Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Daya Tarik Kepulauan Palawan di Filipina yang Bikin Wisatawan Jatuh Cinta

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Teluk Coron, Kepulauan Palawan, Filipina (Pixabay)
Teluk Coron, Kepulauan Palawan, Filipina (Pixabay)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPalawan di Filipina termasuk di antara pulau-pulau terbaik di dunia. Keindahan alamnya menarik banyak wisatawan dengan pantainya yang masih asli, dan perairannya yang biru kehijauan, mirip dengan pulau-pulau di bagian timur Indonesia. 

Dibandingkan dengan Phuket di Thailand, pulau ini jauh lebih tenang dan damai karena lebih sedikit zona hiburan. Kebanyakan wisatawan yang datang fokus pada ekowisata. 

Dengan terumbu karang yang indah, pulau ini menjadi surga bagi penggemar snorkeling dan menyelam. Kombinasi unik antara keanekaragaman hayati, pemandangan menakjubkan, dan kekayaan budaya menjadikan Palawan sebagai destinasi pantai yang harus dikunjungi setidaknya sekali seumur hidup. 

Inilah lima keindahan Kepulauan Palawan yang menarik wisatawan.

1. Kombinasi pulau-pulau cantik

Palawan terdiri dari 1.780 pulau. Setiap pulau mempunyai daya tarik dan keindahan tersendiri. Dari kota Puerto Princesa yang ramai hingga teluk terpencil El Nido dan pesona Coron, Palawan menawarkan beragam pengalaman bagi setiap wisatawan.

Hutan bakau di Palawan Filipina (Pixabay)

2. El Nido, permata Palawan

El Nido bisa disebut sebagai permata Palawan. Tempat ini penuh dengan tebing kapur yang menakjubkan, laguna tersembunyi, dan pantai yang indah. Kepulauan Bacuit adalah gugusan pulau kapur dan surga bagi para penjelajah pulau dan pecinta pantai. Orang dapat menikmati bermain kayak melalui laguna rahasia, snorkeling di perairan sebening kristal, dan menikmati momen matahari terbenam yang menakjubkan di Pantai Nacpan. El Nido adalah surga bagi mereka yang mencari keindahan alam yang masih alami.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Alam bawah laut Coron

Pecinta snorkeling dan diving, Coron adalah tujuan cantik lain yang perlu dijelajahi. Di bawah laut Teluk Coron terdapat kapal karam Jepang dari Perang Dunia II. Di sini juga terdapat Danau Kayangan dengan airnya yang berwarna zamrud yang dikelilingi tebing-tebing menjulang tinggi.

4. Puerto Princesa, ibu kota Palawan yang cantik

Puerto Princesa adalah ibu kota Palawan yang menjadi pintu gerbang ke pulau tersebut. Taman Nasional Sungai Bawah Tanah Puerto Princesa yang menjadi salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO berada di kota ini. Tempat ini merupakan rumah bagi gua-gua batu kapur yang menakjubkan. Tapi yang jadi daya tarik utama taman nasional ini adalah sungai murni yang mengalir melalui gua bawah tanah.

5. Kekayaan budaya

Keindahan Palawan dilengkapi dengan kekayaan budaya dari komunitas adat, seperti Tagbanua dan Batak. Wisatawan dapat berbincang dengan mereka dan menikmati kehidupan tradisional, masakan lokal, dan festival penuh warna yang menampilkan warisan hidup pulau ini.

TIMES OF INDIA | TRAVEL OFF PATH

Pilihan Editor: Filipina Mengembangkan Wisata Halal untuk Gaet Turis Muslim

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


100 Pantai Terbaik di Dunia, Salah Satunya dari Indonesia

1 hari lalu

Wisatawan mengunjungi Pantai Kelingking, Nusa Penida, Klungkung, Bali, Sabtu 17 September 2022. Kunjungan wisatawan ke Nusa Penida yang merupakan salah satu destinasi pariwisata unggulan di Bali itu saat ini terus meningkat dengan rata-rata kunjungan 2.000 hingga 3.000 orang wisatawan per hari. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
100 Pantai Terbaik di Dunia, Salah Satunya dari Indonesia

Berikut ini deretan pantai terbaik di dunia. Indonesia juga termasuk ke dalam daftar dengan pantai terindah di dunia. Daerah mana?


Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

1 hari lalu

Suasana benteng Hisor yang berada di komplek kota tua Hisor (Hissar), Tajikistan, Selasa 10 September 2019. Menurut Kepala Museum Hisor, Akmal Hamido, Hisor  dulunya merupakan ibu kota Tajikistan sekaligus pusat pemerintahan dan perekonomian. Penjelajah dunia Marcopolo serta penakluk dunia Alexander Agung dan Jenghis Khan pernah singgah di kota ini. ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo
Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

Timnas Tajikistan berhasil lolos 8 besar Piala Asia U-23 2024. Di manakah letak negara ini, destinasi wisata apa saja yang ditawarkannya?


Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

6 hari lalu

Beberapa anak bermain di Pantai Airnanti, Batam, Sabtu 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

Pantai Airnanti Batam memiliki pasir yang bersih, tapi namanya belum terlalu dikenal wisatawan.


Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

6 hari lalu

Wisata Bahari Kejawanan Cirebon (Instagram/@wbkejawanan)
Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

Selama 11-15 April di libur Lebaran, ada lebih dari 50 ribu wisatawan yang berkunjung ke Kota Cirebon.


Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

7 hari lalu

Jalan yang terendam banjir setelah hujan lebat di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. Pusat Meteorologi Nasional mengatakan UEA mengalami curah hujan terberat dalam 24 jam terakhir sejak mulai mengumpulkan data pada tahun 1949, menambahkan bahwa curah hujan tertinggi tercatat di daerah 'Khatm Al Shakla' di Al Ain mencapai 254 mm. Gelombang badai petir yang hebat disertai hujan lebat mempengaruhi sebagian besar kota di UEA pada tanggal 16 April terutama di Dubai, Sharjah dan Al Ain di mana pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions Asia antara Klub Al-Ain UEA dan Al-Hilal dari Arab Saudi telah ditunda. EPA-EFE/STRINGER
Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

Banjir di Dubai menyebabkan empat orang lagi tewas, tiga di antaranya adalah warga Filipina.


Dua Pekan Buka, Rio by The Beach di Lampung Dikunjungi 50 Ribu Wisatawan

7 hari lalu

Rio by The Beach (Dok. Rio by The Beach)
Dua Pekan Buka, Rio by The Beach di Lampung Dikunjungi 50 Ribu Wisatawan

Pengunjung Rio By The Beach pada libur Lebaran ini kebanyakan berasal dari Lampung dan Palembang.


Rio by The Beach, Destinasi Wisata Baru di Lampung buat Pecinta Pantai

7 hari lalu

Rio by The Beach (Dok. Rio by The Beach)
Rio by The Beach, Destinasi Wisata Baru di Lampung buat Pecinta Pantai

Rio by The Beach baru dibuka 5 April 2024, jadi salah satu destinasi favorit saat libur Lebaran.


126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

7 hari lalu

Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Jawa Timur (TEMPO/Lourentius EP)
126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom


Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

11 hari lalu

Petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron Gunungkidul berhasil menyelamatkan wisatawan asal Sragen yang terseret arus balik di Pantai Drini Gunungkidul Senin 15 April 2024. Dok.istimewa
Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

Meski gelombang laut selama libur Lebaran ini cukup landai dengan status gelombang sedang, namun wisatawan perlu berhati-hati saat bermain air di destinasi pantai-pantai selatan Yogyakarta.


Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

12 hari lalu

Beberapa anak-anak bermain di Pantai Air Menanti, Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

Destinasi wisata pantai memang menjadi favorit di Kota Batam, pasalnya daerah ini merupakan kawasan kepulauan.