Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lima Desa Pesisir Bantul Bentuk Komunitas Siaga Tsunami

image-gnews
Wisatawan berselancar di Pantai Parangtritis Yogyakarta pada Ahad, 8 Mei 2022. TEMPO | Pribadi Wicaksono
Wisatawan berselancar di Pantai Parangtritis Yogyakarta pada Ahad, 8 Mei 2022. TEMPO | Pribadi Wicaksono
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Selain Kabupaten Gunungkidul di DI Yogyakarta, Bantul dikenal salah satu gudangnya obyek wisata pantai yang sebarannya ada di Kecamatan Kretek, Sanden, juga Srandakan. 

Tak hanya Pantai Parangtritis, belasan pantai lain juga ada di kabupaten yang tersambung jalur lurus di selatan Kota Yogya itu, sebut saja Pantai Goa Cemara, Pantai Depok, Pantai Samas, Pantai Kuwaru, dan Pantai Parangkusumo. 

Namun perlu diketahui, Kabupaten Bantul yang berbatasan dengan Samudera Hindia itu memiliki tingkat kerawanan yang tinggi terhadap aktivitas gempa bumi dan tsunami. 

"Potensi kerawanan terhadap gempa dan tsunami di pesisir selatan seperti Bantul karena aktivitas subduksi megathrust di selatan Jawa," kata Kepala Stasiun Geofisika Sleman Setyo Aji Prayudi di sela penyelenggaraan Sekolah Lapang Gempa Bumi di Bantul, Senin, 10 Juli 2023.

Megathrust merupakan zona pertemuan lempeng Eurasia dan lempeng Samudra Hindia yang berpotensi mengakibatkan gempa kuat yang bisa disertai tsunami. 

Dengan potensi bencana itu, Setyo menuturkan masyarakat, terutama yang tinggal dan beraktivitas di pesisir, perlu kewaspadaan lebih untuk melakukan penyelamatan dan meminimalisasi risiko korban jiwa maupun materi. 

Salah satu cara untuk meningkatkan kewaspadaan itu adalah membentuk Tsunami Ready Community atau masyarakat siaga tsunami.

Untuk pesisir selatan Kabupaten Bantul, ada lima kalurahan yang kini masyarakatnya memiliki komunitas siaga tsunami, yakni Kalurahan Parangtritis, Tirtohargo, Srigading, Gadingsari, dan Poncosari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebanyak 50 warga dari komunitas siaga tsunami di Bantul itu dilatih kesiapsiagaan tsunami selama dua hari ini, Senin-Selasa 11-12 Juli 2023. Mereka dilatih melakukan gladi ruang, susur jalur evakuasi tsunami, hingga verifikasi gejala tsunami. Komunitas itu melibatkan para pelaku pariwisata, desa, sekolah, komunitas kebencanaan, dan aparat.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Bantul Didik Warsito mengatakan langkah mitigasi struktural maupun nonstruktural jadi bagian penting siaga tsunami. 

Mitigasi struktural terkait kesiapan sarana kebencanaan seperti alat early warning system atau EWS, sedangkan mitigasi non struktural seperti edukasi masyarakat. 

"Untuk siaga tsunami ini mitigasi struktural dan non struktural harus berimbang," kata dia.

PRIBADI WICAKSONO

Pilihan Editor: Selain Hawa Dingin di Musim Kemarau, Wisatawan Pantai Yogya Diminta Waspadai Ubur-Ubur

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kepulauan Mentawai Kerap Digoyang Gempa Bumi, Pada 2010 Sebabkan Tsunami

1 hari lalu

Gempa tektonik dengan parameter update magnitudo 5,2 (informasi awal M5,3) mengguncang wilayah Sipora Selatan, Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat, pada hari Senin, 8 Januari 2024, pukul 16.51.32 WIB. (BMKG)
Kepulauan Mentawai Kerap Digoyang Gempa Bumi, Pada 2010 Sebabkan Tsunami

Kepulauan Mentawai termasuk sering dilanda gempa bumi, terakhir pada 23 Juli lalu dengan magnitudo 5.4. Pada 2010, gempa di sini menyebabkan tsunami.


Top 3 Tekno: Gempa Guncang 3 Lokasi dalam Sehari, Peringatan Gelombang Tinggi, Solusi Kekeringan BRIN

1 hari lalu

Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Top 3 Tekno: Gempa Guncang 3 Lokasi dalam Sehari, Peringatan Gelombang Tinggi, Solusi Kekeringan BRIN

Topik tentang gempa bumi kembali melanda sejumlah wilayah di Indonesia pada Selasa menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


Gempa Bumi Terjadi di 3 Titik Lokasi dalam Sehari, Termasuk Gempa Mentawai

2 hari lalu

Peta pusat gempa yang mengguncang Padang dan Mentawai pada Senin pagi, 5 Februari 2024. istimewa
Gempa Bumi Terjadi di 3 Titik Lokasi dalam Sehari, Termasuk Gempa Mentawai

Gempa bumi kembali terjadi pada tiga titik lokasi berbeda di Indonesia pada Selasa 23 Juli 2024. Lokasi gempa tersebut berada di Kupang, Papua hingga Mentawai.


Info Terbaru Gempa Darat Dangkal Magnitudo 3,6 Guncang Kuningan

2 hari lalu

Gempa Kuningan, 25 Juli 2024. (BMKG)
Info Terbaru Gempa Darat Dangkal Magnitudo 3,6 Guncang Kuningan

Gempa tergolong dangkal dengan kedalaman 6 kilometer, akibat aktivitas sesar lokal wilayah setempat.


Info Terkini Gempa M5,0 Guncang Pantai Timur Sarmi Papua, Tidak Berpotensi Tsunami

3 hari lalu

Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Info Terkini Gempa M5,0 Guncang Pantai Timur Sarmi Papua, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah yang dipicu deformasi batuan di zona Sesar Anjak Mamberamo.


Mentawai Diguncang Gempa Tektonik M5,0, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

4 hari lalu

Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Mentawai Diguncang Gempa Tektonik M5,0, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Menurut BMKG, gempa tektonik Mentawai hari ini berjenis dangkal akibat aktivitas subduksi lempeng dan tidak berpotensi tsunami.


Tambang Ilegal di Gunungkidul, 14 Orang Diperiksa Polisi

4 hari lalu

Ilustrasi tambang. Foto: Polda Aceh
Tambang Ilegal di Gunungkidul, 14 Orang Diperiksa Polisi

Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY) memeriksa 14 orang terkait praktik tambang ilegal di Kabupaten Gunungkidul.


Yunani Gunakan Drone untuk Kontrol Kepadatan Kursi Berjemur di Pantai

4 hari lalu

Pantai di Yunani. Unsplash.com/Nick Karvounis
Yunani Gunakan Drone untuk Kontrol Kepadatan Kursi Berjemur di Pantai

Sebanyak 14 pantai di Yunani dipantau, perusahaan yang menyewakan kursi berjemur ilegal didenda sampai Rp6,2 miliar.


KPK Panggil 4 Saksi dalam Kasus Dugaan Korupsi Proyek Shelter Tsunami di NTB

5 hari lalu

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto memberikan keterangan kepada wartawan terkait perkembangan kasus dugaan korupsi pada lingkungan Pemkot Semarang di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis, 18 Juli 2024. Setelah penggeledahan di lingkungan Pemkot Semarang, KPK telah melakukan pelarangan untuk empat orang berpergian ke luar negeri termasuk Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu dan suaminya Alwin Basri berkaitan dengan penyidikan kasus dugaan korupsi tersebut. ANTARA/Erlangga Bregas Prakoso
KPK Panggil 4 Saksi dalam Kasus Dugaan Korupsi Proyek Shelter Tsunami di NTB

KPK akan memeriksa saksi dugaan korupsi pembangunan tempat evakuasi sementara (TES)/Shelter Tsunami di NTB hari ini.


Desa Krebet Bantul Menjadi Nominator Lomba Desa Wisata, Ini Daya Tariknya

6 hari lalu

Desa Wisata Krebet di Kabupaten Bantul Yogyakarta dan kerajinan kayunya. (Dok. Istimewa)
Desa Krebet Bantul Menjadi Nominator Lomba Desa Wisata, Ini Daya Tariknya

Desa Wisata Krebet yang terletak di Dusun Krebet, Kelurahan Sendangsari, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul Yogyakarta masuk lima puluh besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024.