Jumlah Penumpang di Yogyakarta Melonjak 200 Persen saat Libur Lebaran, KAI Bandara Lakukan Antisipasi

Jumat, 29 Maret 2024 06:00 WIB

Kereta Prambanan Ekspres melayani penumpang ke Bandara YIA, dari stasiun Wojo menuju Yogyakarta dan sebaliknya Foto: @ahmadhafit

TEMPO.CO, Yogyakarta - Perusahaan PT Railink selaku pengelola KAI Bandara mulai mengantisipasi lonjakan penumpang yang diperkirakan kenaikannya cukup signifikan pada libur Lebaran tahun ini. KAI Bandara selama ini melayani perjalanan Kereta Api (KA) Bandara dari Stasiun Yogyakarta menuju Stasiun Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) yang berada di Kulon Progo pulang-pergi.

"Untuk Yogyakarta peningkatan jumlah seat KA Bandara kami perkirakan mencapai 200 persen per hari pada masa angkutan Lebaran yang dimulai 31 Maret hingga 21 April," kata Vice President Sekretaris Perusahaan PT Railink (KAI Bandara) Supriyanto di Yogyakarta Kamis petang, 28 Maret 2024.

Supriyanto mengatakan, di Yogyakarta, KAI Bandara melayani perjalanan KA Bandara dari Stasiun Yogyakarta menuju Stasiun Bandara YIA Kulon Progo dengan jumlah perjalanan yang terbagi dua jenis. Sebanyak 18 perjalanan KA Bandara YIA Xpress dan 24 perjalanan KA Bandara YIA Ekonomi.

Total jumlah tempat duduk yang disediakan selama angkutan lebaran 2024 itu sebanyak 229.152 seat, yang terdiri dari KA Bandara Xpress sebanyak 79.200 bangku dan KA Bandara YIA Ekonomi sebanyak 149.952 bangku.

"Secara keseluruhan, kami telah menyiapkan 551.936 tempat duduk di seluruh rangkaian kereta baik untuk Yogyakarta maupun di Medan," urainya.

Advertising
Advertising

Supriyanto optimis KA Bandara pada libur Lebaran ini lebih siap melakukan pelayanan karena adanya penambahan KA Srilelawangsa dan YIA Xpress yang pada 2023 lalu belum dioperasikan.

"Untuk perjalanan kereta api sejauh ini belum ada tambahan, namun tetap dimungkinkan ditambah mengantisipasi lonjakan penumpang libur Lebaran ini," kata Supriyanto yang menyebut Lebaran ini pihaknya masih memaksimalkan perjalanan reguler.

"Penambahan perjalanan sudah kami ajukan pengajuan izin ke Kementerian Perhubungan, baik penambahan perjalanan KA Bandara di Yogyakarta maupun di Medan," ujar Supriyanto.

Menurut hitungan perkiraan Kementerian Perhubungan RI pada libur Lebaran ini ada sebanyak 11,7 juta pemudik bakal masuk Yogyakarta.

PRIBADI WICAKSONO

Pilihan Editor: Jangan Keliru, Ini Akses Baru Naik-Turun KA Bandara di Stasiun Tugu Yogyakarta

Berita terkait

Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

7 jam lalu

Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

UNESCO akui Sumbu Filosofi Yogyakarta, garis imajiner dari Gunung Merapi, Tugu, Keraton Yogyakarta, Panggung Krapyak, dan bermuara di Laut Selatan.

Baca Selengkapnya

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

8 jam lalu

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

Puncak aksi mahasiswa di Gejayan terjadi pada 8 Mei 1998 setelah salat Jumat. Moses Gatutkaca menjadi korban dengan luka parah. Siapa tanggung jawab?

Baca Selengkapnya

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

1 hari lalu

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

Kereta Api (KA) Pandalungan relasi Gambir-Jember terlibat kecelakaan lalu lintas dengan mobil di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

1 hari lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

1 hari lalu

Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

Selokan Van Der Wijck berperan penting menjamin irigasi di Sleman, Yigyakarta. Dibuat pada masa Sri Sultan Hamengku Buwono VIII berkuasa.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

1 hari lalu

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI menyiapkan sebanyak 739.782 kursi selama libur panjang periode 8 hingga 12 Mei 2024 .

Baca Selengkapnya

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

1 hari lalu

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.

Baca Selengkapnya

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

1 hari lalu

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

Sultan Hamengku Buwono X memberi pesan khusus kepada abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di acara Syawaan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

2 hari lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

2 hari lalu

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

Kereta Api Pandalungan dari Stasiun Gambir tiba di Stasiun Jember pukul 13.15 WIB.

Baca Selengkapnya