Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

9 Tips Berhemat saat Traveling ke Thailand, dari Memilih Transportasi sampai Tempat Belanja

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Wisatawan mengunjungi Grand Palace, salah satu tempat wisata utama karena Thailand mengharapkan kedatangan wisatawan Tiongkok setelah Tiongkok membuka kembali perbatasannya di tengah pandemi virus corona (COVID-19), di Bangkok, Thailand, 7 Januari 2023. REUTERS/Athit Perawongmetha
Wisatawan mengunjungi Grand Palace, salah satu tempat wisata utama karena Thailand mengharapkan kedatangan wisatawan Tiongkok setelah Tiongkok membuka kembali perbatasannya di tengah pandemi virus corona (COVID-19), di Bangkok, Thailand, 7 Januari 2023. REUTERS/Athit Perawongmetha
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Thailand jadi salah satu tujuan wisata favorit karena hemat biaya. Pantai berpasir putih, warisan budaya yang kaya, makanan lezat, kehidupan malam yang meriah bisa dinikmati dengan harga yang relatif murah.

Namun, jika budget pasan-pasan, perjalanan ke Thailand tetap bisa menyenangkan asal mau mengikuti tips berikut ini. 

1. Hindari naik taksi 

Banyak taksi di Thailand yang mematok harga selangit untuk wisatawan. Harga bisa lebih tinggi lagi pada jam-jam sibuk, hujan lebat, atau berangkat dan pulang dari destinasi wisata populer.

Kalau ingin menggunakan taksi, pastikan pilih yang menggunakan argo sebagaimana mestinya. Tapi tetap harus berhati-hati dengan rute, kadang mereka memilih jalan memutar untuk menaikkan argo.

Sebagai alternatif taksi, ada MRT atau BTS. Transportasi umum ini menawarkan harga yang lebih murah tapi akan sangat ramai pada jam-jam sibuk.

2. Menjauhlah dari perkotaan

Daripada di kawasan populer Bangkok, cari akomodasi di kawasan Kota Tua, di sepanjang sungai, atau distrik Greater Bangkok yang menawarkan kamar lebih hemat. Menginap di kawasan Sukhumvit akan dekat dengan banyak tempat makan, pusat perbelanjaan, dan tempat hiburan malam tapi harganya jelas lebih tinggi. 

3. Traveling saat low season

Thailand bukanlah tujuan terpopuler antara bulan April hingga Mei, dan Juli hingga September. Jadi memesan penerbangan dan akomodasi selama waktu ini akan lebih mudah dan murah. 

April hingga Mei adalah bulan-bulan terpanas, jadi banyak yang tidak suka traveling di saat itu. Juli hingga September adalah musim hujan yang mungkin jadi hambatan keliling kota. 

4. Makan malam di tempat lokal

Memilih tempat makan lokal, yang masih menyuguhkan makanan tradisional dengan pelayanan menggunakan bahasa lokal, biasanya jauh lebih murah. Jajanan kaki lima juga jadi pilihan yang tepat jika ingin mencoba banyak hal dalam satu kali makan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Pilih barang dengan label harga

Jika sebuah kios tidak mencantumkan harganya, kemungkinan besar mereka akan memberikan harga tinggi yang mungkin beda dari satu orang dengan orang lain. Sebenarnya harga bisa ditawar, tapi yang terbaik adalah memilih toko yang harganya sudah jelas. 

6. Tawar-menawar tuktuk

Wisatawan yang pertama kali ke Thailand pasti ingin menjajal tuktuk keliling kota. Kendaraan tradisional ini kini tak lagi murah, tapi ini menyenangkan. Jadi, cara terbaik adalah tawar-menawar harga. Jika sudah dapat harga yang dirasa dapat diterima, barulah naik. 

7. Kunjungi tempat wisata gratis

Banyak tempat di Thailand yang gratis di Bangkok, misalnya berjalan-jalan santai di taman (Taman Lumphini, Taman Benjakitti, Taman Chatuchak), atau mengunjungi museum (Pusat Seni dan Budaya Bangkok, Museum Nasional Bangkok, Museum Erawan), semuanya gratis. Sebagian besar kuil harga tiketnya murah, tapi ada juga yang gratis. 

8. Belanja di 7-Elevens

Kebutuhan sehari-hari bisa dibeli di toko serbaada 7-Eleven di seluruh Thailand. Dari snack, sikat gigi, sampai makanan tersedia di sini. 

9. Naik kereta semalam

Jika ingin ke kota lain di Thailand, kereta jadi alternatif yang lebih murah dibandingkan pesawat. Harganya lebih murah pada malam hari dibandingkan siang hari. Plus, ini menghemat uang untuk akomodasi malam. Tidur saja saat kereta berjalan, lalu bangun dan tiba-tiba sudah berada di kota lain di pagi hari. 

TRAVEL AND LEISURE ASIA

Pilihan Editor: Demi Meningkatkan Pariwisata Hiburan Malam di Thailand Buka Sampai Pagi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

4 jam lalu

Lokasi pertemuan menteri-menteri luar negeri Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) di Luang Prabang, Laos, Minggu 28 Januari 2024. ANTARA/Kyodo
5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.


Pramugari Sarankan Tidak Memilih Koper Hard Case untuk Bagasi dan Lima Tips Packing Lainnya

1 hari lalu

Ilustrasi koper di kabin pesawat. Shutterstock
Pramugari Sarankan Tidak Memilih Koper Hard Case untuk Bagasi dan Lima Tips Packing Lainnya

Wisatawan banyak yang lebih suka packing dengan koper hard case karena dikira lebih kuat, nyatanya tidak.


6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

1 hari lalu

Taj Mahal, India. Unsplash.com/Jovyn Chamb
6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

Pemberitaan tentang tingkat kriminalitas di India membuat banyak pelancong yang berpikir ulang untuk melakukan solo traveling ke sana.


Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

2 hari lalu

Wisatawan mengunjungi Grand Palace, salah satu tempat wisata utama karena Thailand mengharapkan kedatangan wisatawan Tiongkok setelah Tiongkok membuka kembali perbatasannya di tengah pandemi virus corona (COVID-19), di Bangkok, Thailand, 7 Januari 2023. REUTERS/Athit Perawongmetha
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.


Suhu Panas di Thailand, Petani Pakai Boneka Doraemon untuk Berdoa agar Turun Hujan

2 hari lalu

Petani Thailand melakukan ritual minta hujan menggunakan boneka Doraemon. Thailand dan negara Asia Tenggara mengalami suhu panas ekstrem April 2024. (tangkapan layar Youtube)
Suhu Panas di Thailand, Petani Pakai Boneka Doraemon untuk Berdoa agar Turun Hujan

Sejumlah negara Asia Tenggara, termasuk Thailand, mengalami panas ekstrem beberapa pekan ini. Suhu 40 derajat Celcius terasa 52 derajat Celcius.


Taiwan Beri Subsidi untuk Turis yang Traveling ke Kota Bekas Gempa Hualien dan Taitung

3 hari lalu

Salah satu destinasi wisata di Hualien, Taiwan (Pixabay)
Taiwan Beri Subsidi untuk Turis yang Traveling ke Kota Bekas Gempa Hualien dan Taitung

Wisatawan yang melakukan tur mandiri di Hualien dan Taitung Taiwan dapat menerima subsidi hingga Rp 494 ribu.


Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

3 hari lalu

Ilustrasi gelombang panas ekstrem.[Khaleej Times/REUTERS]
Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

Daratan Asia berpeluh deras. Gelombang panas menyemai rekor suhu panas yang luas di wilayah ini, dari India sampai Filipina.


5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

4 hari lalu

Pengemudi taksi Iran memercikkan air ke tubuh mereka untuk mendinginkan diri selama gelombang panas di Teheran, Iran 2 Agustus 2023. Pemerintah Iran mengumumkan libur selama dua hari, usai panas ekstrem yang melanda negara di Timur Tengah itu selama beberapa waktu terakhir. Majid Asgaripour/WANA (Kantor Berita Asia Barat) via REUTERS
5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

Sejumlah negara sedang mengalami cuaca panas ekstrem. Mana saja yang sebaiknya tak dikunjungi?


Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

5 hari lalu

Ilustrasi gelombang panas ekstrem.[Khaleej Times/REUTERS]
Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

Asia alamai dampak krisis perubahan iklim. Beberapa negara dilanda cuaca panas ekstrem. Ada yang mencapai 48,2 derajat celcius.


5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

7 hari lalu

Seorang siswa menjawab modul pembelajarannya setelah penangguhan kelas tatap muka, di toko kosong milik keluarganya, di Manila, Filipina, 26 April 2024. REUTERS/Lisa Marie David
5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

Negara-negara Asia Tenggara tengah berjuang melawan gelombang panas yang mematikan tahun ini.