Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mencicip Sajian Seafood Dekat Jembatan Barelang, Ada Lobster Rp 800 Ribu

image-gnews
Berbagai menu makanan seafood yang menjadi incaran wisatawan di restoran Barelang. TEMPO/ Yogi Eka Sahputra
Berbagai menu makanan seafood yang menjadi incaran wisatawan di restoran Barelang. TEMPO/ Yogi Eka Sahputra
Iklan

TEMPO.CO, Batam -

Kota Batam terkenal dengan kuliner seafood-nya. Berbagai restoran besar dan kecil menyajikan menu satu ini. Tidak jarang berburu seafood menjadi tujuan perjalanan turis yang datang ke Batam. 

Salah satu restoran besar yang menjajakan makanan seafood di Batam adalah Barelang Seafood & Restoran. Restoran ini sudah terkenal di kalangan agen perjalanan di Batam. Wisatawan akan selalu dibawa berkunjung ke lokasi satu ini untuk menyantap seafood.

Berdekatan dengan ikon Jembatan Barelang

Barelang Seafood & Restoran terdapat di Jalan Trans Barelang, tepatnya sebelah kanan sebelum wisatawan masuk ikon Batam, Jembatan Barelang. Dari jalan tampak jelas plang nama restoran "Barelang Seafood & Restoran,".

Hanya beberapa meter dari jembatan, pengunjung akan sampai di restoran satu ini. Jika dari Batam Center butuh waktu perjalanan sekitar 40 menit, sedangkan jika dari Bandara butuh waktu 1,5 jam perjalanan. 

Sebab lokasinya yang dekat, pengunjung bisa langsung mengunjungi jembatan Barelang sebelum atau setelah menyantap seafood di restoran itu. Bahkan untuk ke jembatan pengunjung bisa berjalan kaki.

Seafood segar dan murah

Barelang Seafood & Restoran memiliki lokasi yang cukup luas di pesisir Pulau Batam. Tidak jarang restoran ini menjadi lokasi acara pemerintah, bahkan beberapa menteri yang berkunjung ke Batam kerap bersantap siang di sana.

Pengunjung memilih sendiri lauk seafood yang akan disantap di Barelang Restoran. TEMPO/Yogi Eka Sahputra

Seperti restoran seafood umumnya, pengunjung bisa langsung memesan makanan sesuai buku menu yang ditunjukan pelayan restoran. Namun, bisa juga datang langsung ke lokasi keramba yang terdapat di ujung restoran.

Di lokasi keramba ini pengunjung bisa bebas memilih lauk seafood yang diinginkan. Keramba seukuran lapangan voli tersebut sudah dibagi berdasarkan jenis, seperti udang, ikan, kepiting dan lainnya. 

Setelah memilih jenis lauk, penjaga keramba langsung mengambil dan menimbang untuk selanjutnya diolah sesuai keinginan pengunjung. Pembayaran makanan disesuaikam dengam berat dari lauk yang dipilih. Namun restoran ini dikenal dengan harga olahan seafood-nya yang terjangkau.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Delapan jenis ikan

Penjaga keramba Barelang Seafood & Restoran Odan mengatakan setidaknya terdapat 8 jenis ikan di restoran tersebut. Mulai dari ikan kerapu, bawal, kakap merah, kakap putih, ikan kerapu merah, kerapu hitam, ikan karang dan lainnya.

"Belum lagi udang, kepiting, ranjungan dan lainnya," kata Odan. 

Masing-masing jenis lauk ini berbeda harganya, seperti rajungan yang dibanderol Rp 220 ribu per kilogram, ikan bawal bakar Rp 240 ribu per kilogram, gongong Rp 80 ribu per kilogram. "Kalau  sotong Rp 240 ribu kilogram yang hidup, kalau harga yang sudah dimasak tergantung porsi yang dipesan," kata Odan.

Restoran ini juga menyediakan udang lobster yang harganya paling mahal dari jenis lauk lainnya. Satu kilogramnya dibanderol Rp 880 ribu. Ada juga kepiting Rp 400 ribu per kilogram.

"Semua yang ada disini kita dapatkan langsung dari nelayan di pulau-pulau kecil sekitar," kata Odan. 

Menurut Odan, wisawatan biasanya bisa menikmati seafood di Barelang Restoran dengan harga Rp 500 ribu untuk dua orang. Sambil menyantap seafood, pengunjung bisa melihat pemandangan Jembatan Barelang.

Pilihan Editor: Sensasi Mengitari Jembatan Barelang di Atas Kapal Pancung

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PSN Rempang Eco City Tetap Lanjut, Walhi: Suara Rakyat Diabaikan

1 jam lalu

Warga Rempang bentangkan spanduk di atas kapal di laut Pulau Rempang, Kota Batam, Senin, 20 Mei 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
PSN Rempang Eco City Tetap Lanjut, Walhi: Suara Rakyat Diabaikan

Pemerintah memutuskan untuk tetap melanjutkan Proyek Strategis Nasional (PSN) Rempang Eco City. Walhi sebut pemerintah abaikan suara rakyat.


Ancaman Mengintai di Balik Kapal Supertanker MT Arman di Perairan Batam-Singapura

15 jam lalu

Kapal MT Arman milik Iran yang sudah disita negara karena terbukti melakukan pembuangan limbah di perairan Natuna. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Ancaman Mengintai di Balik Kapal Supertanker MT Arman di Perairan Batam-Singapura

Ketua Tim Kajian Anggota Wantimpres Soleman B Ponto mengungkap ancaman di balik kapal supertanker MT Arman yang kini dalam posisi disita.


Wali Kota Batam Cari Penyebab Kasus Bunuh Diri Marak Belakangan Ini

2 hari lalu

Seorang pengandara motor melintar di spanduk himbauan larangan bunuh diri di Jembatan Barelang, Kita Batam. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Wali Kota Batam Cari Penyebab Kasus Bunuh Diri Marak Belakangan Ini

Seorang tokoh agama merukiah Jembatan Barelang di Kota Batam karena kerap menjadi lokasi bunuh diri


Restoran Italia di Tokyo Dikritik karena Tolak Pelanggan Korea dan Cina

2 hari lalu

Deretan restoran di kawasan Shinjuku, Tokyo, Jepang (Pixabay)
Restoran Italia di Tokyo Dikritik karena Tolak Pelanggan Korea dan Cina

Shinjuku Okubo di Tokyo, lokasi restoran Italia tersebut berada, merupakan rumah bagi komunitas Korea dan banyak dikunjungi wisatawan asing.


Penderita Diabetes Boleh Makan Nasi dan Seafood, Ahli Gizi Sebut Syaratnya

4 hari lalu

Ilustrasi Nasi Ulam. Foto: Cookpad/Keinara FR
Penderita Diabetes Boleh Makan Nasi dan Seafood, Ahli Gizi Sebut Syaratnya

Ahli gizi menepis mitos gizi terkait penderita diabetes tidak boleh makan nasi sepenuhnya, juga seafood. Boleh dimakan tapi ada syaratnya.


Liburan di Batam Zoo Paradise : Bisa Berinteraksi 30 Jenis Hewan Hingga Berenang Gratis di Waterpark

6 hari lalu

Pintu masuk Batam Zoo Paradise. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Liburan di Batam Zoo Paradise : Bisa Berinteraksi 30 Jenis Hewan Hingga Berenang Gratis di Waterpark

Tidak seperti kebun binatang pada umumnya, Batam Zoo Paradise menawarkan konsep edukasi dan interaksi langsung dengan berbagai jenis hewan lokal dan luar negeri


Daftar Kuliner Khas Bekasi, mulai Gabus Pucung sampai Kue Procot

6 hari lalu

Ilustrasi sayur Gabus Pucung. Dok.TEMPO/ Arif Fadillah
Daftar Kuliner Khas Bekasi, mulai Gabus Pucung sampai Kue Procot

Jika berkunjung ke Bekasi, sayang untuk melewatkan beragam kuliner yang nikmat, mulai gabus pucung, bandeng rorod, kue dongkal, sampai kue procot.


NeutraDC Ungkap Potensi Ekonomi Digital Batam

9 hari lalu

CEO NeutraDC, Andreuw Th.A.F (kedua dari kiri) saat menjadi panelis dalam perhelatan forum internasional, Batam Interconnect World 2024 yang digelar di Marriot Batam Harbour Bay, Senin 15 Juli 2024. Dok. Telkom
NeutraDC Ungkap Potensi Ekonomi Digital Batam

Dukung penerapan teknologi hijau dan solusi berkelanjutan, Telkom hadirkan data center berkelanjutan.


Wisata Pantai Teluk Mata Ikan Batam Tercemar Proyek Pembangunan PDN Kominfo

10 hari lalu

Lumpur bekas cut and fill proyek PDN Kominfo mencemari Pantai Teluk Mata Ikan, di Nongsa Batam, Selasa, 16 Juli 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Wisata Pantai Teluk Mata Ikan Batam Tercemar Proyek Pembangunan PDN Kominfo

Pelaku pariwisata destinasi Pantai Teluk Mata Ikan, Nongsa, Kota Batam mengeluhkan dampak lingkungan dari pembangunan proyek Kominfo


50 Daftar Restoran Terbaik di Asia, Ada di Jepang hingga Singapura

11 hari lalu

Asia's Best Restaurants Award kembali mengumumkan daftar 50 restoran terbaik di Asia. Nomor 1 ada restoran dari Jepang. Berikut daftarnya. Foto: World Best Restaurant
50 Daftar Restoran Terbaik di Asia, Ada di Jepang hingga Singapura

Asia's Best Restaurants Award kembali mengumumkan daftar 50 restoran terbaik di Asia. Nomor 1 ada restoran dari Jepang. Berikut daftarnya.