Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nongsa Neptune Regata, Puluhan Turis Nikmati Keindahan Kepulauan Riau dengan Yacht

image-gnews
Kapal yacht Kublai Khan milik Scoot yang keluar sebagai pemenang dalam kegiatan Nongsa Neptune Regata 2023. TEMPO/ Yogi Eka Sahputra
Kapal yacht Kublai Khan milik Scoot yang keluar sebagai pemenang dalam kegiatan Nongsa Neptune Regata 2023. TEMPO/ Yogi Eka Sahputra
Iklan

TEMPO.CO, Batam - Nongsa Neptune Regata berhasil diadakan Nongsa Point Marina (NPM) Kota Batam. Sebanyak 70 wisatawan mancanegara mendapakan pengalaman yang tidak bisa dilupakan selama belayar menggunakan kapal yacht mengelilingi perairan Kepulauan Riau.

Nongsa Neptune Regata merupakan event yang diikuti oleh kapal yacht dari berbagai negara. Selama satu pekan, peserta berlayar mengelilingi beberapa pulau di Kepri dan menikmati keindahan baharinya.

Kegiatan ini sudah berlangsung setiap tahunnya sejak 2011. Namun, sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.

"Nongsa Neptune Regata 2023 ini sudah masuk yang ke 11," kata Manager Nongsa Marina, Prakash Reddy, Selasa, 31 Januari 2022. 

Kegiatan ini berlangsung pada 20-29 Januari 2023. Perjalanan kapal yacht ini mengunjungi Pulau Benan Kabupaten Lingga, Pulau Sikeling, Pulau Mubut Darat dan beberapa lokasi lainnya. Tidak hanya kegiatan berpacu yacth, wisman mengunjungi beberapa pulau berpenghuni.

"Terakhir peserta berkumpul di Nongsa Point Marina," ujar Prakash saat ditemui di Nongsa Point Marina. 

Prakash mengatakan acara ini akan dilaksanakan setiap tahunnya. Ia berharap ke depan kegiatan ini dijadikan kalender pariwisata nasional.

"Karena ini sangat berdampak kepada pariwisata kita," ujar Prakash.

Menurut Prakash, perairan Kepulauan Riau sangat berpotensi untuk wisatawan kapal yacht. Ada pantai indhabdna pulau-pulau kecil yang bsia menarii minat wisatawan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Peserta Tersanjung Keindahan Kepri

Beberapa peserta yang berasal dari berbagai negara mengaku tersanjung dengan keindahan pemandangan perairan Kepulauan Riau. Di berbagai pulau kecil, laut masih terjaga dan masyarakat bersikap ramah terhadap kunjungan turis. 

"Lingkungannya juga bersih, jadi kami tidak membuang sampah di laut, kami bawa ke sini (NPM), laut di pulau-pulau ini masih terjaga keindahannya" kata salah satu peserta, Scoot. 

Selain itu, cuaca angin utara sangat dicari oleh peserta yang ikut perlombaan yacht. "Di sini juga banyak pulau-pulau kecil, tempat kami beristirahat," kata Alice, peserta lainnya. 

Begitu juga yang dikatakan Kim. Ia mengatakan aktivitas Nongsa Neptune Regata ini sangat cocok untuk dirinya menghilangkan rasa penat. Pemandangan lautnya sangat membuat dirinya bisa bebas.

"Saya bebas, apalagi di bagian selatan sana, tidak ada sinyal, jadi tidak ada yang mengganggu," kata Kim yang membawa kapal yacht bernama Prime Faktor.

Baca juga: Pesona Pemandangan Pesisir Daik Lingga di Kepulauan Riau

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

3 jam lalu

PSDKP KKP menangkap kapal asing berbendera Malaysia melakukan illegal fishing di perairan Selat Malaka, Kamis, 25 April 2024. Foto: PSDKP KKP
KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

Greenpeace meminta KKP segera menghukum pelaku sekaligus mendesak pemerintah untuk meratifikasi Konvensi ILO 188 tentang Penangkapan Ikan.


Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

2 hari lalu

Ansar Ahmad Gubernur Kepulauan Riau
Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

Gubernur Kepri dan Anak maju Pilkada 2024, Juga Wagub Kepri dan suaminya. Bergini sosok Ansar Ahmad dan Marlin Agustina.


Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

5 hari lalu

Penumpang tujuan Ambon antre menaiki KM Dorolonda di Pelabuhan Ahmad Yani, Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara, Sabtu 30 Maret 2024. PT Pelni Cabang Ternate bersama Kementerian Perhubungan memberikan kuota gratis kepada 300 pemudik dari Ternate menuju Ambon menjelang Idul Fitri 1445 hijriah. ANTARA FOTO/Andri Saputra
Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.


Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

6 hari lalu

Penjabat Wali Kota Tanjungpinang Hasan ditetapkan sebagai tersangka pemalsuan surat tanah, Jumat, 19 April 2024. Foto: ANTARA/Ogen
Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

Polres Bintan menetapkan Pj Wali Kota Tanjungpinang Hasan tersangka pemalsuan dokumen


Wisman Singapura dan Malaysia Serbu Batam selama Libur Lebaran

11 hari lalu

Beberapa wisatawan berfoto dengan latar belakang Jembatan Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Wisman Singapura dan Malaysia Serbu Batam selama Libur Lebaran

Setiap libur Lebaran, Batam menjadi salah satu destinasi favorit pelancong dari Singapura dan Malaysia.


Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

12 hari lalu

Pemudik dengan kendaran roda empat antre menunggu untuk memasuki kapal di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung, Sabtu 13 April 2024. Berdasarkan data Posko ASDP selama 12 jam, memasuki H+2 lebaran 2024, sebanyak 14.507 unit kendaraan menyeberang ke Pulau Jawa menggunakan jasa angkutan kapal laut. ANTARA FOTO/ Ardiansyah
Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

Kemenhub tambah perjalanan kapal untuk antisipasi lonjakan arus balik Lebaran untuk penyeberangan dari Sumatera ke Jawa.


Penyeberangan Lintas Panjang-Pelabuhan Ciwandan Dimulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Tarifnya

13 hari lalu

Foto udara ribuan pemudik sepeda motor saat antre memasuki Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten, Sabtu, 6 April 2024 dini hari. Ribuan pemudik sepeda motor menuju Sumatera memadati Pelabuhan Ciwandan pada puncak arus mudik Idul Fitri 1445 Hijriah. TEMPO/M Taufan Rengganis
Penyeberangan Lintas Panjang-Pelabuhan Ciwandan Dimulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Tarifnya

Mulai hari ini Sabtu, 13 April 2024, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) akan melayani penyeberangan lintas Pelabuhan Panjang-Pelabihan Ciwandan.


Tiket Feri Merak-Bakauheni Hari Ini Sudah Habis

17 hari lalu

Pemudik berada di dekat mobil saat menunggu antrean untuk menaiki kapal di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, 7 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tiket Feri Merak-Bakauheni Hari Ini Sudah Habis

PT ASDP Indonesia Ferry mengatakan, tiket feri dari Pelabuhan Merak-Bakauheni untuk keberangkatan Selasa, 9 April 2024 telah terjual habis.


Satu ABK WNI Kapal Keoyoung Sun yang Selamat Tiba di Indonesia

22 hari lalu

Kantor Kementerian Luar Negeri RI di Jln. Pejambon, Jakarta. Sumber: Suci Sekar/Tempo
Satu ABK WNI Kapal Keoyoung Sun yang Selamat Tiba di Indonesia

Seorang ABK WNI yang selamat dari tragedi tenggelamnya kapal Keoyoung Sun di perairan Jepang tiba di Indonesia.


Peneliti BRIN Mendesain Kontainer 40 Kaki untuk Kapal Mini LNG

24 hari lalu

Desain Kontainer LNG BRIN (Dok. Humas BRIN)
Peneliti BRIN Mendesain Kontainer 40 Kaki untuk Kapal Mini LNG

Peneliti BRIN melakukan riset untuk mengembangkan kontainer ISO LNG untuk kapal pengangkut LNG mini.