Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Selain Air Terjun Bidadari, Ini 4 Curug yang Jadi Favorit untuk Trekking di Sentul

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Sejumlah wisatawan berenang di Curug Leuwi Hejo di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Sentul, Bogor, Jawa Barat, 12 April 2015. Curug tersebut menjadi salah satu tujuan utama para wisatawan bagi yang ingin menghabiskan akhir pekan. TEMPO/Frannoto
Sejumlah wisatawan berenang di Curug Leuwi Hejo di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Sentul, Bogor, Jawa Barat, 12 April 2015. Curug tersebut menjadi salah satu tujuan utama para wisatawan bagi yang ingin menghabiskan akhir pekan. TEMPO/Frannoto
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSentul sering menjadi pilihan destinasi wisata warga Jakarta di akhir pekan. Tak terlalu jauh dari Ibu Kota, tempat ini dapat dicapai dengan kendaraan darat. Hanya butuh waktu perjalanan sekitar 2 jam dari Jakarta untuk menikmati udara segar dan suasana sejuk di Bogor itu.

Salah satu aktivitas yang banyak dilakukan di Sentul adalah trekking. Karena minat yang tinggi, banyak jalur trekking bermunculan di kawasan ini dengan tujuan akhir air terjun atau curug. Operator wisata juga banyak yang mengadakan open trip untuk memandu wisatawan yang ingin refreshing dengan pendakian singkat.

Berikut beberapa curug yang jadi tujuan favorit trekking di kawasan Sentul Bogor.

1. Curug Bidadari

Area persawahan dusun Cibingbin. Salah satu etape dalam rute trekking Curug Bidadari (Bojongkoneng) - Gunung Pancar (karang Tengah), Kabupaten Bogor. Foto: Sinung Nugroho

Curug Bidadari di Gunung Pancar salah satu jalur trekking lama yang ada di kawasan ini. Curug ini berada di kawasan Sentul Paradise Park dengan konsep wisata air terjun digabungkan dengan taman wisata. Selain berfoto dengan latar belakang air terjun setinggi 50 meter dan pegunungan yang cantik, pengunjung juga bisa bermain air di beberapa kolam yang sudah tertata rapi. 

Curug bidadari sempat ditutup pada 2020 keluhan warga banyaknya pungutan liar dan sengketa lahan.

2. Curug Cibaliung

Terletak di Babakan Madang, Sentul, Curug Cibaliung menawarkan air yang jenih dipadukan dengan pemandangan yang hijau yang asri. Wisatawan senang berenang atau mengambil foto bawah air di curug ini karena debit airnya yang tidak terlalu deras.

Trekking ke curug ini butuh sekitar 1,5 jam, itu sudah termasuk melewati jalur sungai sekitar 20 menit.

3. Curug Leuwi Hejo

Curug Leuwi Hejo. shutterstock.com

Seperti namanya, Leuwi Hejo menawarkan pemandangan kolam alami yang dikelilingi pohon-pohon hijau. Pemandangannya bertambah indah dengan tebing di sekitarnya. Wisatawan bisa berenang di airnya yang jernih.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berada di Kampung Wangan Cileungsi, Karang Tengah, Babakan Madang, Sentul, lokasi curug ini berdekatan dengan Curug Cibaliung. Di sekitarnya juga terdapat air terjun lain dengan jarak termpuh sekitar 15 menit, antara lain Curug Leuwi Liek, Curug Leuwi Ciung, dan Curug Leuwi Cepet.

Trekking ke curug ini butuh waktu sekitar 1,5 jam dari parkiran. Selama perjalanan, wisatawan dapat menikmati panorama pegunungan dan hamparan sawah.  

4. Curug Putri Kencana

Curug di kawasan wisata Gunung Pancar, tepatnya berada di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Sentul, ini memesona karena air terjunnya yang membelah dua tebing batu. Di antara satu tebing dengan yang lainnya dihubungkan dengan jembatan. Di dekatnya terdapat telaga alami dengan kedalaman yang mencapai enam meter.

Perjalanan ke curug ini melewati jalur trekking sepanjang 3 kilometer melewati sawah dan hutan rakyat. Lamanya perjalanan sekitar dua jam.

Ada lima air terjun di sekitar curug ini, yakni Curug Leuwi Pariuk, Leuwi Balung, Leuwi Damang, Leuwi Panjang, dan Curug Love.

5. Curug Hordeng

Seperti namanya, curug ini memiliki air terjun yang melebar menyerupai gorden. Curug ini berada di Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Sentul. Air terjun ini berada di ketinggian 740 meter di atas permukaan laut. Rutenya trekkingnya tidak terlalu jauh, hanya butuh kurang dari satu jam dari gerbang masuk untuk sampai ke air terjunnya. Namun, pengunjung harus bersiap dengan rute yang menantang karena rutenya tak hanya menanjak dan menurun, ada juga yang terjal.

Pilihan Editor: Keseruan di Curug Luhur, Lokasi dan Harga Tiket Masuk

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

5 jam lalu

Konferensi pers pengungkapan kasus penggelapan uang di restoran Hotmen milik Hotman Paris di Kota Bogor. Foto: ANTARA/Shabrina Zakaria
Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

Tersangka berinisial FA diduga membawa kabur uang di restoran Hotmen milik pengacara Hotman Paris


Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

1 hari lalu

Rumah elit di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang menjadi tempat home industri narkoba. Pusat Laboratorium Forensik Mabes Polri akan menggelar olah TKP pada Selasa, 30 April 2024.TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.


Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

1 hari lalu

Batu ginjal.
Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

Di Indonesia pernah ditemukan kasus batu ginjal langka. Ukurannya sebesar kepala manusia.


25 Tahun Kota Banjarbaru, Berikut Destinasi Wisata Unggulannya

3 hari lalu

Pendulang intan di kawasan pendulangan desa Pumpung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru Kalimantan Selatan. ANTARA/HERRY MURDY HERMAWAN
25 Tahun Kota Banjarbaru, Berikut Destinasi Wisata Unggulannya

27 April 1999 merupakan hari lahir Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Ini profil dan destinasi wisata unggulan di Kota Idaman ini.


Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

11 hari lalu

Ratusan warga Kabupaten Bogor dan Kota Tangerang Selatan menutup akses menuju kantor BRIN, Kamis 18 April 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

Warga Bogor dan Tangsel memprotes rencana BRIN menutup jalan yang selama ini berada di kawasan lembaga riset itu.


Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

11 hari lalu

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana, Sendi Ferdiansyah siap maju sebagai Calon Wali Kota Bogor. Foto: Isitimewa
Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.


Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

11 hari lalu

Penutupan akses jalan di depan kantor BRIN di Jalan Raya Serpong-Parung gagal dilakukan, Kamis 11 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.


Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

12 hari lalu

Penutupan akses jalan di depan kantor BRIN di Jalan Raya Serpong-Parung gagal dilakukan, Kamis 11 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

Pengusaha di Jalan Serpong-Parung di dekat kantor BRIN mengeluh. Pasalnya, omset mereka berturun drastis sejak dibuat jalan Lingkar Baru.


Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

12 hari lalu

Ratusan warga Kabupaten Bogor dan Kota Tangerang Selatan menutup akses menuju kantor BRIN, Kamis 18 April 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

Ratusan warga Bogor dan Tangsel menggelar aksi menolak rencana penutupan jalan BRIN. Dianggap bisa mematikan rezeki warga.


Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

13 hari lalu

Konferensi pers di Markas Polres Bogor, Cibinong, Kabupaten Bogor, menghadirkan tersangka pelaku KDRT, Jumat 17 November 2023. Kasus ini terungkap setelah viral di media sosial seorang suami mencari istri, Dokter Qory, yang pergi meninggalkan rumah. Dok. Polres Bogor
Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

Suami dokter Qory itu juga mendapat hukuman tambahan berupa konseling kejiwaan.