Pengunjung Gunung Padang Turun hingga 90 Persen

Reporter

Editor

Eni Saeni

Rabu, 28 November 2012 18:24 WIB

Anak - anak bermain di kawasan punden berundak Gunung Padang, Desa Karya Mukti, Kecamatan Campaka, Cianjur, Jawa Barat, Minggu (29/1). Akses jalan yang buruk membuat situs megalitik terbesar di Asia Tenggara ini masih kurang populer kalangan umum. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Cianjur- Jeleknya kondisi jalan membuat objek wisata Situs Gunung Padang di Desa Karyamukti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat kurang diminati pengunjung. Saat ini jumlah kunjungan turun drastis hingga 90 persen.

Padahal setiap hari tak kurang dari 200 orang berkunjung ke situs itu dan pada akhir pekan jumlahnya mencapai 2.000 orang. "Sekarang tingga belasan pengunjung," kata Deni Aritonang, salah seorang Juru Pelihara Situs Gunung Padang di Cianjur, Rabu 28 November 2012.

Saat ini, jalan menuju obuek wisata peninggalan zaman neo megalitikum itu rusak parah. Hujan memperparah kerusakan jalan, ditambah beberapa titik rawan longsor.

"Kami malu saat mendengar pengunjung mengeluh soal kondisi jalan, apalagi musim hujan ini kondisi jalan licin dan berbahaya," ujar Deni.

Deni berharap pemerintah ikut bertanggung jawab mengelola obyek wisata sejarah ini dengan membangun infrastruktur, khususnya jalan menuju lokasi situs sepanjang 10 kilometer.

"Jalan rusak ini sudah terjadi sejak 10 tahun lalu, tapi belum pernah ada perbaikan serius," ucap Deni.

Sukandi, 49 tahun, warga setempat mengeluhkan hal serupa. Turunnya jumlah pengunjung mempengaruhi omzet penjualan makan dan kelapa muda. "Sekarang pendapatan turun, padahal dulu, saat jalannya masih bagus, jika libur panjang akhir pekan, pengunjung Gunung Padang ramai. Sekarang terus menurun," katanya.

DEDEN ABDUL AZIZ

Berita lain:

Pelaku Wisata Desak Kereta Jaladara Dijalankan Lagi

7 Cara Meraup Uang Kala Liburan

Mendorong Anak Lestarikan Permainan Tradisional

Jus Pare, Jajanan Jalanan Taipei

10 Kilogram Jeruk untuk Mandikan Satu Kereta



Berita terkait

Mesir Cari Kamar Rahasia Tempat Harta Raja di Dalam Piramida  

2 Maret 2016

Mesir Cari Kamar Rahasia Tempat Harta Raja di Dalam Piramida  

Pemerintah Mesir mencari ruang tersembunyi di Piramida Giza, untuk mendongkrak pariwisata.

Baca Selengkapnya

Misteri Mayat Firaun di Piramida Khufu Mesir  

13 November 2015

Misteri Mayat Firaun di Piramida Khufu Mesir  

Teknologi gambar termal berhasil menemukan kemugkinan ruangan tersembunyi di Piramida Khufu. Ruang ini diduga tempat makam firaun terletak.

Baca Selengkapnya

Dahsyatnya Letusan Gunung Samalas, Tebal Endapan 40 Meter

9 Agustus 2015

Dahsyatnya Letusan Gunung Samalas, Tebal Endapan 40 Meter

Para ahli meneliti material dari letusan gunung di Lombok yang terjadi tahun 1257 yang kekuatannya 8 kali letusan Gunung Krakatau.

Baca Selengkapnya

Arkeolog Meragukan Usia Koin Gunung Padang  

18 September 2014

Arkeolog Meragukan Usia Koin Gunung Padang  

Kebudayaan logam masuk ke Indonesia pada 500 sebelum Masehi.

Baca Selengkapnya

Chevron Bantah Beli Gunung Ciremai Rp 60 Triliun  

4 Maret 2014

Chevron Bantah Beli Gunung Ciremai Rp 60 Triliun  

Belum ada kegiatan fisik karena izin usaha pertambangan belum turun.

Baca Selengkapnya

Istana Bantah Isu Gunung Ciremai Dijual Rp 60 Triliun

4 Maret 2014

Istana Bantah Isu Gunung Ciremai Dijual Rp 60 Triliun

Isu penjualan Gunung Ciremai beredar melalui broadcast BBM dan media sosial lainnya, seperti Facebook dan Twitter.

Baca Selengkapnya

Rute Baru Kereta Api Lewati Gunung Padang  

7 Februari 2014

Rute Baru Kereta Api Lewati Gunung Padang  

KA Siliwangi melayani rute Sukabumi-Cianjur dan melewati lima stasiun.

Baca Selengkapnya

Gunung Padang Berpotensi Mengandung Emas

27 Oktober 2013

Gunung Padang Berpotensi Mengandung Emas

'Di Gunung Padang ada potensi emas, tapi sepertinya sangat dalam dan jumlahnya sedikit, dalam ukuran mikron.'

Baca Selengkapnya

Gunung Padang di Cianjur Siap Dikupas

3 Oktober 2013

Gunung Padang di Cianjur Siap Dikupas

Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengundang tim untuk memaparkan hasil riset di Gedung Sate.

Baca Selengkapnya

Lapisan di 'Kolong' Gunung Padang Dipertanyakan  

2 Oktober 2013

Lapisan di 'Kolong' Gunung Padang Dipertanyakan  

Gunung Padang diyakini sebagai sisa gunung api purba belaka.

Baca Selengkapnya