Puluhan Wisatawan Tersengat Ubur-Ubur Di 4 Titik Pantai Gunungkidul

Senin, 24 Juni 2024 20:08 WIB

Petugas pantai di Gunungkidul mengobati wisatawan tersengat ubur-ubur. Dok.istimewa

TEMPO.CO, Yogyakarta - Puluhan wisatawan di kawasan pantai selatan Gunungkidul Yogyakarta tersengat ubur-ubur, Minggu 23 Juni 2024. Peristiwa itu terjadi setidaknya di empat titik pantai yang populer dikunjungi wisatawan yakni Pantai Sepanjang, Pantai Drini, Pantai Krakal dan Pantai Kukup.

"Total ada 72 kasus pada Minggu (23 Juni), sengatan ubur ubur paling banyak di Pantai Sepanjang ada 34 orang, sedangkan di Pantai Kukup ada 27 orang," kata Koordinator Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron Gunungkidul, Marjono, Senin 24 Juni 2024.

Marjono mengimbau agar wisatawan yang menghindari hewan bertentakel berwarna biru itu saat bermain air di pantai dan tidak menyentuhnya. Sebab ubur-ubur itu beracun dan sengatannya bisa menyebabkan rasa gatal, panas, ruam merah, bahkan sesak napas. "Rata-rata yang tersengat itu pengunjung anak, karena mungkin tidak tahu lalu disentuh," kata dia.

Ubur-ubur di pantai selatan kerap muncul saat suhu udara di laut dingin. Mulai awal bulan Juli hingga bulan September. Hewan yang hidup di permukaan air ini sampai pantai karena tersapu gelombang. Satlinmas Gunungkidul sendiri telah menyediakan pos SAR dan obat-obatan untuk menangani sengatan ubur-ubur itu.

Pelaksana Tugas Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satlinmas Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Noviar Rahmad, mengungkapkan berulangnya kasus wisatawan tersengat ubur-ubur di pantai selatan Yogyakarta umumnya karena tidak mengetahui bentuk hewan laut itu.

Advertising
Advertising

Ubur-ubur yang ditemui di lapangan, bentuknya tak sama seperti di film yang membuat wisatawan salah sangka. "Perlu diberikan pemahaman ke wisatawan, ubur-ubur yang di pantai selatan Yogyakarta ini berbeda dengan ubur-ubur yang biasa kita lihat di televisi maupun film-film yang bentuknya bulat," kata Noviar.

Ubur-ubur di pantai selatan Yogyakarta ini, kata Noviar, berbentuk seperti gel. "Kita tahunya ubur-ubur itu mungkin yang bulat, berenang di laut, padahal ubur-ubur pantai selatan itu seperti gel, ada yang biru, merah dan terdapat di pinggir pantai," katanya.

Kalau mereka tersengat ubur-ubur, pertolongan pertama adalah membasuhnya dengan air cuka. "Ubur-ubur ini baru tampak di pantai Gunungkidul, belum muncul di pantai wilayah Bantul," kata dia.

Pilihan editor: Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

Berita terkait

Mulai Digelar, Ini Sederet Acara Menarik di Jogja Bike Rendezvous 2024

19 jam lalu

Mulai Digelar, Ini Sederet Acara Menarik di Jogja Bike Rendezvous 2024

Salah satu yang menarik dari Jogja Bike Rendezvous Globe of Death, semacam atraksi sirkus paling mendebarkan dan menegangkan, hampir mirip tong setan

Baca Selengkapnya

Tim Mahasiswa UGM Ciptakan Sandal Terapi untuk Membantu Pemulihan Pasien Patah Tulang

1 hari lalu

Tim Mahasiswa UGM Ciptakan Sandal Terapi untuk Membantu Pemulihan Pasien Patah Tulang

Tim mahasiswa UGM berhasil mengubah kreativitas menjadi produk inovasi di bidang kesehatan yaitu manfaat sandal untuk membantu pasien patah tulang

Baca Selengkapnya

Tiket Kereta Api Dari Yogyakarta dan Solo yang Hanya Dibayar 79 Persen

1 hari lalu

Tiket Kereta Api Dari Yogyakarta dan Solo yang Hanya Dibayar 79 Persen

Dalam rangka HUT KAI ke-79, berikut ini tiket kereta api dari Yogykarta dan Solo yang diskon 21 persen

Baca Selengkapnya

Genta Koleksi Museum Sonobudoyo Yogyakarta Dipamerkan di Rijksmuseum Belanda

1 hari lalu

Genta Koleksi Museum Sonobudoyo Yogyakarta Dipamerkan di Rijksmuseum Belanda

Genta Kalasan dan lampu minyak abad ke-8 milik Museum Sonobudoyo, Yogyakarta dipajang di pameran perunggu Asia di Rijksmuseum, Amsterdam, Belanda

Baca Selengkapnya

Bukan Hari Selasa, Ini Tips yang Perlu Diingat saat Berburu Tiket Pesawat Murah

2 hari lalu

Bukan Hari Selasa, Ini Tips yang Perlu Diingat saat Berburu Tiket Pesawat Murah

Untuk mendapatkan penawaran harga tiket pesawat terbaik dapat bergantung pada banyak faktor

Baca Selengkapnya

Sembilan Stasiun Kereta Api di Yogyakarta - Solo Sudah Terintegrasi Dengan Moda Transportasi Lain

2 hari lalu

Sembilan Stasiun Kereta Api di Yogyakarta - Solo Sudah Terintegrasi Dengan Moda Transportasi Lain

Stasiun terintegrasi di Yogyakartahadir untuk mempermudah dan mempercepat masyarakat menuju tempat tujuan serta memperkuat konektivitas.

Baca Selengkapnya

Mengenal Area Terbatas Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta yang Dilengkapi 78 Autogate Canggih

2 hari lalu

Mengenal Area Terbatas Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta yang Dilengkapi 78 Autogate Canggih

Bagi penumpang pesawat rute internasional di Bandara Soekarno-Hatta pasti cukup akrab dengan area terbatas imigrasi untuk pemeriksaan dokumen

Baca Selengkapnya

Buat 913 Miniatur Tugu Jogja, Mahasiswa Baru UMY Pecahkan Rekor MURI

2 hari lalu

Buat 913 Miniatur Tugu Jogja, Mahasiswa Baru UMY Pecahkan Rekor MURI

Di masa silam, Tugu Jogja ini menjadi simbol persatuan rakyat Yogyakarta melawan penjajahan Belanda.

Baca Selengkapnya

Polisi Bakal Tangguhkan Perijinan Kampanye Pilkada yang Berpotensi Ganggu Wisata Yogyakarta

3 hari lalu

Polisi Bakal Tangguhkan Perijinan Kampanye Pilkada yang Berpotensi Ganggu Wisata Yogyakarta

Kepolisian mewanti-wanti agar pelaksanaan kampanye pilkada tak sampai mengusik ekosistem perekonomian, khususnya sektor pariwisata di Yogyakarta

Baca Selengkapnya

Tabrakan Truk vs Kereta di Perlintasan Sebidang Yogyakarta Ganggu 12 Perjalanan, KAI Tuntut Perusahaan

3 hari lalu

Tabrakan Truk vs Kereta di Perlintasan Sebidang Yogyakarta Ganggu 12 Perjalanan, KAI Tuntut Perusahaan

Kerugian PT KAI akibat kecelakaan di perlintasan sebidang itu mencapai hampir Rp2 miliar.

Baca Selengkapnya