Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Kebun Binatang di Jawa Barat yang Cocok untuk Liburan Keluarga

Reporter

image-gnews
Petugas keamanan berjaga di depan gerbang Kebun Binatang Bandung Zoological Garden, Bandung, Jawa Barat, Jumat, 18 Juni 2021. Pemerintah Jawa Barat kembali menutup tempat wisata di Kawasan Bandung Raya yang meliputi Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Bandung Barat guna menekan laju peningkatan kasus COVID-19 terkait status siaga satu Bandung Raya. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Petugas keamanan berjaga di depan gerbang Kebun Binatang Bandung Zoological Garden, Bandung, Jawa Barat, Jumat, 18 Juni 2021. Pemerintah Jawa Barat kembali menutup tempat wisata di Kawasan Bandung Raya yang meliputi Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Bandung Barat guna menekan laju peningkatan kasus COVID-19 terkait status siaga satu Bandung Raya. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBermain dan berkelilingi menyatu dengan alam adalah langkah yang sangat tepat untuk menyadarkan bahwa manusia tidak hidup sendiri di muka bumi ini. Dengan demikian, ada makhluk berupa hewan dan tumbuhan yang harus dijaga habitatnya. Layaknya manusia, mereka juga butuh tempat nyaman dan aman untuk berkembang biak dengan baik. Mengunjungi kebun binatang di Jawa Barat bisa menjadi salah satu cara untuk mendapatkan ilmu yang seperti ini. Melalui edukasi, fasilitas, dan taman yang ditawarkan secara langsung tentu akan membuat Anda dan keluarga merasa terhibur sekaligus mendapatkan edukasi. Berikut rekomendasi kebun binatang di Jawa Barat yang Tempo rangkum.

1. Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoological Garden

Animal keeper memberi makan rusa Timor dengan sayuran sawi hijau sumbangan dari Explore Store Project di Bandung Zoological Garden, Bandung, Jawa Barat, 5 Agustus 2021. 7 ton sayur sawi hijau didonasikan terkait krisis pakan satwa koleksi kebun binatang setelah semua kawasan wisata ditutup selama PPKM. Bandung Zoo teranam bangkrut jika sampai September masih belum bisa dibuka kembali untuk kunjungan wisata. TEMPO/Prima Mulia

Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoological Garden adalah destinasi edukasi margasatwa sekaligus hiburan anak-anak. Selain itu, Anda juga bisa melakukan outbound bersama keluarga maupun rekan-rekan kerja.

Di Kebun Binatang Bandung, beraneka ragam jenis ikan, mamalia, aves, dan reptile sudah tersedia dengan jumlah yang cukup banyak. Jika anak Anda mulai lelah berkeliling di kebun binatang, maka ajaklah ia bermain di area anak-anak seperti menikmati ayunan dan perosotan. Lalu, fasilitas outbond seperti flying fox hingga berkuda hanya perlu Anda nikmati mulai Rp 20 ribuan. Namun, khusus area satwa harga tiket masuk dikenakan Rp50 ribuan per orang. Lokasi Kebun Binatang Bandung ada di Jalan Tamansari Nomor 17, Siliwangi, Bandung. Jam operasionalnya mulai pukul 10.00-16.30 WIB setiap hari.

2. Taman Safari Bogor

Keeper satwa bersama seekor harimau Sumatera melakukan atraksi saat pertunjukan satwa di Taman Safari Indonesia (TSI), Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat, 25 Desember 2020. Jumlah kunjungan wisatawan TSI Bogor mengalami penurunan sebesar 40 persen pada hari libur Natal tahun ini akibat pemberlakuan surat keterangan hasil tes cepat antigen COVID-19 untuk wisatawan yang hendak berkunjung ke tempat wisata di wilayah Kabupaten Bogor. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

Taman Safari Bogor saat ini sudah merawat sekitar 280 spesies hewan disertai hadirnya 5000 pohon. Sebagai margasatwa terbesar di Indonesia, Anda tentu akan dilayani dengan fasilitas yang lebih nyaman. Salah satunya adalah berkeliling menggunakan mobil sembari memberi makan hewan dari makanan sehat yang sudah disediakan oleh pihak Taman Safari. Selain aneka flora dan fauna, Anda bisa menjelajahi hiburan digital seperti rumah hantu 3D hingga permainan yang dibekali berbagai teknologi kekinian seperti sepeda luncur dan mobil boom-boom. Dengan harga mulai Rp 200 ribuan, Anda bersama keluarga besar pun bisa membeli paket wisata dengan berbagai fasilitas. Rekomendasi yang Tempo tawarkan adalah Istana Panda, Baby Zoo, dan Desa Papua. Yuk, kunjungi segera Taman Safari di Jalan Kapten Harun Kabir 724, Cisarua, Bogor.

3. Lembang Park and Zoo 

Lembang Park and Zoo. Instagram

Lembang Park and Zoo beralamat di Jalan Kolonel Masturi Nomor 171, Sukajaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Sebagai habitat kedua untuk satwa, Lembang Park and Zoom didesain seperti habitat aslinya yang penuh pepohonan dan pemandangan alam. Meski demikian, di sini Anda akan menemukan danau buatan. Konsep margasatwa Lembang adalah Bavaria di mana terdapat jenis reptil, primata, hingga mamalia yang totalnya mencapai 551. Jika Anda ingin lebih menikmati Lembang Park and Zoo, maka berkelilinglah dengan menyewa scooter sepuasnya. Harga tiket masuk saat weekday mulai sekitar Rp 50 ribu dan Rp 70 ribu saat weekend. Lembang Park Zoo buka mulai pukul 09.00-17.00 WIB saat weekday dan 08.00-17.00 WIB saat weekend.

4. Taman Satwa Cikembulan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Taman Satwa Cikembulan, Garut, Jawa Barat. Foto: Antaranews

Kebun Binatang di Jawa Barat salah satunya adalah Taman Satwa Cikembulan yang juga menyajikan rangkaian atraksi hewan. Taman satwa ini sudah banyak menjadi habitat elang, orang utan, singa, dan lainnya. Secara spesifik, Anda bisa mengunjungi area khusus berfoto dan berinteraksi langsung dengan sesi waktu tertentu bersama satwa-satwa. Jika ingin menunggangi kuda dan terapi ikan, maka Anda meminimalisir waktu kunjungan per area agar tidak antri lama dengan pengunjung lain. Cukup membayar tarif tiket masuk mulai Rp 20 ribu. Dari pusat Kota Garut, Anda perlu menempuh 3 jam perjalanan. Datanglah lebih awal sebelum pukul 09.30 hingga 16.30 WIB. 

5. Kebun Binatang Mini (Bunbin) Kuningan

Quagga (Equus quagga quagga) adalah kerabat dekat dari kuda dan zebra, dengan tubuh coklat kekuningan dengan garis-garis hanya pada kepala, leher dan bahu dan dengan kaki pucat. Quagga adalah satwa endemik daerah gurun dari benua Afrika sampai akhirnya punah di alam liar pada 1870-an. Quagga terakhir mati di kandang di sebuah kebun binatang di Inggris pada tahun 1880-an. Wikipedia Common

Berkunjung ke 'Mini Zoo' atau kebun binatang mini yang ada di objek wisata J&J Kabupaten Kuningan, Jawa Barat bisa jadi pilihan menikmati momen libur. Terletak di Desa Bojong, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, objek wisata J&J sejatinya merupakan tempat rekreasi keluarga dengan berbagai fasilitas seperti kolam renang, wahana bermain anak, rumah makan bahkan ada pula pesawat Fokker 100 yang ada di area wisata J&J.

Wisatawan yang datang tidak hanya bisa melihat berbagai satwa yang ada, namun juga bisa berinteraksi langsung dengan satwa seperti kijang, burung dan kuda. Anak-anak khususnya diperbolehkan memberi makan kijang, berfoto dengan burung kakak tua dan berkeliling menaiki kuda serta bermain trampolin dan ayunan. Untuk harga tiket masuk ke objek wisata J&J ini, wisatawan hanya perlu membayar Rp 12 ribu untuk hari biasa dan Rp 14 ribu untuk weekend. Namun, Anda juga perlu mengantri giliran masuk karena kapasitas pengunjung hanya 500 orang per jam kunjungan yang telah ditentukan.

ALFI MUNA SYARIFAH

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pernah Jadi Produsen Sepatu Lokal Terbesar, Berikut Kisah Masa Kejayaan Cibaduyut

1 jam lalu

Pengrajin membuat alas kaki wanita di Cibaduyut Lama, Bandung, Selasa (19/1). 80% bahan baku bagi 800 pelaku industri alas kaki skala mikro di Cibaduyut diimpor dari Cina. 90% pelaku usaha tsb tidak siap dengan perdagangan bebas Cina-ASEAN. TEMPO/Pri
Pernah Jadi Produsen Sepatu Lokal Terbesar, Berikut Kisah Masa Kejayaan Cibaduyut

Cibaduyut di Kota Bandung pada masa kejayaannya telah menjadi produsen sepatu lokal terbesar. Namanya bahkan terkenal hingga ke mancanegara.


Prediksi Cuaca Sepekan BMKG Jawa Barat: Potensi Hujan Hanya Sehari

3 jam lalu

Ilustrasi cuaca mendung berpotensi turun hujan. Kredit: ANTARA
Prediksi Cuaca Sepekan BMKG Jawa Barat: Potensi Hujan Hanya Sehari

Durasi waktu hujan pukul 13.00-19.00 WIB.


Bandung Darurat Sampah: Pilah Sampah atau Tiada Layanan Administrasi RW

16 jam lalu

Simulasi pengambilan sampah di RW 07 Kelurahan Ci Haurgeulis, Bandung, 16 September 2023. Foto: Tempo/Maria Fransisca  Lahur
Bandung Darurat Sampah: Pilah Sampah atau Tiada Layanan Administrasi RW

Sampah yang dikelola di tingkat RT/RW membantu mengurangi beban di tingkat kota


Akhir Pekan Seru di Bandung, Hadirkan Dua Festival Kuliner dan Seni

1 hari lalu

Cibadak Fun Day yang berlangsung 23-24 September 2023 ikut meramaikan acara hari jadi Kota Bandung ke-213. Foto: Instagram @diskominfobdg.
Akhir Pekan Seru di Bandung, Hadirkan Dua Festival Kuliner dan Seni

Dua festival kuliner dan seni digelar di Jalan Cibadak dan Sulanjani di Kota Bandung hari ini dan besok yang asik dinikmati sambil berakhir pekan.


RSV Hadirkan Layanan Gratis Merawat Helm di Bandung

1 hari lalu

RSV Helmet Care On Wheels di Bandung (Foto: RSV)
RSV Hadirkan Layanan Gratis Merawat Helm di Bandung

RSV Helmets meluncurkan program RSV Helmet Care On Wheels atau layanan gratis merawat helm di kota Bandung.


Upaya Selasar Sunaryo Art Space Bandung agar Lebih Ramah ke Pengunjung Difabel

1 hari lalu

Ruang pameran dan area Bale Tonggoh di Selasar Sunaryo Art Space Bandung dikembangkan agar lebih ramah ke pengunjung difabel. Foto: TEMPO| ANWAR SISWADI.
Upaya Selasar Sunaryo Art Space Bandung agar Lebih Ramah ke Pengunjung Difabel

Pelataran Bale Tonggoh di sisi kiri sejak gerbang masuk dipasangi ubin khusus untuk mengarahkan difabel netra ke ruangan galeri.


Darurat Sampah Bandung Raya, Pegiat Maggot Butuh Sampah Organik

1 hari lalu

Petugas menunjukkan ulat Maggot yang dibudidayakan di kawasan Pesanggrahan, Jakarta, Selasa, 28 Juli 2020. Budidaya ulat Maggot yang dapat mengurai sampah organik itu sebagai salah satu cara untuk mengatasi permasalahan banyaknya limbah rumah tangga yang disalurkan ke tempat pembuangan akhir. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Darurat Sampah Bandung Raya, Pegiat Maggot Butuh Sampah Organik

Paguyuban Pegiat Maggot Nusantara minta difasilitasi pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk mengolah sampah organik seperti dari sisa makanan.


Kebakaran Gunung Jayanti di Palabuhanratu Meluas

2 hari lalu

Ilustrasi - Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) melanda kawasan Gunung Ile Mandiri di Larantuka, ibu kota Kabupaten Flores Timur, NTT, pada November 2019. (ANTARA/HO-Roland Tuanaen)
Kebakaran Gunung Jayanti di Palabuhanratu Meluas

Kebakaran Gunung Jayanti yang berada di Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat terus meluas.


6 Tips Persiapan Mendaki Gunung Gede Pangrango

2 hari lalu

Panorama Gunung Gede dan Pangrango. Wikipedia/By Fahri Rizki Hamdani
6 Tips Persiapan Mendaki Gunung Gede Pangrango

Inilah beberapa tips yang dapat membantu agar pendakian aman, menyenangkan, dan berkesan di Gunung Gede Pangrango.


ITB Full Team Atasi Kebakaran Sampah di TPA Sarimukti Bandung

2 hari lalu

Foto udara TPA Sarimukti yang terbakar di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu, 23 Agustus 2023. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jawa Barat menyatakan kobaran api di TPA Sarimukti belum padam hingga 18 September 2023. Kebakaran itu bermula sejak 19 Agustus 2023 diduga akibat puntung rokok. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
ITB Full Team Atasi Kebakaran Sampah di TPA Sarimukti Bandung

Institut Teknologi Bandung turun tangan ikut mengatasi kebakaran TPA sampah Bandung Raya di Desa Sarimukti,