Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Cara Membuat Penerbangan Kelas Ekonomi Terasa di Kelas Bisnis

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi Kursi Pesawat atau bangku pesawat (Pixabay)
Ilustrasi Kursi Pesawat atau bangku pesawat (Pixabay)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kursi kelas utama atau bisnis kerap membuat penumpang kelas ekonomi iri. Selain tempat duduk yang lebih luas dan nyaman, penumpang kelas bisnis juga mendapat fasilitas lebih seperti makanan dan hiburan. 

Namun, penumpang pesawat kursi ekonomi juga dapat merasakan pengalaman kelas bisnis dengan mengikuti tips yang disarankan oleh kiwi.com, agen perjalanan online yang terkenal dengan pencarian penerbangan murah. 

Berikut tujuh tip untuk membuat penerbangan kelas ekonomi itu sedikit lebih nyaman.

1. Riset

Kunjungi halaman web operator pesawat atau maskapai penerbangan untuk melihat jenis ukuran kursi yang mereka tawarkan dan apakah ada opsi untuk memesan kursi tertentu dengan ruang kaki lebih luas.

Sebagian besar maskapai penerbangan hemat hanya menawarkan tempat duduk dan minuman dengan harga lebih mahal. Jika beruntung, penumpang mungkin ditawari minuman gratis. Jadi, ada baiknya untuk melihat apa yang mereka tawarkan sebelum memesan.

2. Pilih tempat duduk

Umumnya, barisan pintu keluar selalu memiliki ruang kaki paling luas sehingga sering kali jadi rebutan. Semua maskapai penerbangan memiliki jarak kursi yang berbeda, namun sebagai aturan, cobalah memesan kursi di baris depan, kursi di baris keluar, atau di belakang sekat. Untuk mendapatkan kursi ini, penumpang harus memesan di awal.

3. Bawa kebutuhan tidur sendiri

Penumpang kelas satu diberikan tas kecil berisi perlengkapan mandi dan perlengkapan penting agar tidur lebih mudah. Beberapa maskapai penerbangan memang menawarkan tas kecil di kelas ekonomi yang berisi barang-barang seperti masker tidur dan penutup telinga, jadi ada baiknya memeriksa apa yang mereka sediakan.

Cara terbaik untuk memastikan bisa tidur adalah dengan membawa sendiri. Siapkan bantal perjalanan, selimut atau ponco, dan masker mata. Roller minyak esensial seperti lavendel juga akan membantu tidur.

4. Belilah headphone peredam bising

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Headphone memang agak mahal, tapi ini akan berguna di pesawat. Selain itu, ini dapat digunakan tak hanya ketika terbang. 

Jika tak suka mendengar suara bayi yang menangis atau anak-anak yang berisik, belilah penyumbat telinga berbahan lilin yang lebih efektif daripada berbusa karena dapat memasukkannya ke dalam telinga.

5. Urutkan hiburan 

Banyak maskapai penerbangan bertarif rendah tidak menawarkan hiburan sama sekali, jadi penuhi perangkat ponsel dengan acara favorit, film, buku, dan apa pun yang disuka untuk mengisi waktu selama terbang.

6. Siapkan perlengkapan sendiri

Siapkan perlengkapan seperti dari krim tangan hingga obat tetes mata, sisir, lip balm, serta sikat gigi dan pasta gigi mini yang akan menyegarkan sepanjang penerbangan. Mist juga bisa jadi alternantif karena udara di pesawat bisa bikin kulit dehidrasi.

7. Siapkan makanan ringan

Makanan maskapai penerbangan tak selalu  enak, terutama di kelas ekonomi. Jadi, lebih baik membeli sesuatu di terminal, seperti buah, kacang-kacangan, atau keripik, sebelum naik pesawat. Bahkan makan siang yang lezat juga bisa dibeli sebelumnya. 

EXPRESS.CO.UK | KIWI.COM

Pilihan Editor: Tempat Duduk Terbaik Jika Ingin Tidur di Pesawat Menurut Pramugari

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

2 jam lalu

Penumpang ketahuan membawa ular di Bandara Miami, Amerika Serikat, 26April 2024 (X/TSA_Gulf)
Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.


Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

23 jam lalu

Gunung Ruang di Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara kembali meletus pada Selasa 30 April 2024  dini hari.
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.


Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP


6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

1 hari lalu

Ilustrasi anak liburan (pixabay.com)
6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme


Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

1 hari lalu

Pesawat tipe DHC-6 Twin Otter maskapai SAM Air bersiap lepas landas di Bandara Djalaludin di Kabupaten Gorontalo, Minggu, 18 Februari 2024. Penerbangan tersebut menjadi penerbangan perdana subsidi angkutan udara perintis penumpang koordinator wilayah Gorontalo yang melayani sembilan rute di Provinsi Gorontalo, Sulawesi Utara dan Sulawesi Tengah. ANTARA FOTO/Adiwinata Solihin
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.


Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

2 hari lalu

Ilustrasi Garuda Indonesia. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.


Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

2 hari lalu

Pekerja Garuda Maintenance Facility (GMF) merapikan fasilitas di pesawat Garuda Indonesia yang akan digunakan untuk armada haji 1444 H/2023 di Hanggar GMF Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa 23 Mei 2023. Garuda Indonesia menyiapkan 14 pesawat berbadan lebar sebagai armada haji yang akan mengangkut 104.172 jamaah calon haji dari sembilan embarkasi yakni Jakarta, Solo, Medan, Padang, Banda Aceh, Makasar, Banjarmasin, Balik Papan, dan Lombok. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.


Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

2 hari lalu

Pekerja tengah melakukan perawatan pesawat Garuda Indonesia di fasilitas PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (GMFI) di Cengkareng, Tangerang, Banten, Selasa 26 Maret 2024. PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dan Citilink menyediakan 1,4 juta tempat duduk dan 170 extra flight untuk musim mudik lebaran 2024. GIAA memperkirakan akan terjadi kenaikan jumlah penumpang sebanyak 18% dari tahun lalu. TEMPO/Tony Hartawan
Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.


Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

3 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang dilihat dari desa Tagulandang, Sulawesi Utara. EPA-EFE/BASARNAS
Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

Gunung Ruang kembali erupsi. Operasional Bandara Sam Ratulangi kembali ditutup hari ini.


Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

3 hari lalu

Penumpang terlibat adu mulut dengan petugas di Teminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 19 Februari 2015. Penumpang kesal karena pihak maskapai tak kunjung selesai mengatasi keterlambatan penerbangan hingga belasan jam. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.