Jelajah Wisata Merapi Suguhkan Aneka Kecantikan Flora Pegunungan

Reporter

Kamis, 7 September 2017 08:27 WIB

Penanaman pohon di lereng gunung Merapi, di Pagukrejo, Sleman, Yogyakarta. ANTARA/ Wahyu Putro

TEMPO.CO, Jakarta - - Kegiatan wisata trekking"Jelajah Wisata Merapi 2017" yang diselenggarakan Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta menawarkan keindahan aneka ragam flora di kawasan lereng Gunung Merapi. Kegiatan ini akan diselenggerakan pada pada 10 September.

"Jelajah wisata Merapi merupakan kegiatan olahraga yang dikemas dalam bentuk wisata atau sport tourism. Ini bisa mendulang kunjunga wisatawan selain wisata budaya dan alam," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman Sudarningsih, Selasa.

Kegiatan Jelajah Wisata Merapi ini dilakukan bekerja sama dengan Forkom Desa Wisata dan Balai Taman Nasional Gunung Merapi. Sudarningsih mengatakan berbagai keindahan flora lereng Merapi yang bisa dinikmati peserta, antara lain, anggrek Vanda Tricolor, Dendrobium Mutabile, dan berbagai jenis bambu.


Kegiatan yang juga bisa dilakukan peserta nantinya adalah mengabadikan pesona lereng Merapi melalui foto. Peserta dipersilakan mengunggahnya ke instagram dengan hastag #JelajahWisata2017, #PesonaFloraMerapi, #TNGM, #TNGunungMerapi, #PesonaLiburanSleman, dan #theLivingCulture dengan mention @wisatasleman, dan @btngunungmerapi.

"Foto dengan like terbanyak akan mendapatkan hadiah dari sponsor," kata Sudarningsih.

Sudarningsih mengatakan, dalam event ini, akan diadakan pula edukasi dari Taman Nasional Gunung Merapi, bersih gunung, dan kuis yang semuanya berhadiah.

Masyarakat luas dipersilakan mendaftar sebagai peserta dengan membawa bukti diri yang masih berlaku ke Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Jalan KRT Pringgodiningrat No. 13, Tourist Information Center di Malioboro dan Kaliurang, serta di beberapa Desa Wisata yang berlokasi di kawasan utara Kabupaten Sleman," katanya.

Selanjutnya mulai 5 September 2017, warga masyarakat yang berminat dipersilahkan mendaftarkan diri ke Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Jl. KRT Pringgodiningrat No. 13.

"Saat ini sudah ada pendaftar 600 peserta dari target 1000 peserta untuk acara jelajah wisata Merapi. Taget1.000 peserta yakin tercapai. Per hari bisa merangkum pendaftar 100an, jelang penutupan bisa melonjak," katanya.


ANTARA

Berita terkait

Erina Gudono Dijagokan Gerindra Jadi Calon Bupati Sleman, Ini Profil Kabupaten Sleman

53 hari lalu

Erina Gudono Dijagokan Gerindra Jadi Calon Bupati Sleman, Ini Profil Kabupaten Sleman

Kabupaten Sleman adalah wilayah di Daerah Istimewa Yogyakarta. Selain panorama, Kabupaten Sleman juga kaya akan warisan budaya yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya

Jika Erina Gudono Maju Pilkada 2024, Bisakah Ulangi Sukses Menantu Jokowi Lainnya, Bobby Nasution Wali Kota Medan?

54 hari lalu

Jika Erina Gudono Maju Pilkada 2024, Bisakah Ulangi Sukses Menantu Jokowi Lainnya, Bobby Nasution Wali Kota Medan?

Erina Gudono, istri Kaesang sebagai salah satu kandidat calon Bupati Sleman dalam Pilkada 2024 dari Partai Gerindra. Ulangi menantu Jokowi di Medan?

Baca Selengkapnya

Calendar of Event Sleman, Labuhan Merapi dan Sleman Temple Run Masih Jadi Andalan

25 Januari 2024

Calendar of Event Sleman, Labuhan Merapi dan Sleman Temple Run Masih Jadi Andalan

Kabupaten Sleman akan menggelar 120-an event sepanjang 2024, dari MICE, musik, budaya, sampai olahraga dan keagamaan.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Kafe Tempat Kongko Anak Muda di Yogyakarta

14 Agustus 2023

Rekomendasi 5 Kafe Tempat Kongko Anak Muda di Yogyakarta

Beragam jenis dan kelas kafe tumbuh menjamur di Yogyakarta. berikut 5 kafe yang tren di Kota Pelajar ini tepat untuk kongko anak muda. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Rumah Mahasiswa Diduga Korban Mutilasi di Yogyakarta Ramai Dikunjungi Pelayat, Orang Tua Syok

16 Juli 2023

Rumah Mahasiswa Diduga Korban Mutilasi di Yogyakarta Ramai Dikunjungi Pelayat, Orang Tua Syok

Kedua orang tua korban mutilasi di Yogyakarta masih syok.

Baca Selengkapnya

Korban Mutilasi di Yogyakarta Mahasiswa Asal Pangkalpinang, Keluarga Pasrah Tunggu Tes DNA Keluar

16 Juli 2023

Korban Mutilasi di Yogyakarta Mahasiswa Asal Pangkalpinang, Keluarga Pasrah Tunggu Tes DNA Keluar

Meski belum mendapat kepastian dari polisi, keluarga di Kota Pangkalpinang 99 persen yakin korban mutilasi adalah Redho.

Baca Selengkapnya

Tangkap Pelaku Mutilasi Mahasiswa di Sleman, Polisi Konfirmasi Laporan Orang Hilang di Bantul

16 Juli 2023

Tangkap Pelaku Mutilasi Mahasiswa di Sleman, Polisi Konfirmasi Laporan Orang Hilang di Bantul

Korban mutilasi ditengarai mahasiswa UMY yang dilaporkan hilang sejak 11 Juli lalu.

Baca Selengkapnya

Biker Bisa Ikuti Motor Santai Tour De Merapi 2023 Bagi Wisatawan, Begini Syaratnya

13 Juli 2023

Biker Bisa Ikuti Motor Santai Tour De Merapi 2023 Bagi Wisatawan, Begini Syaratnya

Tour de Merapi adalah kegiatan touring sepeda motor secara santai sembari menjelajah tempat- tempat wisata di Sleman terutama objek di lereng Merapi.

Baca Selengkapnya

Festival Seribu Candi di Sleman, Promosi Warisan Budaya Dunia

11 Juli 2023

Festival Seribu Candi di Sleman, Promosi Warisan Budaya Dunia

Festival Seribu Candi merupakan upaya mempromosikan cagar budaya Candi Prambanan yang merupakan Warisan Budaya Dunia.

Baca Selengkapnya

Kabupaten Sleman Mulai Terapkan Kebijakan Lima Hari Sekolah untuk TK Hingga SMP

3 Juli 2023

Kabupaten Sleman Mulai Terapkan Kebijakan Lima Hari Sekolah untuk TK Hingga SMP

Kabupaten Sleman menjadi kabupaten terakhir di DIY yang menerapkan kebijakan lima hari sekolah.

Baca Selengkapnya