Cara Menukar Uang Asing untuk Transaksi saat Traveling ke Luar Negeri

Reporter

Editor

Mila Novita

Minggu, 28 Juli 2024 07:00 WIB

Ilustrasi traveling atau perjalanan. Freepik.com

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak cara untuk menukar uang asing sebelum traveling ke luar negeri. Pelancong bisa menukarkannya di money changer, bank, di tempat tujuan, atau cukup menggunakan debit atau credit card di negara tujuan. Tapi, jangan pernah menukarkannya di bandara.

Conde Nast Traveler menuliskan bahwa menukar uang asing di bandara mirip dengan membeli minuman di tempat wisata atau stadion, harganya lebih mahal daripada di warung-warung atau minimarket. Ini karena mereka mengenakan biaya layanan dan nilai tukarnya bisa 15 persen lebih buruk daripada di bank.

Menukar mata uang di bandara sering kali jadi pilihan demi kemudahannya. Tapi, tahukah Anda bahwa banyak cara untuk bertransaksi di luar negeri?

1. Gunakan kartu kredit atau debit

Menggunakan kartu kredit merupakan metode populer untuk berbelanja di luar negeri, karena bank biasanya menggunakan nilai tukar saat ini dan banyak yang membebaskan biaya transaksi. Bahkan beberapa jenis kartu kredit seperti MasterCard atau Visa sering kali bekerja sama dengan merchant untuk memberikan diskon. Tapi sebelum menggunakannya, cari informasi kartu mana yang memiliki penawaran terbaik.

Advertising
Advertising

Kelemahan menggunakan kartu adalah bahwa banyak negara, terutama yang kurang berkembang, masih menggunakan uang tunai semua transaksi. Beberapa negara tersebut menerima dolar AS, tetapi sebagian besar tidak.

Selain itu, hati-hati ketika transaksi dilakukan dengan mata uang dolar karena biasanya ada biaya transaksi. Jadi, tetap pilih membayar dengan mata uang lokal karena biaya kartu, jika ada, kemungkinan besar akan lebih murah.

2. Tarik uang tunai di ATM

Seperti kartu kredit, ATM menggunakan kurs bank terkini. Banyak bank sudah memiliki jaringan ATM global. Namun, cara ini sering kali tidak menguntungkan karena mesin ATM asing mungkin mengenakan biaya ATM mulai dari US$2 (Rp32.000) hingga US$5 (Rp82.000), dan itu belum termasuk biaya yang dibebankan oleh bank asal.

Tapi jika memang terpaksa, minimalkan mengambil uang di ATM dengan menarik tunai dalam jumlah besar sekaligus.

3. Tukar di bank sebelum berangkat

Bank juga menjadi pilihan untuk menukarkan uang, meskipun dengan harga yang sedikit lebih tinggi daripada money changer. Biasanya bank punya mata uang asing yang umum digunakan, tetapi untuk negara tujuan yang tidak biasa, sebaiknya tanyakan terebih dahulu.

4. Tukar uang di tempat tujuan

Sebagian besar kota tujuan wisata memiliki tempat penukaran mata uang, bahkan hotel dan di dekat stasiun kereta. Semuanya menawarkan nilai tukar yang berbeda. Tapi ini bukan pilihan yang bijak karena nilai tukarnya tidak sebaik di dalam negeri.

Tapi cara apa pun yang dipilih, hampir semuanya akan lebih murah daripada kios penukaran mata uang asing di bandara.

Matt Granite, yang dikenal sebagai The Deal Guy di YouTube, menyarankan selalu membawa uang tunai meskipun bisa pakai kartu kredit dan debit. Uang tunai akan sangat berguna untuk berjaga-jaga atau untuk pembelian kecil atau tip. Jika transaksi yang lebih besar, ia merekomendasikan kartu kredit yang tidak ada biaya transaksi luar negeri.

CONDE NEST TRAVELER | USA TODAY

Pilihan Editor: Jangan Pakai Perlengkapan Mandi Gratisan dari Hotel

Berita terkait

Menurut Studi Traveling dapat Membuat Orang Tampak Lebih Muda

2 hari lalu

Menurut Studi Traveling dapat Membuat Orang Tampak Lebih Muda

Para peneliti menemukan bahwa traveling tidak hanya bermanfaat untuk mental dan fisik tapi juga dapat memuat seseorang tampak lebih muda

Baca Selengkapnya

6 Tips Traveling ke Luar Negeri untuk Pemula

3 hari lalu

6 Tips Traveling ke Luar Negeri untuk Pemula

Selain paspor, pelancong juga harus menyiapkan visa dan dokuman lain yang diperlukan, tempat tinggal, asuransi, bahkan destinasi luar negeri.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Koper yang Aman untuk Traveling, Minim Risiko Lecet dan Bocor

4 hari lalu

Rekomendasi Koper yang Aman untuk Traveling, Minim Risiko Lecet dan Bocor

Pramugari berbagi tips memilih koper yang tepat untuk traveling, memastikan semua barang bawaan tetap aman di dalam bagasi pesawat.

Baca Selengkapnya

Buat Pemula, Ini 6 Tips Penting sebelum Solo Traveling

7 hari lalu

Buat Pemula, Ini 6 Tips Penting sebelum Solo Traveling

Semakin banyak orang menyadari bahwa tidak ada teman atau pasangan yang bisa diajak jalan bukan berarti rencana liburan gagal. Solo traveling saja.

Baca Selengkapnya

Tren Botox dan Filler Bisa Hambat Perjalanan di Bandara, Kok Bisa?

7 hari lalu

Tren Botox dan Filler Bisa Hambat Perjalanan di Bandara, Kok Bisa?

Botox dan filler membuat seseorang tertahan di bandara, bahkan ada yang harus membuat paspor baru.

Baca Selengkapnya

Jaringan Wi-Fi hingga Port USB, 7 Hal yang Bisa Membahayakan Ponsel saat Menginap di Hotel

11 hari lalu

Jaringan Wi-Fi hingga Port USB, 7 Hal yang Bisa Membahayakan Ponsel saat Menginap di Hotel

Wisatawan juga perlu mengetahui potensi risiko pencurian data ketika menggunakan fasilitas seperti Wi-Fi dan port USB yang ada di hotel.

Baca Selengkapnya

Ingin Bepergian? Waspadai 6 Tanda Ini agar Tak Jadi Korban Penipuan

13 hari lalu

Ingin Bepergian? Waspadai 6 Tanda Ini agar Tak Jadi Korban Penipuan

Penting untuk sangat berhati-hati saat ingin liburan dan bepergian. Untuk menghindari penipuan, berikut saran pakar apa saja yang perlu diwaspadai.

Baca Selengkapnya

Tren Selfie saat Traveling Ancam Situs Warisan Dunia, UNESCO Beri Peringatan

13 hari lalu

Tren Selfie saat Traveling Ancam Situs Warisan Dunia, UNESCO Beri Peringatan

Tren selfie menyimpan kenangan dari setiap perjalanan, namun lebih penting menjaga keselamatan diri dan tempat yang dikunjungi.

Baca Selengkapnya

Alasan Mengapa Pelancong Perlu Memotret Paspor dan Koper Sebelum Traveling

21 hari lalu

Alasan Mengapa Pelancong Perlu Memotret Paspor dan Koper Sebelum Traveling

Pelancong berbagi pengalaman tentang keuntungan memotret paspor dan koper sebelum traveling ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Pria Ini Traveling dari Mesir ke Jepang tanpa Pesawat, Pilih Naik Kereta, Kapal, dan Kuda

23 hari lalu

Pria Ini Traveling dari Mesir ke Jepang tanpa Pesawat, Pilih Naik Kereta, Kapal, dan Kuda

Tanpa pesawat, dia bisa singgah ke banyak tempat di Asia dalam perjalanannya dari Mesir ke Jepang.

Baca Selengkapnya