2 Cara Memantau Arus Lalu Lintas Mudik Lebaran 2024 Tanpa Mengecek CCTV

Minggu, 7 April 2024 15:20 WIB

Kendaraan pemudik terjebak macet di Cikaledong, Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 7 April 2024. Pada H-3 Lebaran 2024, kemacetan di jalur mudik Nagreg harus diurai dengan sistem buka tutup one way di Limbangan, Garut. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Memantau arus lalu lintas menggunakan CCTV seperti Road Transport and Traffic Management Center (RRTMC) dan Area Traffic Control System (ATCS) tidak jarang mengalami kendala. Akibatnya, pemudik kesulitan mengakses informasi di suatu tempat.

Selain CCTV, pemudik bisa memantau arus lalu lintas dengan cara lebih mudah, yaitu melalui Google Maps dan Waze.

Melalui Google Maps

Google Maps juga menyediakan informasi terkait lalu lintas yang memberikan kemudahan dalam perjalanan, terutama ketika kondisi jalanan padat. Adapun langkah-langkah untuk memantau arus lalu lintas yang padat di Google Maps sebagai berikut:

- Aktifkan mode GPS di ponsel pribadi

Advertising
Advertising

- Setelah itu, buka aplikasi Google Maps

- Kemudian, tulis lokasi asal dan tujuan

- Setelah rute ditemukan, klik simbol persegi yang muncul dalam tampilan peta

- Lalu, pilih opsi peta “Lalu Lintas” dan sistem akan menunjukkan informasi khusus terkait kondisi lalu lintas.

Peta Google Maps akan menunjukkan jalanan dengan tiga warna, yaitu merah berarti macet; kuning berarti padat, tetapi masih terdapat ruang antar kendaraan; dan hijau berarti lancar.

Bagi pengguna iPhone dan iPad bisa mendapatkan informasi terkait lalu lintas secara berkala (real-time) tanpa membuka aplikasi Google Maps. Pengguna hanya perlu menambahkan gawit (widget) untuk memantau kemacetan, kecelakaan, dan perbaikan serta penutupan jalan.

Melalui Waze

Selain CCTV dan Google Maps, Waze juga memberikan informasi terkait kondisi jalanan, termasuk jalan macet saat mudik Lebaran 2024 dengan langkah-langkah berikut ini, yaitu:

- Pastikan mode GPS di ponsel aktif

- Setelah itu, unduh aplikasi Waze di Google Play Store atau App Store

- Lalu, pilih rute yang akan dituju. Peta di Waze akan menunjukkan jalanan dengan tiga warna berbeda, yaitu merah (macet), kuning (padat dan berpotensi macet), dan abu-abu (lancar). Dengan Waze, pemudik dapat memantau arus lalu lintas selain memeriksa CCTV.

ANDIKA DWI | FAISAL JAVIER | ALI AKHMAD NOOR HIDAYAT

Pilihan Editor: Cara Mengecek Jalur One Way saat Mudik Lebaran 2024 dengan Google Maps

Berita terkait

Begini Cara Mendaftarkan Alamat Toko di Google Maps

3 hari lalu

Begini Cara Mendaftarkan Alamat Toko di Google Maps

Mendaftarkan alamat toko bisnis di Google Maps dapat membantu meningkatkan visibilitas dan mencapai audiens yang lebih luas.

Baca Selengkapnya

Google Maps Bakal Hadirkan Tampilan Baru, Edisi Awal Diujicoba untuk Pengguna Android

9 hari lalu

Google Maps Bakal Hadirkan Tampilan Baru, Edisi Awal Diujicoba untuk Pengguna Android

Google sedang mengembangkan desain antarmuka baru dari Google Maps. Masih diujicoba untuk pengguna Android.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

9 hari lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

13 hari lalu

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) menghadirkan program spesial, yaitu "Kilau Lebaran Campaign". 1 April hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Google Maps Tahun Lama di HP Secara Mudah

14 hari lalu

Cara Melihat Google Maps Tahun Lama di HP Secara Mudah

Ketahui cara melihat kondisi lokasi dari waktu ke waktu melalui Google Maps dan Google Earth. Anda bisa bernostalgia dengan melihat masa lalu.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

14 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Cara Mencari Lokasi Tanpa Nama di Google Maps

15 hari lalu

Cara Mencari Lokasi Tanpa Nama di Google Maps

Salah satu langkah yang bisa dilakukan mencar lokasi tanpa nama di Google Maps dengan menggunakan titik koordinat.

Baca Selengkapnya

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

16 hari lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

16 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

16 hari lalu

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

Harga bawang merah mulai mengalami penurunan di sejumlah daerah.

Baca Selengkapnya