgung di Korea Selatan. Unsplash.com/chanhee lee

Grafiti tersebut ditutup dengan terpal pada Sabtu sore. Sementara Administrasi Warisan Budaya akan segera memulai pekerjaan restorasi untuk menghilangkan cat semprot sepanjang 44 meter itu. Pemerintah juga mengatakan akan memasang lebih banyak CCTV di sekitar Istana Gyeongbokgung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seorang pejabat pemerintah mengatakan Istana Gyeongbokgung adalah kekayaan budaya yang ditetapkan negara, dan tembok Yeongchumun adalah bagian dari istana. “Oleh karena itu, kami bekerja sama dengan Polsek Jongno untuk melacak tersangka dan memastikan mereka dihukum karena melanggar Undang-Undang Perlindungan Cagar Budaya," katanya, seperti dilansir dari Korea Joongang Daily.

Istana Gyeongbokgung dibangun pada tahun 1935. Sering juga disebut Istana Utara karena letaknya paling utara jika dibandingkan istana lain. Seperti Changdeokgung atau Istana Timur dan Gyeonghuigung atau Istana Barat. Namun istana Gyeongbokgung bisa dibilang yang paling indah dan terbesar di antara lima istana lainnya.

Tempat ini sempat hancur akibat dibakar selama Perang Imjin (1592-1598). Namun, semua bangunan istana kemudian dipugar di bawah kepemimpinan Heungseondaewongun pada masa pemerintahan Raja Gojong (1852-1919). Meski hancur,  salah satu bangunan yang paling mewakili dinasti Joseon, Paviliun Gyeonghoeru dan kolam di sekitar Paviliun Hyangwonjeong, relatif masih utuh. 

ALLKPOP | KOREA JOONGANG DAILY | YONHAP 

Pilihan editor: Pemeran Avengers: Endgame Traveling ke Istana Gyeongbokgung Korea

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekomendasi 7 Minuman Tradisional Indonesia yang Cocok untuk Cuaca Dingin

8 hari lalu

Teh talua pinang (kanan) dan sekoteng dingin di Warung Bandrek Niaga Sudirman, Jalan Panglima Sudirman Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Senin malam, 9 Mei 2022. TEMPO/Abdi Purmono
Rekomendasi 7 Minuman Tradisional Indonesia yang Cocok untuk Cuaca Dingin

Inilah sejumlah minuman tradisional Indonesia yang bisa menghangatkan tubuh saat cuaca dingin.


Jajan Akhir Pekan, Pasar Kangen Jogja Sajikan Sederet Kuliner Lawasan Menggoda Lidah

20 hari lalu

Suasana Pasar Kangen Jogja 2024 di Taman Budaya Yogyakarta. Dok. Istimewa
Jajan Akhir Pekan, Pasar Kangen Jogja Sajikan Sederet Kuliner Lawasan Menggoda Lidah

Wisatawan berencana ke Yogyakarta, bisa mampir ke Pasar Kangen Jogja yang digelar di area Taman Budaya Yogyakarta, 4 hingga 13 Juli 2024


Akhir Pekan Ini, Ada Festival Tas Nusantara di Kota Solo

34 hari lalu

Festival Tas Nusantara 2024 digelar di Kota Solo 22 dan 23 Juni (Ist)
Akhir Pekan Ini, Ada Festival Tas Nusantara di Kota Solo

Festara menghadirkan beragam tas Nusantara dengan melibatkan 42 artisan dari beberapa kota di Indonesia


Jadi Sasaran Aksi Protes Aktivis Lingkungan, Stonehenge di Inggris Disemprot Cat Oranye

36 hari lalu

Monumen Stonehenge di Inggris disemprot cat berwarna oranye dalam video yang diunggah akun Just Stop Oil pada Rabu, 19 Juni 2024. (X/Just Stop Oil)
Jadi Sasaran Aksi Protes Aktivis Lingkungan, Stonehenge di Inggris Disemprot Cat Oranye

Stonehenge diperkirakan dibangun sekitar 5.000 tahun yang lalu di Dataran Salisbury. Kini monumen itu jadi daya tarik wisata utama Inggris.


PLN Ajak Warga Turut Jaga Infrastruktur Kelistrikan

37 hari lalu

PT PLN mengajak masyarakat untuk menjaga infrastruktur kelistrikan demi terjaganya pasokan listrik yang aman dan andal.
PLN Ajak Warga Turut Jaga Infrastruktur Kelistrikan

Tindakan vandalisme dan pencurian kabel listrik sangat merugikan berdampak pada padamnya aliran listrik warga


Konsulat AS di Australia Diserang Vandalisme Pro-Palestina, Albanese Meradang

46 hari lalu

Massa Aksi Palestina berkumpul menjelang rapat umum, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Sydney, Australia 3 Mei 2024. REUTERS/Alasdair Pal
Konsulat AS di Australia Diserang Vandalisme Pro-Palestina, Albanese Meradang

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese mengecam vandalisme yang dilakukan terhadap gedung konsulat AS di Sydney, yang diduga merupakan bentuk protes pro-Palestina.


Yogyakarta Tambah 25 Warisan Budaya Takbenda, Jadi yang Terbanyak di Indonesia

28 Mei 2024

ari Bedhaya Bontit. Dok. Keraton Yogyakarta
Yogyakarta Tambah 25 Warisan Budaya Takbenda, Jadi yang Terbanyak di Indonesia

Yogyakarta memiliki sebanyak 180 karya yang terdaftar jadi warisan budaya sejak 2013 hingga 2023.


Anak Muda Dinilai Semakin Apresiasi Jamu Sebagai Warisan Budaya

28 Mei 2024

Dari kiri: segelas jamu beras kencur, air jahe, jamu kunyit, jamu daun sirih dan daun sambiloto. TEMPO/Subekti.
Anak Muda Dinilai Semakin Apresiasi Jamu Sebagai Warisan Budaya

Ada tren positif yang menunjukkan apresiasi anak muda terhadap jamu sebagai warisan budaya yang berharga dan gaya hidup alami.


Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

23 April 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Selatan. Unsplash.com/Yeojin Yun
Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

Setiap tahun tur malam hari Istana Gyeongbokgung dibuka dua kali, saat musim semi dan musim gugur


Menjaga Warisan Budaya Melalui GWK Me.Nari

16 Februari 2024

Tari Pendet di program bertajuk GWK Me.Nari/GWL Me.Nari
Menjaga Warisan Budaya Melalui GWK Me.Nari

Edukasi budaya seni Tari Bali di GWK Me.Nari. Siswa dan siswi lakukan evaluasi Tari Pendet dan Tari Wirayuda di Garuda Wisnu Kencana