Cara ke Taman Safari dari Jakarta, Bisa Pakai Transportasi Umum

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Senin, 15 Juli 2024 15:32 WIB

Cai Tao panda di Istana Panda Taman Safari Bogor Indoneia. (dok. Istimewa)

TEMPO.CO, Jakarta - Umumnya wisatawan pergi ke Taman Safari dari Jakarta menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil. Namun, ada beberapa cara ke Taman Safari dari Jakarta dengan menggunakan transportasi umum.

Anda bisa memanfaatkan KRL hingga bus untuk sampai ke Taman Safari Bogor. Mengutip dari situs resmi Taman Safari Indonesia, berikut ini 3 cara ke Taman Safari dari Jakarta.

Cara ke Taman Safari dari Jakarta

1. Menuju ke Taman Safari Menggunakan Kereta Api

KRL menjadi salah satu pilihan transportasi andalan bagi masyarakat kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek) untuk pergi lintas kota. Termasuk pergi dari Jakarta ke Taman Safari bisa menggunakan kereta api listrik tersebut.

Caranya, Anda bisa naik KRL dari mana saja dengan tujuan stasiun Bogor. Dari stasiun Bogor, Anda bisa melanjutkan perjalanan ke arah Sukasari menggunakan angkutan umum atau angkot nomor 02.

Setibanya di Sukasari, Anda bisa mencari angkutan umum lain dengan tujuan Cisarua lalu turun di pertigaan khas Taman Safari Bogor.

Advertising
Advertising

Cukup mudah menemukan pertigaan Taman Safari Bogor sebab akan ada plang nama Taman Safari Indonesia dan patung satwa.

Dari pertigaan tersebut, Anda bisa menggunakan jasa ojek online untuk naik menuju pintu masuk Taman Safari Indonesia, Puncak, Bogor.

2. Menuju ke Taman Safari Menggunakan Bus

Apabila lokasi tempat tinggal Anda dekat dengan Terminal Kampung Rambutan, Anda bisa mencoba pergi ke Taman Safari menggunakan bus antar kota.

Cari bus rute Jakarta-Bandung dari Terminal Kampung Rambutan tersebut. Lalu, turun di pertigaan khas Taman Safari Indonesia, Bogor.

Kemudian Anda bisa melanjutkan perjalan menggunakan jasa ojek menuju pintu masuk utama Taman Safari, Puncak, Bogor. Perjalan dari pertigaan sampai pintu masuk utama sekitar 10 menit.

3. Menuju ke Taman Safari Menggunakan Mobil

Cara yang paling umum menuju Taman Safari dari Jakarta menggunakan mobil pribadi. Wisatawan bisa pergi ke kawasan Puncak, Bogor, melalui Tol Jagorawi.

Nanti, Anda akan keluar di Pintu Tol Gadog, Ciawi. Kemudian melanjutkan perjalanan ke kawasan Puncak. Setibanya di pertigaan Taman Safari, belok kanan memasuki Jalan Taman Safari Bogor.

Ada hal yang perlu diingat saat pergi ke Taman Safari menggunakan transportasi umum. Disarankan berangkat pergi di pagi hari agar terhindar dari kemacetan lalu lintas.

Hal lain yang perlu diperhatikan juga jam tutup buka di kawasan Puncak, Bogor. Jangan sampai Anda harus menghabiskan waktu menunggu jam tutup buka di kawasan Puncak, Bogor.

HERZANINDYA MAULIANTI

Pilihan Editor: Isyana dan Aura, Koleksi Harimau Sumatera Baru di Taman Safari Prigen

Berita terkait

Dahulu Pernah Pelihara Berbagai Jenis Burung Dilindungi, Zulhas Ungkap Peliharaannya Kini Sisa 3 Ekor

8 jam lalu

Dahulu Pernah Pelihara Berbagai Jenis Burung Dilindungi, Zulhas Ungkap Peliharaannya Kini Sisa 3 Ekor

Zulhas mengungkapkan kondisi terkini satwa perliharaannya yang ada di vila Farras Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Kasus Landak Jawa Nyoman Sukena, Pakar Hukum: Penegakkan Hukum Perlu Ruang Bijaksana

2 hari lalu

Kasus Landak Jawa Nyoman Sukena, Pakar Hukum: Penegakkan Hukum Perlu Ruang Bijaksana

I Nyoman Sukena, 38 tahun, warga Bali dituntut bebas dalam kasus kepemilikan landak Jawa, salah satu satwa dilindungi tanpa izin

Baca Selengkapnya

Kasus Landak Jawa, Kajati Bali Ungkap Pertimbangan Tuntut Bebas Nyoman Sukena

3 hari lalu

Kasus Landak Jawa, Kajati Bali Ungkap Pertimbangan Tuntut Bebas Nyoman Sukena

Kepala Kejati Bali, Ketut Sumedana, mengungkapkan alasan pihaknya menuntut bebas pemelihara landak Jawa, Nyoman Sukena.

Baca Selengkapnya

Jaksa Tuntut Bebas I Nyoman Sukena yang Pelihara Landak Jawa

3 hari lalu

Jaksa Tuntut Bebas I Nyoman Sukena yang Pelihara Landak Jawa

JPU Kejati Bali menuntut bebas terdakwa I Nyoman Sukena, warga Badung, yang memelihara satwa dilindungi, Landak Jawa

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Masuk Taman Safari 2024 dan Cara Membelinya

3 hari lalu

Harga Tiket Masuk Taman Safari 2024 dan Cara Membelinya

Berikut ini harga tiket masuk Taman Safari 2024 dan cara belinya. Anda bisa membelinya secara offline dan online.

Baca Selengkapnya

Berkaca dari Kasus Nyoman Sukena, Kenapa Landak Jawa Kategori Satwa Dilindungi?

5 hari lalu

Berkaca dari Kasus Nyoman Sukena, Kenapa Landak Jawa Kategori Satwa Dilindungi?

Nyomanb Sukena terancam dbui 5 tahun akibat pelihara 4 landak Jawa. Kenapa hewan ini termasuk satwa dilindungi?

Baca Selengkapnya

Pj Gubernur Bali Mengaku Prihatin Terhadap Kasus Nyoman Sukena, Akan Berikan Bantuan Hukum?

5 hari lalu

Pj Gubernur Bali Mengaku Prihatin Terhadap Kasus Nyoman Sukena, Akan Berikan Bantuan Hukum?

Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya mengaku mengikuti perkembangan kasus Nyoman Sukena yang terancam 5 tahun penjara akibat pelihara landak Jawa

Baca Selengkapnya

Akibat Pelihara Landak Jawa, Nyoman Sukena Terancam 5 Tahun Penjara

5 hari lalu

Akibat Pelihara Landak Jawa, Nyoman Sukena Terancam 5 Tahun Penjara

I Nyoman Sukena asal Desa Bongkasa Pertiwi, Kabupaten Badung, Bali terancam hukuman 5 tahun penjara karena memelihara 4 ekor landak Jawa langka.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Ajukan Penangguhan Penahanan Warga yang Pelihara Landak Jawa

6 hari lalu

Kejati Bali Ajukan Penangguhan Penahanan Warga yang Pelihara Landak Jawa

I Nyoman Sukena menjadi terdakwa karena memelihara 4 ekor landak jawa yang termasuk satwa dilindungi

Baca Selengkapnya

Taman Safari Mencoba Ketiga Kalinya Kawinkan Panda Cai Tao dan Hu Cun

9 hari lalu

Taman Safari Mencoba Ketiga Kalinya Kawinkan Panda Cai Tao dan Hu Cun

Taman Safari mencoba untuk ketiga kalinya mengawinkan dua ekor panda raksasa asal Cina, Cai Tao dan Hu Cun,

Baca Selengkapnya