Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Tiket Amazing Art World Bandung, Jam Buka, Lokasi dan Wahana yang Tersedia

Reporter

image-gnews
Amazing Art World Bandung. Foto: Instagram/@amazingartgames
Amazing Art World Bandung. Foto: Instagram/@amazingartgames
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBandung memang terkenal dengan banyak wisata edukasi dari budaya nusantara hingga asing. Tujuannya, agar masyarakat terus memiliki pengetahuan terkini sekaligus rekreasi. Salah satu yang sedang ramai saat ini adalah Amazing Art World Bandung, tempat wisata museum Bandung yang penuh dengan karya seni.

Museum Amazing Art World Bandung berdiri kokoh di megahnya lahan sekitar 15.500 meter persegi. Bahkan, Anda bisa menikmati museum ini dengan suasana indoor dan outdoor. Jadi, dijamin tidak mudah bosan menjelajahi setiap ruangannya. Keunikan museum Amazing Art World Bandung juga jarang Anda temukan di museum lain, lho. Karya seni yang ada di museum ini sebagian besar didominasi oleh lukisan 3D karya pelukis nasional hingga internasional.

Harga Tiket, Jam Buka, Lokasi Amazing Art World

Kesenian memang memiliki harga yang mahal karena ide sangat mempengaruhi kualitas emosional. Jadi, Anda tidak perlu heran jika harga tiket masuk museum ini dibanderol lebih dari Rp50.000. Berikut rincian harga Amazing Art World Bandung:

  • Weekday Rp55.000
  • Weekend Rp75.000
  • High season Rp90.000

Untuk jam operasionalnya, Amazing Art World Bandung mulai dibuka pukul 09.00 – 18.00 WIB. Lalu, jika Anda ingin menikmati rekreasi edukasi bersama kelompok besar ke Amazing Art World Bandung, bisa konsultasi terlebih dahulu dengan menghubungi nomor 02282003777. Alamat wisata Bandung ini ada di Jalan DR. Setiabudi Nomor 293-295, Isola, Sukarasi, Bandung, Jawa Barat, 40154.

Fasilitas dan Wahana Amazing Art World Bandung

Berbicara fasilitas dan wahana, ada berbagai ratusan zona dan galeri yang bisa Anda nikmati di Amazing Art World Bandung. Karena seni 3D, Anda juga bisa berfoto dengan gaya seolah-olah berada di real time. Simak keseruannya berikut ini!

1. Galeri Unik Amazing Art World

Setiap galeri di museum Amazing Art World Bandung, memiliki karakteristik seni yang berbeda. Pada Galeri A, Anda akan di dunia bawah laut yang sangat sejuk dengan biota laut yang menggemaskan. Antara lain, ada kerang, sarang ubur-ubur seperti di kartun SpongeBob, dinosaurus, dan hewan-hewan lainnya. Pada Galeri B, terdapat sejarah-sejarah lukisan 3D yang bisa Anda pelajari melalui Video Art Zone. Sedangkan, pada Galeri E ada berbagai dunia fantasi yang dibekali oleh lukisan beranimasi. Antara lain, Hutan Pandora film Avatar, karper Aladin, hingga karakter Tsu’Tey. Khusus di zona Piramida Giza Mesir, Anda akan mempelajari kerajaan kuno beserta foto di bangunan megah 3D.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

2. Melihat Langsung Karya Internasional

Amazing Art World Bandung tak hanya menampilkan seni lokal tetapi juga seni internasional. Salah satunya, karya dari pelukis-pelukis Korea. Di sini, ada karya seni terbesar yang dikerjakan oleh kolaborasi 15 pelukis 2 negara. Di antaranya berasal dari Indonesia khususnya Jalan Braga Bandung dan Korea.

Sembilan Konsep Lukisan 3D Amazing Art World Bandung

Selain yang sudah Anda ketahui di atas, museum Amazing Art World Bandung ternyata juga mengusung sebelas konsep lukisan bagi para wisatawan. Berikut 9 konsep lukisan 3D berdasarkan zonanya di Amazing Art World Bandung:

  1. Aqua Zone : Zona lukisan bertema laut seperti keadaan alam bawah laut dan biotanya.
  2. Animal Zone : Zona hutan rimba dan hewan-hewan buas khas hutan.
  3. Dinosaur Zone : Zona dinosaur hewan purba.
  4. Love Zone : Zona keromantisan cinta.
  5. Fantasy Zone : Zona lukisan hal-hal fiktif.
  6. Winter Zone : Zona musim dingin dengan salju.
  7. History Zone : Zona lukisan momentum bersejarah.
  8. Video Art Zone : Zona video berbentuk lukisan.
  9. Daily Zone : Zona lukisan kehidupan masyarakat Indonesia sehari-hari.

Pilihan editor: Little Seoul Bandung: Harga Tiket, Lokasi dan Daya Tarik

ALFI MUNA SYARIFAH

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penghapusan Jurusan di SMA, Sekolah di Bandung Siapkan Pendidikan Vokasi

2 hari lalu

Peniadaan jurusan di SMA membuat siswa tidak fokus. Sudah diterapkan di beberapa negara, tapi dengan infrastruktur yang memadai.
Penghapusan Jurusan di SMA, Sekolah di Bandung Siapkan Pendidikan Vokasi

Sekolah di Bandung Jawa Barat, mulai menyesuaikan penghapusan jurusan di SMA itu.


Kepala SMA Bicara Penghapusan Jurusan IPA-IPS, dari Sosialisasi sampai Ubah Pilihan Pelajaran

2 hari lalu

Ilustrasi siswa SMA. ANTARA
Kepala SMA Bicara Penghapusan Jurusan IPA-IPS, dari Sosialisasi sampai Ubah Pilihan Pelajaran

Sejumlah Sekolah Menengah Atas (SMA) negeri dan swasta di Bandung telah menghapus jurusan IPA dan IPS sesuai Kurikulum Merdeka sejak 2022.


Awan Lokal Tumbuh, Suhu Minimum di Bandung Mulai Naik Lagi

2 hari lalu

Cuaca hujan di Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis 29 Desember 2022.  Suhu di kota itu terukur lebih rendah daripada biasanya karena cuaca ekstrem yang sedang terjadi.  (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)
Awan Lokal Tumbuh, Suhu Minimum di Bandung Mulai Naik Lagi

Dari yang terdingin 16,2 derajat Celsius, suhu udara malam ke pagi di Bandung mulai menghangat sepekan terakhir


3 Faktor Penyebab Cuaca Dingin di Bandung Saat Kemarau

2 hari lalu

Ilustrasi kedinginan. Shutterstock
3 Faktor Penyebab Cuaca Dingin di Bandung Saat Kemarau

Fenomena suhu dingin diprediksi BMKG masih akan terjadi sampai Agustus.


Tim Jelajah Satu Nusantara Bersepeda dari Sumatera-Sulawesi Sambil Wisata

3 hari lalu

Pesepeda Jelajah Satu Nusantara Go 5000 saat rehat melintasi Aceh, Mei 2024.  (Dok.Tim)
Tim Jelajah Satu Nusantara Bersepeda dari Sumatera-Sulawesi Sambil Wisata

Tim bersepeda yang sebagian merupakan anggota organisasi kegiatan alam bebas Wanadri di Bandung itu berusia lebih dari 60-70 tahun.


Tim Sepuh Asal Bandung Siap Gowes 1.500 Kilometer ke IKN

4 hari lalu

Tim Jelajah Satu Nusantara Go 5.000 akan bersepeda ke IKN pada Agustus 2024. (Dok.Tim)
Tim Sepuh Asal Bandung Siap Gowes 1.500 Kilometer ke IKN

Gowes ke IKN merupakan kelanjutan dari program Go 5000 Jelajah Satu Nusantara.


Kisah Legenda Urban Bandung Dibuat Jadi Wahana Teror Hantu Rumah Ambulans

6 hari lalu

Wahana Teror Rumah Ambulans di mal Parijs van Java Bandung. (Dok. Humas Kota Bandung)
Kisah Legenda Urban Bandung Dibuat Jadi Wahana Teror Hantu Rumah Ambulans

Cerita mistis dari legenda urban ambulans berhantu digarap menjadi wahana wisata di area mal Parijs van Java, Bandung


Semerbak Wangi Roti Rumahan di Gang Babakan Rahayu Kota Bandung

6 hari lalu

Sentra Roti di Gang Babakan Rahayu menjadi pusat roti rumahan di Kota Bandung. (TEMPO/Prima Mulia)
Semerbak Wangi Roti Rumahan di Gang Babakan Rahayu Kota Bandung

Kini ada sekitar 30 pembuat roti di daerah gang labirin itu. Sepeda motor juga gerobak hilir mudik mengangkut roti.


Top 3 Tekno: Dampak Bibit Siklon 99W dan 90W, Prediksi Cuaca Sepekan Jabar, Bandung Makin Dingin

12 hari lalu

Bibit Siklon Tropis 99W dan 90W (BMKG)
Top 3 Tekno: Dampak Bibit Siklon 99W dan 90W, Prediksi Cuaca Sepekan Jabar, Bandung Makin Dingin

Topik tentang BMKG memantau dua bibit siklon tropis di sekitar Indonesia menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


BMKG Catat Suhu Pagi di Bandung Semakin Dingin, Hari Ini Tembus 16,6 Derajat Celcius

12 hari lalu

Ilustrasi kedinginan. Shutterstock
BMKG Catat Suhu Pagi di Bandung Semakin Dingin, Hari Ini Tembus 16,6 Derajat Celcius

Sejak awal bulan ini BMKG mencatat suhu minimum di Bandung berkisar 20-21 derajat Celcius.