7 Tempat Wisata Sejuk Dekat Jakarta, Bisa Diakses Pakai KRL

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Jumat, 24 Mei 2024 17:26 WIB

Wisatawan berlibur di Gunung Pancar, Bogor, Jawa Barat, 10 Mei 2018 Gunung Pancar merupakan salah satu destinasi untuk berkegiatan alam seperti berkemah, bersepeda, "jogging", dan "hiking" oleh masyarakat saat memanfaatkan waktu liburan. ANTARA/Yulius Satria Wijaya.

TEMPO.CO, Jakarta - Tempat wisata sejuk menjadi destinasi menarik bagi masyarakat ibukota yang ingin healing sejenak dari penatnya aktivitas sehari-hari.

Tak perlu pergi jauh, karena ada banyak sekali tempat wisata sejuk dekat Jakarta dengan pemandangan yang asri. Bahkan, beberapa diantaranya bisa diakses pakai transportasi umum seperti KRL.

Beberapa tempat wisata sejuk dekat Jakarta menawarkan obyek wisata alam mulai dari gunung, pantai, hutan, hingga curug. Penasaran di mana saja tempat wisata dekat Jakarta yang teduh? Mari simak daftarnya berikut ini.

Daftar Tempat Wisata Sejuk Dekat Jakarta

1. Puncak, Bogor

Berbicara soal tempat wisata sejuk dekat Jakarta, tentu kawasan Puncak yang terletak di Kabupaten Bogor menjadi pilihan favorit warga ibukota.

Terkenal dengan pemandangan perbukitan dan udara sejuknya, Puncak menawarkan banyak sekali tempat wisata menarik.

Advertising
Advertising

Beberapa tempat wisata populer di Puncak yakni Gunung Mas, Taman Safari, The Ranch, Cimory Dairyland, dan Taman Bunga Nusantara.

2. Gunung Bunder

Bagi yang mencari ketenangan dan kesejukan, Gunung Bunder cocok dijadikan pilihan. Terletak di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, Bogor, Gunung Bunder menawarkan banyak tempat wisata alam menarik berbagai keindahan alam yang memukau.

Mulai dari hutan pinus yang rindang, air terjun yang indah, hingga pemandangan pegunungan yang menenangkan. Curug yang populer di tempat diantaranya Curug Seribu, Curug Cigamea, dan Curug Balong Endah.

3. Taman Wisata Alam Gunung Pancar

Salah satu rekomendasi tempat wisata sejuk di Jakarta lainnya adalah Wisata Alam Gunung Pancar yang terletak di Sentul, Bogor.

Tempat ini terkenal dengan hutan pinusnya yang rindang dan suasana yang tenang. Di sini, Anda bisa bersantai di Hammock atau sekadar piknik bersama keluarga dan teman-teman.

4. Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor merupakan tempat yang ideal untuk menikmati udara segar dan suasana hijau. Tempat yang satu ini juga menjadi salah satu destinasi populer bagi warga Jakarta karena dapat diakses pakai KRL.

Di sini, pengunjung bisa berjalan-jalan santai sambil menikmati pemandangan danau, taman, serta berbagai flora yang ada. Selain itu, di dalam Kebun Raya Bogor juga terdapat Istana Bogor yang menjadi salah satu ikon sejarah Indonesia.

5. Taman Hutan Kota GBK

Tak perlu ke luar kota agar bisa datang ke tempat wisata sejuk dekat Jakarta. Pasalnya, di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat juga terdapat taman hutan kota yang menawarkan suasana sejuk.

Taman ini menyediakan ruang hijau di tengah kota yang padat untuk rekreasi dan relaksasi bagi warga kota.

Di sini, pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas menarik seperti piknik atau sekedar duduk santai sambil menikmati panorama gedung pencakar langit.

6. Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Bagi para pecinta hiking dan petualangan alam, Taman Nasional Gunung Gede Pangrango adalah destinasi yang tidak boleh dilewatkan.

Terletak di perbatasan Kabupaten Bogor, Cianjur, dan Sukabumi, taman nasional ini menawarkan pemandangan alam yang indah dan udara pegunungan yang sejuk.

Jalur pendakian menuju puncak Gunung Gede atau Gunung Pangrango memberikan pengalaman yang menantang namun memuaskan dengan panorama alam yang menakjubkan, termasuk air terjun dan hutan tropis.

7. Pulau Merak Kecil

Bagi warga Jakarta dan sekitarnya, mencari tempat yang tenang dan sejuk tidak harus selalu jauh. Pulau Merak Kecil yang merupakan sebuah pulau kecil yang terletak di Merak, Banten bisa menjadi destinasi wisata yang tepat.

Pulau ini memiliki pasir putih serta warna air laut gradasi kebiruan. Aksesnya juga sangat mudah, bisa dituju menggunakan KRL menuju Stasiun Rangkasbitung lalu dilanjutkan dengan KRL lokal menuju Stasiun Merak.

Ada banyak aktivitas menarik di sini seperti snorkeling, banana boat, atau berkeliling pulau naik speedboat.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: 8 Tempat Wisata di Ciamis Instagramable, Cocok untuk Mengisi Long Weekend

Berita terkait

Momen Ngeri Saat Pria Cungkil Mata di Festival Vespa Gunung Putri

13 jam lalu

Momen Ngeri Saat Pria Cungkil Mata di Festival Vespa Gunung Putri

Momen mengerikan terjadi saat pria cungkil mata seorang korban di Festival Vespa di Gunung Putri, Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

BMKG Perkirakan Jakarta Cerah dan Berawan Sepanjang Hari

19 jam lalu

BMKG Perkirakan Jakarta Cerah dan Berawan Sepanjang Hari

Pada pagi hari seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu mengalami cuaca cerah berawan.

Baca Selengkapnya

Daftar Lengkap Peraih Medali Renang PON 2024: DKI Jakarta Merajai dengan 15 Emas, Joe Aditya yang Tersukses

23 jam lalu

Daftar Lengkap Peraih Medali Renang PON 2024: DKI Jakarta Merajai dengan 15 Emas, Joe Aditya yang Tersukses

Seluruh perlombaan renang pada Pekan Olahraga Nasional atau PON 2024 Aceh - Sumatera Utara sudah resmi berakhir. Jakarta merajai dengan 15 emas.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali PON 2024 Jumat Pagi 20 September: Hari Ini Upacara Penutupan, Jabar Hampir Pasti Jadi Juara Umum

23 jam lalu

Klasemen Perolehan Medali PON 2024 Jumat Pagi 20 September: Hari Ini Upacara Penutupan, Jabar Hampir Pasti Jadi Juara Umum

Pada hari penutupan PON 2024 Aceh - Sumatera Utara, Jumat, 20 September, Jawa Barat masih mapan di puncak klasemen perolehan medali.

Baca Selengkapnya

Polisi Buru Pelaku Cungkil Bola Mata di Acara Vespa Gunung Putri

1 hari lalu

Polisi Buru Pelaku Cungkil Bola Mata di Acara Vespa Gunung Putri

Polisi buru pelaku penganiayaan cungkil bola mata di acara Vespa Gunung Putri, Bogor.

Baca Selengkapnya

Pilgub Jakarta: Pramono Koreksi Harga Tiket Wisata, Ridwan Janjikan Kredit Mesra

1 hari lalu

Pilgub Jakarta: Pramono Koreksi Harga Tiket Wisata, Ridwan Janjikan Kredit Mesra

Cagub Jakarta Pramono akan menurunkan harga tiket tempat wisata, Ridwan menjajikan kredit untuk korban PHK dan Dharma ingin Jakarta pusat perekonomian

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jakarta Raih Medali Perunggu, Kalahkan Jateng 3-0

1 hari lalu

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jakarta Raih Medali Perunggu, Kalahkan Jateng 3-0

Tim bola voli putri Jakarta berhasil merebut medali perunggu setelah mengalahkan Jawa Tengah pada pertandingan perebutan tempat ketiga PON 2024.

Baca Selengkapnya

Viral Penganiayaan Sadis di Festival Vespa di Kabupaten Bogor, Polsek Gunung Putri Buru Pelaku Cungkil Mata

1 hari lalu

Viral Penganiayaan Sadis di Festival Vespa di Kabupaten Bogor, Polsek Gunung Putri Buru Pelaku Cungkil Mata

Setelah melakukan penyelidikan, Polsek Gunung Putri telah menaikkan status kasus penganiayaan cungkil mata tersebut ke penyidikan.

Baca Selengkapnya

Perampokan di Pamijahan Bogor, Satu Orang Tewas di dalam Mobil, 3 Anggota Keluarga Lainnya Luka-luka

1 hari lalu

Perampokan di Pamijahan Bogor, Satu Orang Tewas di dalam Mobil, 3 Anggota Keluarga Lainnya Luka-luka

Warga Desa Cimayang, Pamijahan, Kabupaten Bogor digegerkan dengan aksi perampokan yang menewaskan penghuni rumah.

Baca Selengkapnya

8 Dokumen untuk Daftar KJP Plus Tahap II Tahun 2024

1 hari lalu

8 Dokumen untuk Daftar KJP Plus Tahap II Tahun 2024

Ketahui beberapa dokumen yang diperlukan untuk mendaftar KJP Plus Tahap II Tahun 2024 yang dibuka sejak 18 September.

Baca Selengkapnya