Sail Komodo, NTT Siapkan 44 Destinasi  

Reporter

Editor

Zed abidien

Selasa, 4 Desember 2012 10:48 WIB

Kapal penumpang atau live boat membawa wisatawan ke pulau Komodo, Flores, Nusa Tenggara Timur. TEMPO/Rully Kesuma

TEMPO.CO, Labuhan Bajo - Wakil Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Esthon Foenay mengatakan penyelenggaraan Sail Komodo tahun 2013 akan menyinggahi 44 destinasi yang tersebar di 21 kabupaten dan kota di daerah itu.

"Ada 44 destinasi yang akan disinggahi para pelaut mancanegara," kata Esthon di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Selasa, 4 Desember 2012.

Persiapan pelaksanaan Sail Komodo ini, menurut Esthon, telah dijelaskan kepada Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono untuk ditetapkan melalui keppres. "Persiapan Sail Komodo sedang gencar dilakukan pemerintah daerah," katanya.

Pelaksanaan Sail Komodo ini, katanya, karena komodo merupakan salah satu aset dunia yang telah ditetapkan oleh Unesco serta salah satu dari 7 keajaiban dunia versi New Seven Wonders.

Sail Komodo yang rencananya akan didikuti para pelaut dari 22 negara ini akan dilepas dari Darwin, Australia, dengan tembakan salvo 21 kali menuju Kupang, NTT. Para pelaut ini akan menyinggahi 44 destinasi yang disiapkan.

Pada puncak perayaan Sail Komodo, akan digelar pula parade pesawat terbang dan pesta rakyat yang akan dihadiri Presiden SBY. Ada rencana pula akan dilakukan parade kapal perang dari negara Eropa dan Amerika yang berminat ikut perayaan Sail Komodo ini. "TNI sedang mensurvei lokasi yang cocok untuk parade kapal perang itu," katanya.

Wakil Bupati Manggarai Barat, Maximus Gaza, mengatakan Sail Komodo yang akan digelar pada 2013 mendatang akan mengubah wajah Manggarai Barat sebagai salah satu daerah kunjungan wisata dunia. "Ini tidak gampang. Kami harus siap melaksanakan Sail Komodo," katanya.

YOHANES SEO


Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

1 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

5 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

5 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

6 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

7 hari lalu

Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

Rencana pemerintah memberlakukan penarikan iuran pariwisata di tiket pesawat dinilai berpotensi melanggar undang-undang.

Baca Selengkapnya

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

7 hari lalu

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Saputra menyatakan tidak setuju terhadap rencana penerapan iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

8 hari lalu

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

Jika dikenakan Rp1 ribu saja per penumpang pesawat untuk Dana Abadi pariwisata, pemerintah bisa mengantongi Rp80 miliar setahun.

Baca Selengkapnya

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

9 hari lalu

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.

Baca Selengkapnya

Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

13 hari lalu

Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

Keunggulan AVMS adalah ia mudah digunakan oleh pengelola destinasi wisata atau desa wisata

Baca Selengkapnya