Meski Mahal, Singapura tetap Jadi Tujuan Liburan Wisatawan Cina karena Alasan Ini

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Selasa, 12 Maret 2024 15:43 WIB

Turis berfoto di sebelah patung singa Merlion di kawasan pusat bisnis Singapura 6 Februari 2015. [REUTERS / Edgar Su]

TEMPO.CO, Jakarta - Cina dan Singapura memiliki kesepakatan bebas visa bagi kedua warga negara. Namun, banyak turis Cina berpikir dua kali untuk ke Singapura karena liburan ke negara tersbeut dinilai mahal.

Singapura menawarkan bebas visa selama 30 hari kepada wisatawan Cina mulai 9 Februari dengan harapan dapat menarik wisatawan dari pasar terbesar di dunia. Namun biayanya yang mahal dan permasalahan lainnya selalu menjadi perdebatan di media sosial Cina.

Seorang netizen, Yanyi Elaine dari Provinsi Anhui, Cina, menulis di akun Weibo-nya yang memiliki lebih dari 11.000 pengikut. "Kota ini dikenal sebagai ibu kota denda. Mengapa saya pergi ke sana? Bepergian harus dilakukan tanpa beban dan tidak terus-menerus mengkhawatirkan apa yang tidak boleh dilakukan."

Unggahan itu menarik perhatian. Tagar "visa-free travel to Singapore could result in visitors becoming poor if not careful" menjadi topik yang paling banyak dicari di Weibo, menurut surat kabar Singapura Strait Times. Topik ini telah menarik 310 juta penayangan dan memicu lebih dari 9.000 rangkaian diskusi.

Singapura telah sembilan kali menjadi kota termahal di dunia dalam 11 tahun terakhir. Menurut Numbeo, database data kontribusi pengguna terbesar di dunia tentang kota dan negara di seluruh dunia, perkiraan pengeluaran bulanan rata-rata satu orang di Singapura adalah S$1.506 atau sekitar Rp17,5 juta.

Mahal tapi tetap disukai

Advertising
Advertising

Namun, sebagian netizen Cina mengatakan, meskipun Singapura sangat mahal, namun Singapura adalah tujuan yang aman.

"Singapura tidak bisa diperlakukan seperti Thailand. Benar-benar mahal. Dan makanannya, secara ringkas, rata-rata saja. Tapi tempat ini masih cukup menyenangkan, aman dan tenteram, dan tidak seaneh Thailand," tulis seorang warganet seperti dilansir VnExpress.

“Pengalaman di Singapura lebih baik daripada di Thailand," tulis yang lain.

"Ya, biayanya sangat mahal. Semua teman saya pergi ke Thailand, tapi saya bilang saya tidak tertarik dengan tempat itu."

Tips hemat liburan di Singapura

Beberapa warga negara Cina yang berbasis di Singapura menuliskan tips tentang cara menghemat uang saat mengunjungi negara kota tersebut. Di saluran media sosial Xiaohongshu, mereka menyarankan wisatawan Tiongkok untuk makan di pusat jajanan dan berbelanja di mal pinggiran kota seperti Changi City Point, yang terkeenal banyak outletnya.

Wisatawan Cina menyumbang kunjungan terbesar kedua bagi Singapura pada tahun lalu dengan 1,4 juta orang setelah Indonesia.

VN TRAVEL | STRAITS TIMES

Pilihan Editor: Panduan Naik Transportasi Umum untuk Wisatawan di Singapura

Berita terkait

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

13 jam lalu

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

Top 3 dunia kemarin adalah daftar konglomerat Singapura dan Korsel yang masuk daftar Forbes hingga Cina diminta membantu negara miskin dari utang.

Baca Selengkapnya

Cina Perpanjang Kebijakan Bebas Visa ke 12 Negara Usai Xi Jinping Lawatan ke Prancis

1 hari lalu

Cina Perpanjang Kebijakan Bebas Visa ke 12 Negara Usai Xi Jinping Lawatan ke Prancis

Cina memperpanjang kebijakan bebas visa untuk 12 negara di Eropa dan Asia setelah kunjungan kerja Presiden Xi Jinping ke Prancis

Baca Selengkapnya

10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

1 hari lalu

10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

Berikut ini daftar orang-orang terkaya di Singapura versi Forbes 2024. Kekayaannya ada yang mencapai US$ 15,9 miliar. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

2 hari lalu

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Dirtipidsiber Bareskrim Polri menyebut saat ini penyidik juga masih mengejar diduga pelaku berinisial S warga negara Nigeria.

Baca Selengkapnya

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

2 hari lalu

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini daftar negara di Asia Tenggara dengan gaji tertinggi. Indonesia memiliki rata-rata upah sebesar Rp5 juta. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Jelang Singapore International Water Week, Kadin: Masih Banyak Populasi di RI yang Tak Punya Akses Air Bersih

2 hari lalu

Jelang Singapore International Water Week, Kadin: Masih Banyak Populasi di RI yang Tak Punya Akses Air Bersih

Kadin menggelar panel diskusi sebagai rangkaian dari SIWW 2024. Akses terhadap air bersih masih menjadi tantangan sejumlah wilayah di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

2 hari lalu

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri mengungkap kasus manipulasi data menggunakan email palsu dan memanfaatkan informasi data untuk menipu.

Baca Selengkapnya

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

3 hari lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

3 hari lalu

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

Clarke Quay selama ini dikenala sebagai kawasan destinasi hiburan malam di Singapura, kin hadir dengan wajah baru

Baca Selengkapnya

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

4 hari lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya