7 Pilihan Bus Rute Bogor-Yogyakarta dengan Harga Terjangkau

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Senin, 18 Maret 2024 12:19 WIB

Sleeper Bus buatan Laksana tampil di GIIAS 2019. TEMPO/Muhammad Kurniato

TEMPO.CO, Jakarta - Rute perjalanan dari Bogor menuju Yogyakarta bisa ditempuh dengan berbagai pilihan, salah satunya menggunakan bus antar kota.

Ada banyak perusahaan bus yang melayani rute Bogor-Yogyakarta dengan beragam layanan dan fasilitas. Bagi Anda yang berencana pergi atau mudik ke Jogja, simak rekomendasi bus rute Bogor-Yogyakarta yang bisa dipilih.

Rekomendasi Bus dari Bogor ke Yogyakarta

Perjalanan bus rute Bogor-Yogyakarta akan melewati beberapa kota besar di Jawa Barat dan Jawa Tengah, sebelum akhirnya sampai di Jogja.

Selain menawarkan fasilitas yang nyaman, beberapa PO bus juga menawarkan tarif yang terjangkau. Penasaran apa saja rekomendasi bus dari Bogor ke Jogja? Yuk simak daftarnya berikut ini.

1. Murni Jaya

Salah satu PO yang menyediakan layanan antar kota dari Bogor ke Yogyakarta adalah PO Murni Jaya. Bus ini menyediakan pilihan bus tingkat yang melintasi rute tersebut.

Advertising
Advertising

Rute keberangkatan dari Bogor melewati Bublak-Depok-Pasar Rebo-Bekasi-Lippo Cikarang-Karawang-Salatiga-Boyolali-Kartosuro-Klaten-Prambanan-Giwangan-Jombor. Tarifnya adalah Rp250.000 untuk kursi di dek atas.

2. Rosalia Indah

Rosalia Indah termasuk PO Bus yang paling banyak diminati karena menyediakan rute Bogor-Yogyakarta.

Bus ini memiliki legroom yang luas, kursi yang dapat dimiringkan, serta AC sehingga membuat perjalanan menjadi nyaman.

Tarif tiket bus Rosalia Indah Bogor-Jogja bervariasi mulai dari Rp200 ribu dengan berbagai pilihan kelas seperti Executive, Super Executive, VIP, dan Bus Double Decker.

3. Agra Mas

Pilihan bus yang menyediakan rute Bogor menuju Yogyakarta lainnya adalah bus AGRA Mas. Bus ini menyediakan rute perjalanan pagi dan sore hari.

Bus Agra Mas juga dilengkapi dengan fasilitas menarik mulai dari AC, kursi yang nyaman toilet, sekat pemisah antara kru dan penumpang serta servis makan.

Selain itu, bus ini menyediakan beberapa kelas seperti kelas executive hingga double decker. Harga tiketnya mulai dari Rp260 ribu.

4. Handoyo

Pilihan bus dari Bogor ke Yogyakarta lainnya adalah Handoyo. Salah satu rute yang ditawarkan oleh perusahaan bus asal Magelang ini adalah keberangkatan dari Terminal Bubulak dan berakhir di Terminal Jombor.

Dari segi fasilitas, bus handoyo memiliki beberapa fasilitas memadai seperti kursinya sudah dilengkapi dengan foot rest dan AC. Tarifnya dibanderol mulai dari Rp210 ribu

5. Sumber Alam

Jika Anda memiliki anggaran terbatas, bus Sumber Alam adalah pilihan yang tepat. Bus ini terkenal dengan harganya yang terjangkau.

Untuk trayek Bogor menuju Yogyakarta, tarif yang dikenakan sebesar Rp185 ribu untuk kelas VIP. Walaupun murah, bus ini tetap menawarkan kenyamanan yang cukup untuk perjalanan jarak jauh.

6. Sinar Jaya

Selain bus Sumber Alam, bus Sinar Jaya menjadi salah satu bus trayek Bogor-Yogyakarta yang cukup digemari penumpang karena menawarkan tarif yang murah.

Bus ini menyediakan tarif mulai dari Rp180 ribu untuk kelas executive. Meski terbilang murah, tapi bus ini menyediakan fasilitas yang cukup lengkap seperti AC, kursi yang nyaman hingga TV.

7. Tividi

Satu lagi rekomendasi bus rute Bogor-Yogyakarta yaitu bus Tividi. Dari Bogor, Anda bisa menaiki bus ini di Terminal Bubulak atau Parung.

Bus ini menyediakan kelas executive yang dilengkapi dengan kursi yang nyaman, AC, toilet, TV, dan WiFi. Bus ini juga menawarkan ruang kaki yang luas dan fasilitas tambahan seperti makanan ringan. Harga tiketnya mulai dari Rp285 ribu.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: 8 Pilihan Bus dari Jakarta ke Yogyakarta, Harga Mulai dari 185 Ribu

Berita terkait

Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

5 jam lalu

Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

Gempa darat menggetarkan wilayah Bogor dan Sukabumi, Jawa Barat, pada Kamis siang, 9 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

7 jam lalu

Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

UNESCO akui Sumbu Filosofi Yogyakarta, garis imajiner dari Gunung Merapi, Tugu, Keraton Yogyakarta, Panggung Krapyak, dan bermuara di Laut Selatan.

Baca Selengkapnya

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

7 jam lalu

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

Puncak aksi mahasiswa di Gejayan terjadi pada 8 Mei 1998 setelah salat Jumat. Moses Gatutkaca menjadi korban dengan luka parah. Siapa tanggung jawab?

Baca Selengkapnya

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

1 hari lalu

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

1 hari lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Water Kingdom Mekarsari: Harga Tiket, Jam Buka, dan Fasilitasnya

1 hari lalu

Water Kingdom Mekarsari: Harga Tiket, Jam Buka, dan Fasilitasnya

Hari libur, Anda bisa berkunjung ke Water Kingdom Mekarsari di Bogor. Ada banyak wahana yang tersedia, mulai dari toddler pool hingga outbond zodara.

Baca Selengkapnya

Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

1 hari lalu

Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

Selokan Van Der Wijck berperan penting menjamin irigasi di Sleman, Yigyakarta. Dibuat pada masa Sri Sultan Hamengku Buwono VIII berkuasa.

Baca Selengkapnya

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

1 hari lalu

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.

Baca Selengkapnya

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

1 hari lalu

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

Sultan Hamengku Buwono X memberi pesan khusus kepada abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di acara Syawaan.

Baca Selengkapnya

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

2 hari lalu

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

Yogyakarta International Airport saat ini masih belum memiliki asrama haji untuk embarkasi.

Baca Selengkapnya